Kesenian Opak Abang ANALISIS KOMPOSISI MUSIK IRINGAN KESENIAN OPAK ABANG DI KABUPATEN KENDAL

27

2.6 Kesenian Opak Abang

Opak Abang merupakan salah satu jenis ragam kesenian yang ada di Indonesia, yang berasal dari Desa Pasigitan Kecamatan Boja Kabupaten Kendal Provinsi Jawa Tengah. Opak Abang yang berasal dari Desa Pasigitian, Boja, Kendal, yang dikenal pada tahun 70-an. Dulunya kesenian ini digunakan sebagai kesenian pembuka pada pementasan ketoprak yang diiringi alat musik terbang rebana, musik khas pesisiran. Menurut Ketua Dewan Kesenian Kendal, Itos Budi Santoso, kesenian Opak Abang mempunyai unsur Islam, China, Portugis, dan Melayu. Pengaruh Jawa terletak pada syair lagu dan gaya tata rias, unsur Islam pada musik rebananya, Portugis pada kostumnya, dan China-Melayu pada nada lagunya, di Desa Pasigitan, Boja, Kendal, kesenian Opak Abang sudah mulai dilupakan oleh masyarakat setempat, karena di daerah tersebut sudah tidak ada grup kesenian ketoprak dengan diiringi musik terbangan. Dewan Kesenian Kendal mulai mengangkat dan mempromosikan Kesenian Opak Abang sebagai kesenian khas asli Kendal sejak tahun 90-an, melalui pementasan-pementasan di Kendal dan di berbagai daerah, termasuk di TMII Jakarta. Dewan Kesenian Kendal mengangkat Kesenian Opak Abang dengan alasan untuk memperkokoh eksistensi kesenian Kendal di pesisiran yang mempunyai ciri tempo cepat, dinamis, dan agak kasar http:nasional.kompas.comread2012042722522584Kendal.Terus.Le starikan.Tari.Opak.Abang diunduh pada 29 Januari 2013. 28 Kesenian Opak Abang mewujudkan kebudayaan khas dari Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Kata opak abang sendiri adalah kependekan dari kata ketoprak dan terbang. Kesenian ini berbasis pada drama tradisional yang menampilkan cerita-cerita babad dan legenda maupun cerita rekaan yang berkubang pada persoalan humanistik. Karakteristik yang paling menonjol pada kesenian ini disamping iringan musiknya yang menggunakan instrumen perkusi terbang yaitu kostumnya yang khas yang berupa sarung dan peci. Hal ini memberikan tanda bahwa kesenian ini berbasis akrab dengan kondisi kemasyarakatan disekitarnya. Kesenian Opak Abang merupakan kekhasan ragam kesenian yang hanya ada di Kabupaten Kendal. Opak Abang dapat dimanfaatkan dalam berbagai kesempatan, antara lain pementasan, resepsi dengan durasi waktu sampai semalam suntuk, yang memberikan tekanan terutama lebih pada unsur pendidikan dan hiburan http:jv.wikipedia.orgwikiTari_opak_abang diunduh pada 29 Januari 2013. Berdasarkan sekian banyak teori tentang pengertian Kesenian Opak Abang yang sudah dipaparkan di atas, peneliti menyimpulkan bahwa Kesenian Opak Abang adalah kesenian yang berasal, berkembang, dan hidup di Kendal tepatnya di Desa Pasigitan Kecamatan Boja Kabupaten Kendal Provinsi Jawa Tengah yang mempunyai karakteristik ketoprak sebagai seni drama ataupun tarinya dan alat musik terbang sebagai iringannya. 29

2.5 Kajian Penelitian yang Relevan