Tempat dan Waktu Penelitian Alat dan Bahan Metode Penelitian

22

III. METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan pada bulan November 2010 - Maret 2011. Penelitian dilakukan di laboratorium Ilmu Tanah dan rumah kaca Fakultas Pertanian Universitas Lampung.

B. Alat dan Bahan

Alat yang digunakan dalam penelitian ini antara lain hand sprayer ukuran 500 ml, shaker, pipet, corong, erlenmeyer, timbangan, botol air mineral ukuran 1.500 ml, gelas ukur, kertas label, dan pot untuk penanaman ukuran 1 kg. Bahan yang digunakan adalah limbah industri udang berupa kepala udang sebagai bahan baku kompos, ekstrak kompos kepala udang, aquades H 2 O, larutan asam asetat CH 3 COOH 0,01N, larutan asam sitrat C 6 H 8 O 7 2, mangan MnSO 4 . 7H 2 O 2,37 ppm, seng ZnSO 4 . H 2 O 11,15 ppm, besi Fe chelaetes 36,45 ppm, boron Na 2 B 4 O 7 . 10H 2 O 0.25 dan tembaga CuSO 4 . 5H 2 O 0.03, benih tanaman sawi, kertas saring, tissue, serta bahan kimia untuk analisis kimia ekstrak kompos kepala udang. Disamping itu digunakan larutan hara lengkap standar Gandasil dan Sampurna dengan dosis 50 dari dosis yang dianjurkan. Bahan Format t ed: English United States Format t ed: Left Format t ed: Left 23 limbah Industri udang berasal dari PT. Central Pertiwi Bahari Kabupaten Tulang Bawang.

C. Metode Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok RAK. Perlakuan disusun secara faktorial 3x2 dengan 3 ulangan. Secara keseluruhan penilitian ini terdiri dari 18 satuan percobaan. Faktor pertama adalah jenis gekstrak kompos kepala udang E hasil ekstraksi dengan pengekstrak yang terdiri dari air destilata E 1 , asam sitrat 2 E 2 , dan asam asetat 0,01 N E 3 . Faktor Kedua adalah tanpa pemberian unsur mikro M dan dengan pemberian unsur mikro M 1 . Selanjutnya data yang diperoleh dirata-rata berdasarkan ulangan, kemudian diuji homogenitas dan aditivitas dengan uji Bartlett dan uji Tukey. Selanjutnya data diolah dengan analisis ragam pada taraf nyata 5 dan perbedaan perlakuan diuji dengan uji BNT pada taraf 5.

D. Pelaksanaan Penelitian