Tingkat Kepuasan Pasien Pengguna BPJS Kesehatan Pada Kualitas Pelayanan Keperawatan di RSUD Dr. Pirngadi Kota Medan

Judul

Nama
Program Studi
NIM

:Tingkat Kepuasan Pasien pengguna BPJS Kesehatan pada
kualitas pelayanan keperawatan di RSUD Dr. Pirngadi Kota
Medan
: Masrah Br Silalahi
: S1 Keperawatan
: 131101039

Abstrak
Jaminan kesehatan merupakan kebutuhan dan hak bagi masyarakatIndonesia
telah menjalankan program pemerintah yaitu Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan
di bentuknya Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan sebagai
pelaksana program JKN tersebut. Penelitian ini bersifat deskriptif yang bertujuan
untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien pengguna BPJS kesehatan pada kualitas
pelayanan keperawatan di RSUD Dr. Pirngadi kota Medan yang dilakukan pada
tanggal 03 April sampai 12 Mei 2017. Responden pada penelitian ini adalah pasien

pengguna BPJS kesehatan yang berusia 17 tahun keatas dan telah dirawat minimal 1
hari di RSUD Dr. Pirngadi kota Medan. Sampel sebanyak 99 pasien, desain dalam
penelitian ini menggunakan teknikprobability sampling dengan pendekatan
proportionate stratified random sampling. Instrumen yang digunakan adalah bentuk
kuesioner dan data yang dikaji adalah data demografi dan tingkat kepuasan pasien
pengguna BPJS kesehatan terhadap kualitas pelayanan.Hasilnya disajikan dalam
bentuk tabel distribusi frekuensi. Berdasarkan hasil penelitian pada data demografi
pasien pengguna BPJS kesehatan terbanyak yang ada di RSUD Dr. Pirngadi kota
Medan bahwa responden terbanyak adalah perempuan yaitu 51 orang (51,5%), usia
terbanyak adalah 46-55 tahun yaitu 23 orang (23,2%), tingkat pendidikan terbanyak
adalah tingkat pendidikan SMU yaitu 55 orang (55,6%), lama rawat inap terbanyak
yaituselama 2-6 hari sebanyak 83 orang (83,8%) dan pekerjaan terbanyak adalah
wiraswasta sebanyak 48 orang (48,5%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada.
Disarankan kepada pihak RSUD Dr. Pirngadi kota Medan ataupun pelayanan
keperawatan agar dapat mempertahankan dan meningkatkan kualitas pelayanan
keperawatan kepada pasien.
Kata kunci : Tingkat Kepuasan, Pasien BPJS Kesehatan, Kualitas Pelayanan
Keperawatan

xii

Universitas Sumatera Utara

xiii
Universitas Sumatera Utara