Saran Pengertian Peramalan Peramalan Jumlah Penduduk Kecamatan Binjai Barat di Kotamadya Binjai Tahun 2015-2017

33 2015-2017 di Kecamatan Binjai Barat di Kotamadya Binjai dapat dilihat bahwa jumlah penduduk meningkat setiap tahunnya. Ini berarti pemerintah telah mengambil tindakan yang tepat untuk mengantisipasi angka pertumbuhan penduduk.

5.2 Saran

Berdasarkan data yang diamati, penulis memberi saran dari hasil analisis jumlah pertumbuhan penduduk Kecamatan Binjai Barat di Kotamadya Binjai yaitu sebagai berikut: 1. Adapun hasil dari peramalan jumlah penduduk yang diperoleh dapat menjadi suatu bahan masukan atau pertimbangan bagi Pemerintahan Kotamadya Binjai khususnya Kecamatan Binjai Barat. 2. Pemerintahan harus benar-benar memperhatikan faktor-faktor apa saja yang dapat mempengaruhi perubahan jumlah penduduk yang terjadi di Kecamatan Binjai Barat Kotamadya Binjai setiap tahunnya. 3. Memeratakan penyebaran jumlah penduduk, misalnya dengan mengadakan transmigrasi dan pemerataan pembangunan yang berwawasan lingkungan demi terciptanya kesejahteraan masyarakat. 4. Menerapkan sistem Keluarga Berencana KB agar tidak terjadinya kelebihan penduduk. Universitas Sumatera Utara 5

BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Peramalan

Statistik merupakan salah satu cabang ilmu pengetahuan yang paling banyak mendapatkan perhatian dan dipelajari oleh ilmuan dari hampir semua ilmu bidang pengetahuan, terutama para peneliti yang dalam penelitiannya banyak menggunakan statistik sebagai dasar analisis maupun perancangan Hartono, Drs. 2004 maka dapat dikatakan bahwa statistik mempunyai pengaruh yang penting dan besar terhadap kemajuan berbagai bidang ilmu pengetahuan. Statistik harus dan penting dipelajari oleh para peneliti. Peramalan adalah kegiatan untuk memperkirakan apa yang akan terjadi dimasa yang akan datang. Ramalan adalah suatu situasi atau kondisi yang diperkirakan akan terjadi pada masa yang akan datang. Ramalan ada bermacam- macam cara yaitu metode pemulusan eksponensial atau rata-rata bergerak, metode box jenkins, dan metode regresi, semuanya dikenal dengan metode peramalan. Metode peramalan adalah cara untuk memperkirakan secara kuantitatif apa yang akan terjadi pada masa yang akan datang dengan dasar data yang relevan pada masa lalu. Baik tidaknya suatu peramalan yang disusun, disamping ditentukan oleh metode yang digunakan, juga ditentukan baik tidaknya informasi yang digunakan. Jika informasi yang digunakan tidak dapat meyakinkan, maka hasil peramalan yang disusun juga akan sukar dipercaya akan ketepatannya.

2.2 Kegunaan dan Peran Peramalan