Hasil Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Hasil Penelitian

Pada bab ini akan menggambarkan tentang hasil penelitian yang dilakukan dari tanggal 15 Juni sampai dengan 2 Agustus 2007. Penyajian hasil analisa data dalam penelitian ini meliputi deskripsi karakteristik partisipan dan mekanisme koping pasangan infertilitas di Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil. Data yang dikumpulkan dalam penelitian tentang mekanisme koping pasangan infertilitas ini berupa hasil ” in depth interview”, yang berupa jawaban, ucapan ataupun perilaku yang tampak sebagai fenomena yang ditemui di lapangan. Peneliti berkomunikasi dengan partisipan menggunakan bahasa Indonesia dan bahasa daerah setempat. Dalam hal ini peneliti tidak memerlukan seorang penerjemah, karena peneliti dapat berbahasa daerah tersebut. 4.1.1 Karakteristik Partisipan Partisipan yang menjadi sampel dalam penelitian ini berjumlah 5 pasang suami-istri, adalah partisipan yang memenuhi keriteria dan bersedia untuk diwawancarai serta mau menadatangani formulir persetujuan menjadi responden penelitian. Untuk partisipan suami diberikan kode S dan Istri Ist. 22 Partisipan I : Pasangan I Partisipan I S : Pria berumur 49 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir Diploma , pekerjaan Pegawai Negeri Sipil. Penghasilan perbulan diatas Rp. 620.000. Partisipan I Ist : Wanita berumur 36 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir SD, pekerjaan ibu rumah tangga. Penghasilan perbulan di bawah Rp. 620.000. Pasangan ini telah menikah selama lebih dari 12 tahun. Partisipan II : Pasangan II Partisipan II S : Pria berumur 38 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir sarjana, pekerjaan pegawai negeri sipil, penghasilan perbulan diatas Rp. 620.000. Partisipan II Ist : Wanita berumur 34 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir sekolah menengah atas, pekerjaan pegawai negeri sipil, penghasilan perbulan diatas Rp. 620.000. Pasangan ini telah menikah lebih dari 10 tahun. Partisipan III : Pasangan III Partisipan III S : Pria berumur 34 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir Sarjana, pekerjaan pegawai negeri sipil, penghasilan perbulan diatas Rp. 620.000. Partisipan III Ist : Wanita berumur 33 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir diploma, pekerjaan pegawai negeri sipil, penghasilan perbulan diatas Rp. 620.000. Pasangan telah menikah lebih dari 5 tahun. Partisipan IV : Pasangan IV 23 Partisipan IV S : Pria berumur 34 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir diploma, pekerjaan pegawai negeri sipil, penghasilan perbulan diatas Rp. 620.000. Partisipan IV Ist : Wanita berumur 30 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir diploma, pekerjaan pegawai negeri sipil, penghasilan perbulan diatas Rp.620.000. Pasangan telah menikah lebih dari 7 tahun. Partisipan V : Pasangan V Partisipan V S : Pria berumur 55 tahun, agama Islam, suku Pak-Pak, pendidikan terakhir sarjana, pensiunan, penghasilan perbulan berkisar Rp.500.000 – Rp.620.000. Partisipan V Ist : Wanita berumur 39 tahun, agama Islam, suku Aceh, pendidikan terakhir sekolah menengah atas, pekerjaan ibu rumah tangga. Pasangan telah menikah lebih dari 3 tahun.

4.2 Hasil wawancara