Ciri-Ciri Wirausahawan Wirausahawan dan Ciri-ciri Wirausahawan .1 Pengertian Wirausahawan

17 cabang baru dan di kelola Ibu. Kedua perusahaan ini maju dan membuka beberapa cabang lain mungkin jenis usahanya berbeda atau lokasinya berbeda. 8. Wirasutri, adalah sepasang suami-istri wirausahawan yang bekerja bersama sebagai rekan kerja dalam bisnis mereka. Wirasutri di buat dengan cara menciptakan pekerjaan yang didasarkan atas keahlian masing–masing orang. Orang–orang yang ahli di bidang ini diangkat menjadi penanggung jawab divisi tertentu dari bisnis–bisnis yang sudah ada. 9. Wirausahawan sosial, adalah wirausaha yang menggunakan berbagai keahlian mereka tidak hanya untuk membuat bisnis menjadi menguntungkan, tetapi juga untuk mencapai tujuan sosial dan lingkungan bagi kebaikan bersama.

2.2.2 Ciri-Ciri Wirausahawan

Menurut Sulipan 2005, memberikan kesimpulan bahwa ciri-ciri seorang wirausahawan yang baik adalah sebagai berikut: 1. Mempunyai semangat dan kemampuan untuk mengatasi kesulitan dan permasalahan. 2. Mempunyai kemampuan dalam menilai kesempatan-kesempatan didalam berwirausaha. 3. Mempunyai keberanian untuk mengambil resiko dalam menjalankan usahanya dalan mengejar suatu keuntungan. 4. Mempunyai daya, kreasi, imajinasi dalam mengembangkan bidang usaha yang Universitas Sumatera Utara 18 digeluti. 5. Mempunyai cara menganalisa yang tepat, sistematis, dan metodologi dalam mengembangkan usahanya. 6. Memiliki kemampuan, kemajuan, dan tekad bulat dalam mengembangkan bidang usahanya guna mencapai kemajuan dan tujuan. 7. Membawa teknik baru dalam mengorganisasikan usahanya secara tepat guna, efektif, dan efesien. 8. Berusaha tidak komsumtif dan selalu menanamkan kembali keuntungan yang diperoleh di dalam kegiatan bidang usahanya. Sedangkan ciri-ciri wirausahawan secara umum adalah sebagai berikut: 1. Mempunyai kemauan yang kuat untuk berusaha. 2. Mempunyai perjuangan yang tidak mengenal lelah dalam berusaha. 3. Percaya pada kenyakinan terhadap diri sendiri untuk maju. 4. Bertanggung jawab atas kemampuan, dan kemajuan dalam bidang 
usahanya. 5. Pandai dalam cara bernegosiasi untuk memajukan bidang usahanya. 6. Berpikir positif untuk maju dalam bidang usahanya. 7. Berinisiatif, kreatif, dan disiplin terhadap kegiatan usahanya. Menurut Adi Sutanto, 2000:11 memberikan kesimpulan bahwa ciri-ciri seorang wiraswatawan yang berhasil mempunyai karakter atau ciri-ciri sebagai berikut: 1. Kreatif dan inovatif. 2. Berambisi tinggi. 3. Energetic. 4. Percaya diri. 5. Pandai dan senang bergaul. Universitas Sumatera Utara 19 6. Bekerja keras dan berpandangan kedepan. 7. Berani menghadapi resiko. 8. Banyak inisiatif dan bertanggung jawab. 9. Senang mandiri dan bebas. 10. Bersikap optimis. 11. Berpikiran dan bersikap positif, yang memandang kegagalan sebagai pengalaman yang berharga. 12. Beriman dan berbuat kebaikan sebagai syarat kejujuran pada diri sendiri. 13. Berwatak maju. 14. Bergairah dan mampu menggunakan daya gerak dirinya. 15. Ulet, tekun dan tidak cepat putus asa. 16. Memelihara kepercayaan yang diberikan kepadanya. 17. Selalu ingin meyakinkan diri sebelum bertindak. 18. Menghargai waktu. 19. Bersedia melakuka n pekerjaan rendahan pengorbanan. 20. Selalu mensyukuri yang kecil-kecil yang ada pada dirinya sendiri.

2.2.3 Manfaat Membuka Usaha Sendiri