Tujuan Penelitian Kontribusi Penelitian Metodologi Penelitian

mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa diploma penerima beasiswa bidik misi di Surabaya tahun 2010. Penelitian ini menyimpulkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi Indeks Prestasi Mahasiswa Diploma penerima bidik misi di Surabaya adalah jenis kelamin dan lama belajar Hanna, 2010.

1.5 Tujuan Penelitian

Tujuan penelitian ini adalah Menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa berdasarkan variabel-variabel yang telah ditentukan sehingga diketahui faktor-faktor dominan yang mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa S1 Matematika USU.

1.6 Kontribusi Penelitian

1. Menambah wawasan dan memperkaya literatur dalam bidang statistika yang berhubungan dengan analisis faktor, serta mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa S1 Matematika USU. 2. Memberikan gambaran bagaimana pengaruh faktor-faktor yang mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa S1 Matematika USU sehingga dapat dijadikan sebagai pengendali maupun motivasi bagi mahasiswa untuk memperoleh indeks prestasi yang baik.

1.7 Metodologi Penelitian

1. Lokasi penelitian Penelitian dilakukan di kampus Matematika, FMIPA USU. 2. Metode penelitian a. Melakukan studi yang berhubungan dengan Analisis Faktor Multivariat dan pengukuran persepsi dalam penelitian kualitatif dari internet berupa jurnal, artikel maupun buku. b. Mengerjakan contoh permasalahan dalam pengukuran persepsi dengan analisis faktor. c. Penarikan kesimpulan dan saran, yaitu gambaran persepsi dan rekomendasi perbaikan yang diperlukan. Universitas Sumatera Utara Subjek penelitian adalah mahasiswa program studi S1 Matematika FMIPA USU semester III hingga semester VIII angkatan 2009-2011. 4. Instrumen pengumpulan data Untuk memperoleh informasi dari mahasiswa baru digunakan kuesioner yang disusun sesuai dengan informasi yang dibutuhkan, sehingga didapat informasi yang relevan dengan tingkat validitas dan reliabilitas yang tinggi. Pilihan jawaban yang digunakan pada kuesioner telah disediakan dan ditentukan terlebih dahulu, sehingga tidak memungkinkan diperoleh jawaban lain dan skala yang digunakan adalah skala likert dari 1 sampai dengan 5 Nurvia, 2007. 5. Teknik pengumpulan data Pengumpulan data dilaksanakan dengan membagikan kuesioner secara acak dengan jumlah yang proporsional untuk responden program studi S1 Matematika FMIPA USU. 6. Tahapan penelitian a. Mengumpulkan bahan yang berkaitan dengan fakor-faktor yang mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa. b. Menentukan variabel penelitian dengan membuat kuesioner untuk pemilihan faktor-faktor yang mempengaruhi indeks prestasi mahasiswa menurut responden berdasarkan faktor-faktor secara umun diatas. c. Mengumpulkan data primer nilai tiap variabel penelitian yang bersumber pada hasil kuesioner terhadap responden yang merupakan Mahasiswa S1 Matematika USU, dengan menggunakan angket kuesioner. d. Mengolah dan menganalisis data yang diperoleh dengan menggunakan software statistika SPSS 1 Menguji Validitas data 2 Menguji Reliabilitas data 3 Menganalisis data dengan menggunakan teknik analisis faktor 4 Interpretasi faktor 5 Menentukan ketepatan model e. Mengambil kesimpulan dan saran Universitas Sumatera Utara LANDASAN TEORI

2.1 Indeks Prestasi