Karakteristik dan Kepuasan Keluarga Pasien Pada Respon Time Perawat di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RSUD dr. Pirngadi Medan

Judul Penelitian

: Karakteristik dan Kepuasan Keluarga Pasien Pada Respon
Time Perawat di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit
Umum Daerah dr. Pirngadi Medan

Nama Mahasiswa

: Kiki Rezeki Taufik Rahman

Nim

: 121101093

Fakultas

: Keperawatan Universitas Sumatera Utara

Tahun Akademik

: 2015/2016


Abstrak
Kepuasan keluarga pasien adalah tingkat perasaan seseorang atau masyarakat
setelah membandingkan hasil yang dirasakan dengan harapannya. Apabila hasil
yang dirasakannya melebihi harapannya, akan timbul perasaan puas, sebaliknya
akan timbul perasaan kecewa atau ketidakpuasan apabila hasil yang dirasakannya
tidak sesuai dengan harapannya. Ada beberapa faktor yang mempengaruhi
kepuasan keluarga pasien seperti faktor internal, yaitu usia, jenis kelamin,
pendidikan terakhir, dan faktor eksternal yaitu karakteristik produk, harga,
pelayanan, fasilitas, image, dan komunikasi. Tujuan dari penelitian ini untuk
mengetahui karakteristik dan kepuasan keluarga pasien pada respon time perawat
di Instalasi Gawat Darurat Rumah Sakit Umum Daerah dr. Pirngadi Medan,
dengan menggunakan desain deskriptif. Populasi dalam penelitian ini sebanyak
442 orang dan sampel sebanyak 82 orang diambil dengan metode purposive
sampling atau pemilihan sampel yang dilakukan berdasarkan maksud atau tujuan
tertentu yang ditentukan oleh peneliti. Data dianalisis dengan uji analisis
univariat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 52 orang (63,4%)
responden memiliki tingkat kepuasan dalam kategori puas, 30 orang (36,6%)
responden memiliki tingkat kepuasan dalam kategori tidak puas, dan tidak ada
satupun responden (0%) yang memiliki tingkat kepuasan keluarga pasien dalam

kategori sangat tidak puas. Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat
melakukan penelitian dengan menggunakan desain yang berbeda, metode yang
lebih lengkap, dan jumlah sampel yang lebih banyak.
Kata kunci: Karakteristik keluarga, Kepuasan keluarga pasien, Respon Time.

Universitas Sumatera Utara

Universitas Sumatera Utara