Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

Ulil Fadli : Tinjauan Aktivitas Pengendalian Atas Penjualan Pada PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk. Medan, 2010.

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Setiap perusahaan dalam menjalankan usahanya memiliki tujuan untuk mendapatkan laba yang sebesar-besarnya. Laba yang dihasilkan perusahaan tersebut berkaitan erat dengan kegiatan perusahaan yaitu penjualan. Penjualan merupakan unsur yang paling penting bagi perusahaan dalam mencapai tujuan utamanya yaitu memperoleh laba semaksimal mungkin. Besarnya laba yang diperoleh menunjukkan kemajuan dan keberhasilan perusahaan dalam merebut pasar, baik dalam maupun luar negeri, tidak hanya itu perusahaan juga dituntut agar dapat bekerja seefisien mungkin. Didalam menjalankan aktivitas, perusahaan sangat memerlukan suatu pengendalian yang baik terhadap kegiatan-kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan, baik itu perusahaan berskala besar maupun perusahaan yang berskala kecil. Pada perusahaan yang relative kecil pada umumnya dikendalikan dan diawasi langsung oleh pemimpin perusahaan dimana pembukuannya juga masih sederhana. Sedangkan untuk perusahaan besar pemimpin tidak bisa secara langsung mengawasi setiap aspek kegiatan yang ada dalam perusahaan. Adanya pengendalian intern yang memadai dalam suatu perusahaan mutlak diperlukan, tapi pengendalian yang baik belumlah cukup bila tidak diterapkan sebagaimana mestinya. Dengan adanya pengendalian intern yang memadai akan membantu manajemen dalam memberikan informasi yang akurat, Ulil Fadli : Tinjauan Aktivitas Pengendalian Atas Penjualan Pada PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk. Medan, 2010. tepat dan cepat demi kelangsungan hidup perusahaan, maka diperlukan adanya upaya peningkatan efektivitas suatu pengendalian intern. Pengendlian intern terdiri dari lima komponen yaitu: lingkungan pengendalian, penilaian resiko, aktivitas pengendalian, informasi dan komunikasi, dan pemantauan. Dalam hal ini penulis akan membahas khususnya tentang aktivitas pengendalian. Penjualan merupakan salah satu kegiatan perusahaan yang sangat rentan terhadap adanya penggelapan barang sehingga perlu adanya aktivitas pengendalian atas penjualan tersebut. Aktivitas pengendalian atas penjualan ini merupakan suatu hal penting bagi manajemen perusahaan guna mengendalikan kegiatan operasi perusahaan dan untuk menjaga aset perusahaan. Aktivitas pengendalian atas penjualan dimulai sejak diterimanya pesanan dari pembeli, persetujuan pengiriman, pembuatan faktur, verifikasi faktur, dan pencatatan penjualan. Aktivitas pengendalian atas penjualan ini perlu diterapkan agar resiko yang dapat merugikan perusahaan dapat ditekan sekecil mungkin. PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk., adalah salah satu perusahaan perkebunan terbesar yang ada di Indonesia. Perusahaan ini memiliki area perkebunan yang tersebar di beberapa propinsi yang ada di Indonesia, yakni di Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, Jawa Timur dan Jawa Barat. Perusahaan ini menghasilkan berbagai macam produk perkebunan, seperti kelapa sawit Oil Palm, karet Rubber, coklat Cocoa, teh Tea, kopi Coffee dan kelapa Coconut, yang diolah oleh pabrik sendiri untuk dijual kembali. Adapun pabrik yang mengolah produk tersebut menjadi produk jual adalah pabrik kelapa sawit Oil Palm Mill, pabrik karet Crumb Rubber Ulil Fadli : Tinjauan Aktivitas Pengendalian Atas Penjualan Pada PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk. Medan, 2010. Factory, pabrik coklat Cocoa Factory, pabrik teh Tea Factory, dan pabrik kopi Coffee Factory. PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk., menjual hasil olahan perkebunannya ke dalam dan ke luar negri. Dalam proses penjualan ini ada 4 bagian yang terkait yaitu sales department, financial accounting section, treasury section dan factory section. Oleh karena setiap satu transaksi penjualan melibatkan 4 bagian maka penulis tertarik untuk meninjau mengenai apakah PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk., telah menerapkan kelima komponen aktivitas pengendalian yang telah ada, sehingga pengendalian atas aktivitas penjulan tersebut berjalan dengan baik. Dengan dilandasi alasan dan pertimbangan diatas, maka penulis tertarik untuk mengetahui dan meninjau aktivitas pengendalian atas penjualan yang diterapkan oleh perusahaan. Untuk itu penulis mengambil judul “Tinjauan Aktivitas Pengendalian Atas Penjualan pada PT. PP. London Sumatra Indonesia Tbk.”

B. Perumusan Masalah