Umur Harapan Hidup UHH Mortalitas

BAB III SITUASI DERAJAT KESEHATAN

3.1 Umur Harapan Hidup UHH

Salah satu indikator derajat kesehatan masyarakat adalah umur harapan hidup. Demikian pula untuk mengukur indikator Indek Pembangunan Manusia IPM salah satu indikator yang mewakili bidang kesehatan adalah Umur Harapan Hidup UHH. UHH di Kabupaten Gunungkidul cukup baik jika dibandingkan dengan Umur Harapan Hidup rata-rata di Indonesia. UHH penduduk Gunungkidul pada tahun 2015 sebesar 73,69 tahun sedikit meningkat dibanding tahun sebelumnya. Rata-rata UHH penduduk Gunungkidul selama tiga tahun terakhir dipaparkan pada gambar berikut : Gambar 3.1 Sumber : BPS Rata-rata Umur Harapan Hidup Penduduk Gunungkidul menunjukkan angka dibawah rata-rata propinsi DIY tetapi masih tergolong tinggi bila dibanding dengan angka rata-rata UHH nasional.

3.2 Mortalitas

Jumlah kematian bayi di Kabupaten Gunungkidul pada Tahun 2015 sebanyak 81 kasus, menurun dibanding tahun 2014 82 kematian sedangkan kematian neonatus sebanyak 104 kasus. Angka Kematian Bayi masih tergolong tinggi bila dibanding dengan Kabupaten lain di DIY, walaupun telah melampaui target NasionalMDG’s 2015 171.000KH. Penyebab utama kematian bayi adalah BBLR, premature, dan asfiksia. Jumlah kematian selengkapnya bisa dilihat pada tabel 5 lampiran. Kematian ibu merupakan kematian yang terjadi pada saat ibu hamil dan ibu nifas. Kematian ibu pada tahun 2015 sebanyak 7 kasus angka kematian 9 ibu 85,98100.000 KH menurun dibanding tahun 2014 8 kasus. Penyebab kematian ibu diantaranya adalah perdarahan dan lokasi kasus banyak terjadi di rumah sakit. Selengkapnya disajikan pada tabel berikut : Tabel 3.1 Angka Kematian Bayi dan Kematian Ibu di Kabupaten Gunungkidul Tahun 2012 – 2014 Mortalitas Tahun Target 2012 2013 2014 2015 Jumlah Kematian bayi 65 109 82 81 Menurun AK Bayi1000 KH 7,7 13,53 10 10 Menurun Jumlah Kematian Ibu 9 8 7 7 Menurun AK Ibu100.000 KH 107 99,28 85,98 89,79 150100.000 KH Sumber : Dinkes Gunungkidul AK = Angka Kematian; KH = Kelahiran Hidup; Gambar. 3.2 Angka Kematian Ibu per 100.000 Kelahiran Hidup di Kabupaten Gunungkidul Tahun 2005 – 2015 Bagan 1 Sumber : Dinkes Propinsi dan Dinkes Gunungkidul Gambar. 3.3 Angka Kematian Bayi per 1000 Kelahiran Hidup di Kabupaten Gunungkidul Tahun 2006 – 2014 Sumber : Dinkes Gunungkidul

3.3 Morbiditas