Metode Penelitian Penjelasan Istilah

Farah Pangestu Khoeruman, 2013 Meningkatkan Keterampilan Berbahasa Indonesia Melalui Pembelajaran Berbasis Bimbingan Pada Siswa Sekolah Dasar Kelas Satu Penelitian Tindakan Kolaboratif di SDN Panghegar Kota Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

C. Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah metode penelitian tindakan kolaboratif Collaborative Action Research. Penggunaan metode penelitian tindakan kolaboratif dalam penelitian didasarkan atas pertimbangan penelitian yang diarahkan kepada pebelajaran berbasis bimbingan untuk meningkatkan kecerdasan berbahasa siswa kelas rendah memerlukan sosok yang sudah tidak asing lagi bagi para siswa sehingga pembelajaran dapat berjalan sealami mungkin. Sedangkan sosok tersebut adalah guru wali kelas para siswa. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian adalah pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Penggunaan pendekatan kuantitaif merupakan suatu pendekatan yang memungkinkan dilakukan pencatatan data dan pengolahan hasil penelitian secara nyata dalam bentuk angka-angka, sehingga memudahkan proses analisis dan penafsiran dengan menggunakan perhitungan-perhitungan statistik. Pendekatan kuantitatif digunakan karena diperlukan data hasil penelitian mengenai pembelajaran berbasis bimbingan untuk meningkatkan keterampilan berbahasa siswa, sedangkan penggunaan pendekatan kualitatif yaitu untuk memperoleh data kualitatif dari hasil wawancara dan observasi. Sebelum peneliti melakukan penelitian lebih lanjut, terlebih dahulu peneliti melakukan observasi tidakan kelas yang hasilnya dituangkan dalam rancangan penelitian. Hal ini sesuai dengan karaktersistik penelitian tindakan kelas yaitu “Masalah penelitian yang harus dipecahkan berasal dari persoalan praktek pembelajaran di kelas.” Suyanto, 1997:5. Farah Pangestu Khoeruman, 2013 Meningkatkan Keterampilan Berbahasa Indonesia Melalui Pembelajaran Berbasis Bimbingan Pada Siswa Sekolah Dasar Kelas Satu Penelitian Tindakan Kolaboratif di SDN Panghegar Kota Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

D. Penjelasan Istilah

Adapun yang perlu mendapatkan penjelasan dalam penelitian adalah sebagai berikut: 1. Pembelajaran Berbasis Bimbingan Pembelajaran Berbasis Bimbingan merupakan upaya peyediaan perlakuan dan lingkungan belajar yang terarah ke stimulasi dan fasilitasi belajar anak secara menyeluruh, optimal, dan proposional sesuai dengan prinsip bimbingan. Adapun aspek-aspek pembelajaran bimbingan meliputi : tujuan pembelajara, materi kegiatan pembelajaran, metode pembelajaran, hubungan dan cara interaksi guru dengan anak, perhatian dan perlakuan khusus terhadap anak yang memerlukan, penilaian pembelajaran, penyediaan dan penggunaan media dan alat perlengkapan pembelajaran, penataan dan pengelolaan kelas, serta hubungan dan kerjasama dengan orang tua Solehuddin, 2009: 23. 2. Keterampilan Berbahasa Indonesia Keterampilan berbahasa Indonesia adalah kemampuan siswa dalam berkomunikasi dengan Bahasa Indonesia baik secara lisan maupun tertulis. Adapun ruang lingkup materi bahasa Indonesia di sekolah dasar mencakup komponen-komponen keterampilan berbahasa diantaranya; menyimak, berbicara, membaca, menulis. Farah Pangestu Khoeruman, 2013 Meningkatkan Keterampilan Berbahasa Indonesia Melalui Pembelajaran Berbasis Bimbingan Pada Siswa Sekolah Dasar Kelas Satu Penelitian Tindakan Kolaboratif di SDN Panghegar Kota Bandung Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu

E. Instrumen Penelitian

Dokumen yang terkait

MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERTANYA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI BIMBINGAN INDIVIDUAL PADA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 03 JATIROYO JATIPURO.

0 2 8

IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN AKTIVITAS PERMAINAN TRADISIONAL UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL SISWA SEKOLAH DASAR : Penelitian Tindakan Kelas Pada Siswa Kelas IV di SDN Gegerkalong Girang Kota Bandung.

0 1 38

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MEMUKUL DALAM PEMBELAJARAN PERMAINAN KASTI MELALUI MODIFIKASI ALAT : Penelitian Tindakan Kelas Pada Siswa Kelas V B SDN Gegerkalong KPAD Bandung.

0 2 32

MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA MELALUI METODE BERMAIN PERAN PADA SISWA KELAS V SD DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA: Penelitian Tindakan Kelas di SDN Cipete 1 Kecamatan Curug Kota Serang.

0 1 36

PEMBELAJARAN BERBANTUKAN KOMPUTER MODEL PERMAINAN UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBAHASA INDONESIA DI KELAS V SEKOLAH DASAR SE-KECAMATAN CIMENYAN KABUPATEN BANDUNG.

0 0 41

PENERAPAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES IPA KELAS V SEKOLAH DASAR DI KOTA BANDUNG.

0 0 28

MENGEMBANGKAN PENGUASAAN KONSEP SAINS DAN KARAKTER SISWA MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS BIMBINGAN : Penelitian Tindakan Kelas Kolaboratif Di SDN kelas 1 Kebon Gedang Kota, Bandung Tahun Ajaran 2012.

0 1 57

MENINGKATKAN KUALITAS PEMBELAJARAN MATEMATIKA SISWA KELAS SATU MELALUI PENDEKATAN BIMBINGAN : Penelitian Tindakan Kolaboratif di SDN Cirangrang 1 Kota Bandung.

0 1 47

Model Bimbingan dan Konseling Kolaboratif untuk Meningkatkan Keterampilan Belajar Siswa di Sekolah Menengah Atas.

1 4 32

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH PADA SISWA SEKOLAH DASAR : PENELITIAN TINDAKAN KELAS | Wardhani | BASASTRA 9992 21300 1 SM

0 0 17