Keadaan Penduduk Deskripsi Daerah Penelitian

4.1.1 Keadaan Penduduk

Pembangunan kependudukan dilaksanakan dengan mengindahkan kelestarian sumber daya alam dan fungsi lingkungan hidup sehingga mobilitas dan persebaran penduduk tercapai optimal. Mobilitas dan persebaran penduduk yang optimal, berdasarkan pada adanya keseimbangan antara jumlah penduduk dengan daya dukung dan daya tampung lingkungan. Persebaran penduduk yang tidak didukung oleh lingkungan dan pembangunan akan menimbulkan masalah sosial yang kompleks, dimana penduduk menjadi beban bagi lingkungan maupun sebaliknya. Pada tahun 2013, penduduk Kota Medan mencapai 2.135.516 jiwa. Dibanding hasil Proyeksi Penduduk 2012, terjadi pertambahan penduduk sebesar 12.712 jiwa 0,6. Dengan luas wilayah mecapai 265,10 km 2 , kepadatan penduduk mencapai 8.055 jiwakm 2 .

A. Penduduk Menurut Kecamatan Dan Jenis Kelamin

Penduduk Kota Medan berjumlah 2.135.516 jiwa dengan jumlah laki-laki 1.053.393 jiwa dan perempuan 1.082.123 jiwa yang tersebar di 21 kecamatan yang ada di Kota Medan. Untuk lebih mengetahui lebih jelasnya mengenai jumlah penduduk menurut kecamatan dan jenis kelamin dapat dilihat pada tabel 6, sebagai berikut: Tabel 6. Penduduk Menurut Kecamatan dan Jenis Kelamin Tahun 2013 No. Kecamatan Laki-laki Perempuan Jumlah 1. Medan Tuntungan 40.097 42.437 82.534 2. Medan Johor 62.331 64.336 126.667 3. Medan Amplas 57.918 59.004 116.922 4. Medan Denai 71.750 71.100 142.850 Universitas Sumatera Utara Lanjutan Tabel 6. Penduduk Menurut Kecamatan dan Jenis Kelamin Tahun 2013 No. Kecamatan Laki-laki Perempuan Jumlah 5. Medan Area 48.054 49.200 97.254 6. Medan Kota 35.422 37.700 73.122 7. Medan Maimun 19.524 20.379 39.903 8. Medan Polonia 26.460 27.413 53.873 9. Medan Baru 17.667 22.150 39.817 10. Medan Selayang 49.525 51.532 101.057 11. Medan Sunggal 55.717 57.927 113.644 12. Medan Helvetia 71.586 74.805 146.391 13. Medan Petisah 29.526 32.701 62.227 14. Medan Barat 34.931 36.406 71.337 15. Medan Timur 52.906 56.539 109.445 16. Medan Perjuangan 45.405 48.683 94.088 17. Medan Tembung 65.761 68.882 134.643 18. Medan Deli 86.937 85.014 171.951 19. Medan Labuhan 57.635 55.679 113.314 20. Medan Marelan 75.066 73.131 148.197 21. Medan Belawan 49.175 47.105 96.280 Jumlah 1.053.393 1.082.123 2.135.516 Sumber: Badan Pusat Statistik Kota Medan 2013

B. Penduduk Menurut Kelompok Umur Dan Jenis Kelamin

Kota Medan terdiri dari jumlah penduduk yang cukup besar. Dari tahun ke tahun jumlahnya terus bertambah, banyaknya penduduk dapat dibedakan berdasarkan jenis kelamin dan umur. Jumlah ini juga terus bertambah dari tahun ke tahun. Adapun data jumlah penduduk berdasarkan umur dan jenis kelamin pada tahun 2013 dapat dilihat pada tabel 7. Tabel 7. Penduduk Menurut Kelompok Umur dan Jenis Kelamin Tahun 2013 Golongan Umur Laki-Laki Perempuan Jumlah Jiwa Jiwa 0-4 102.196 98.201 200.397 5-9 96.337 91.372 187.709 10-14 91.390 87.510 178.900 15-19 103.859 108.422 212.281 20-24 118.924 126.359 245.283 25-29 97.223 99.374 196.597 30-34 85.323 89.072 174.395 35-39 78.318 81.867 160.185 Universitas Sumatera Utara Lanjutan Tabel 7. Penduduk Menurut Kelompok Umur dan Jenis Kelamin Tahun 2013 Golongan Umur Laki-Laki Perempuan Jumlah Jiwa Jiwa 40-44 70.658 73.439 144.097 45-49 60.138 62.736 122.874 50-54 50.235 52.945 103.180 55-59 39.767 40.554 80.321 60-64 26.374 27.329 53.703 65-69 15.567 18.226 33.793 70-74 10.149 13.089 23.238 75+ 6.935 11.628 18.563 Jumlah 1.053.393 1.082.123 2.135.516 Sumber: Badan Pusat Statistik Kota Medan 2013

C. Penduduk Menurut Pendidikan Tertinggi Yang Ditamatkan

Pendidikan tertinggi yang ditamatkan penduduk Kota Medan bervariasi jumlahnya untuk setiap tingkat pendidikan. Berdasarkan data yang tersedia, dapat dilihat masih banyak penduduk Kota Medan yang belum pernah sekolah. Untuk lebih jelasnya, data penduduk Kota Medan berumur 15 tahun ke atas yang termasuk angkatan kerja menurut pendidikan tertinggi yang ditamatkan dapat dilihat pada tabel 8. Tabel 8. Penduduk Kota Medan Berumur 15 Tahun Ke Atas Yang Termasuk Angkatan Kerja Menurut Pendidikan Tertinggi Yang Ditamatkan dan Jenis Kelamin Tahun 2013 No. Pendidikan Tinggi Yang Ditamatkan Laki-Laki Perempuan Jumlah 1. TidakBelum Pernah SekolahTidakBelum Tamat SDSekolah Dasar 80.443 63.267 143.710 2. SMP 100.395 48.530 148.925 3. SMA 240.568 121.647 362.215 4. SMK 106.569 58.509 165.078 5. Diploma IIIIII 11.033 16.403 27.436 6. AkademiUniversitas 92.136 65.399 157.535 Jumlah 631.144 373.755 1.004.899 Sumber: Badan Pusat Statistik Kota Medan 2013 Universitas Sumatera Utara

4.1.2 Sarana dan Prasarana