Pertanyaan Penelitian KAJIAN PUSTAKA

33

G. Pertanyaan Penelitian

Berdasarkan kerangka berfikir diatas, maka dapat diajukan pertanyaan penelitian sebagai berikut: 1. Bagaimana pemahaman pengelola LKP AR-RUM terhadap program penjaminan mutu lembaga? a. Apa yang saudara ketahui tentang program penjaminan mutu lembaga? b. Seperti apakah program penjaminan mutu lembaga itu? c. Apa sajakah yang dibahas dalam kegiatan program penjaminan mutu lembaga? d. Apa yang saudara ketahui tentang program penjaminan mutu eksternal? e. Apa yang saudara ketahui tentang program penjaminan mutu internal? f. Siapakah yang bertugas melakukan kegiatan program penjaminan mutu eksternal? g. Siapakah yang bertugas melakukan kegiatan program penjaminan mutu internal? h. Seperti apakah bentuk kegiatan program penjaminan mutu eksternal? i. Seperti apakah bentuk kegiatan program penjaminan mutu internal? 34 2. Bagaimana pemenuhan standar penjaminan mutu di LKP AR-RUM? a. Bagaimana pemenuhan standar isi? b. Bagaimana pemenuhan standar proses? c. Bagaimana pemenuhan standar kompetensi lulusan? d. Bagaimana pemenuhan standar tenaga pendidik dan kependidikan? e. Bagaimana pemenuhan standar sarana dan prasarana? f. Bagaimana pemenuhan standar pengelolaan? g. Bagaimana pemenuhan standar pembiayaan? h. Bagaimana pemenuhan standar penilaian? 3. Apa kendala yang dihadapi untuk melaksanakan program penjaminan mutu di LKP AR-RUM? a. Apa kendala yang dihadapi untuk melaksanakan program penjaminan mutu lembaga? b. Bagian apa saja yang terdapat didalam struktur organisasi lembaga? Bagaimanakah kinerjanya? c. Apakah masing-masing pihak-pihak yang ada di LKP AR-RUM sudah menyadari pentingnya kegiatan program penjaminan mutu lembaga? 35

BAB III METODE PENELITIAN

A. Jenis Penelitian

Penelitian ini bersifat deskriptif, yaitu penelitian yang dilakukan dengan mendeskripsikan “Pemahaman Pengelola Lembaga Kursus dan Pelatihan LKP AR-RUM terhadap Program Penjaminan Mutu Lembaga.

B. Setting Penelitian

Peneliti melakukan pengamatan awal untuk memahami dan menjelaskan tentang situasi keadaan dan latar subyek penelitian melalui tempat penelitian, waktu penelitian, dan subyek penelitian. 1. Tempat Penelitian Penelitian ini dilakukan di Lembaga Kursus dan Pelatihan LKP AR- RUM yang beralamatkan di Jalan Mojo bung tardjo No 1 Yogyakarta. Alasan peneliti memilih tempat penelitian di LKP AR- RUM karena : a. LKP AR-RUM merupakan lembaga non formal yang melaksanakan program kursus bagi masyarakat yang membutuhkan keterampilan menjahit. b. LKP AR-RUM berlokasi di kota Yogyakarta dan berada di dekat jalan raya sehingga memudahkan peneliti untuk menjangkau dan memperlancar dalam melakukan penelitian. c. Status LKP AR-RUM yang sudah terakreditasi dan mendapat penilaian kinerja dari BAN PNF membuat peneliti semakin tertarik melakukan penelitian.