Keadaan Umum Perusahaan HASIL DAN PEMBAHASAN

66

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Keadaan Umum Perusahaan

1. Jenis Produk Jenis produk yang diproduksi PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk PT. TPS Food adalah Mie kering dan Mie telor unit 1, Mie instant dan Mie snack unit 2, Bihun jagung, Bihun Beras, Bihun instant unit 3, Biscuit dan Wafer stick unit 4, dan Candy. Adapun produk - produk dari mie kering dibagi menjadi 3 jenis, antara lain yaitu: a. Premium meliputi : MA2TLK, MSEO, A2T-95, MA2T 200, A2T 200 LK, MDSBO, BOSSMI. b. Grade A meliputi : MSLDO LK, A2T 50, MSCO, MACO-B, MAEE, MADD, MSAO, MRSBD, MSEO, MASLCOS, MASLDOS, MASBAOS, MASLEOB, MSSLDO, MSDDD, MSPDD. c. Garde B meliputi : MADH, MFDH, MABA-M, MPSCOK, MACO-X, MSLCO, MLBG, MLBD, MASCO, MASDO. 2. Lokasi Perusahaan PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk terletak tepatnya di Jln. Raya Grompol - Jambangan Km 5,5 Masaran, Sragen, Jawa Tengah. Perusahaan ini terletak tidak jauh dari jalur solo sragen sehingga memudahkan dalam distribusi bahan baku maupun dalam pemasaran produk. Selain itu akses menuju perusahaan dapat dijangkau oleh angkutan umum. Bila ditinjau dari aspek alam, PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk ini berada di daerah perbukitan dimana keadaan sekeliling pabrik ini tergolong sepi karena berupa lahan yang luas dengan rumah - rumah penduduk disekitarnya. Walaupun letaknya 5,5 km dari jalan raya namun berbagai keuntungan dan pertimbangan untuk memilih tempat ini sangat banyak, antara lain: a. Tersedianya lahan yang luas. b. Tersedia sumber air yang berkualitas dan mampu mencukupi proses produksi dan sanitasi. c. Tersedianya sumber listrik yang memadai. d. Pajak bangunan yang lebih ringan karena letaknya di tengah desa. 67 e. Tersedianya sungai sebagai sarana pembuangan limbah yang telah melalui proses pengolahan. f. Mudah mendapatkan tenaga kerja dari penduduk sekitar. 3. Sejarah Perusahaan PT Tiga Pilar Sejahtera merupakan perusahaan terpadu yang berpusat di Jl. Grompol - Jambangan Km 5,5 Masaran Sragen. Perusahaan ini mulai berdiri pada tahun 1959, ketika Tan Pie Sioe merintis sebuah usaha wiraswasta dengan nama perusahaan Bihun Cap Cangak Ular yang berada di Sukoharjo, Jawa Tengah untuk memproduksi bihun jagung. Berangkat dari keberhasilan usaha tersebut dan diiringi tingginya permintaan akan produk makanan yang praktis. Pada tahun 1992 generasi ke tiga dari keluaraga pendiri mendirikan sebuah perusahaan baru yaitu PT Tiga Pilar Sejahtera yang dalam waktu singkat mampu meraih posisi sebagai pemimpin pasar di Indonesia untuk mie kering dan bihun kering. Pada tahun 1996 PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk membangun pabrik mie telor mie kering di Karanganyar, Jawa Tengah sebagai antisipasi pasar yang terus meningkat. Dengan reputasi sebagai produsen makanan yang bermutu, pada tahun 1999 PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk, di tunjuk oleh International Relief and Development IRD sebuah lembaga swadaya masyarakat dari Amerika yang bekerja sama dengan Departemen Pertanian Amerika Serikat USDA untuk berpartisipasi dalam penyediaan mie telur yang bersubsidi untuk masyarakat kelas bawah. Dengan fase baru menjadi perusahaan yang dikelola lebih profesional dengan karyawan yang mempunyai ikatan persaudaraan dengan keluarga pendiri. Pada tahun 2000 PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk membangun industri makanan terpadu seluas 25 hektar di Sragen, Jawa Tengah. Pada tahun 2001 PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk mulai memasuki bisnis konsumer food products dengan membangun unit produksi mie instan yang produksi dan pemasarannya mulai tahun 2002. Pada tahun 2002 PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk menerapkan sistem manajemen modern untuk mencapai peningkatan yang berkelanjutan dalam produktivitas dan efisiensi. Pada tahun 2004 menambah jenis produk baru yaitu biscuit. Kemudian pada tahun 2006 mengadakan ekspansi pabrik dari Karanganyar ke Sragen. Selain itu PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk mendapatkan sertifikat ISO 9001:2000 dari BISQA Assesment untuk pabrik mie kering. TPS-Food selalu menekankan pentingnya produk yang berkualitas dan memberikan nilai tambah kepada konsumen. Berbekal pengalaman yang panjang, tradisi, serta loyalitas konsumen, TPS-Food berhasil meraih posisi sebagai produsen mie kering dan bihun terdepan di pasar Indonesia. Komitmen TPS Food untuk menghasilkan produk yang terbaik, diterima oleh pasar, dan berkualitas tinggi dibuktikan dengan diperolehnya sertifikat ISO 9001 : 2000, HACCP, dan sertifikasi 68 Halal. Standar produksi yang tinggi dan jaringan distribusi yang luas memperkuat PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk sebagai salah satu pilihan konsumen. 4. Tujuan Didirikan Perusahaan Tujuan didirikannya PT. Tiga Pilar Sejahtera adalah memenuhi permintaan pasar akan produk - produk makanan yang terus tumbuh dan mendapatkan keuntungan yang sebesar - besarnya dengan menghasilkan produk yang terbaik, diterima oleh pasar, dan berkualitas. 5. Visi dan Misi Perusahaan a. Visi Menjadi perusahaan makanan dan minuman lima besar di kawasan Asia Tenggara selambat - lambatnya tahun 2020. b. Misi Menyajikan produk makanan dan minuman bermutu dengan citra merk yang kuat dan harga lebih bersaing dibanding produk kompetitor. Dengan senantiasa berlandaskan falsafah dan nilai – nilai perusahaan, PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk mengabdi dalam membangun sebuah organisasi kelas satu yang secara konsisten memberikan nilai tambah kepada konsumen, pelanggan, pemegang saham, dan karyawan Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk.

B. Manajemen Perusahaan