Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

ABSTRAK
PUTRI SEPTIA RINI : Pengaruh perbandingan bubur buah sirsak (Annona muricata L.)
dengan bubur bit (Beta vulgaris) dan konsentrasi gum arab terhadap mutu fruit leather dibimbing oleh
RONA J. NAINGGOLAN dan RIDWANSYAH.
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh perbandingan bubur buah sirsak dengan
bubur bit dan berbagai konsentrasi gum arab terhadap mutu dan uji organoleptik fruit leather
campuran sirsak dan bit. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Teknologi Pangan, Fakultas
Pertanian USU, Medan, menggunakan rancangan acak lengkap faktorial 2 faktor yaitu perbandingan
bubur buah sirsak dengan bubur bit (P) : (90% : 10% ; 80% : 20% ; 70% : 30% ; 60% : 40%; 50% :
50%) dan konsentrasi gum arab (S) : (0,8% ; 1% ; 1,2%). Parameter yang dianalisa adalah kadar air,
kadar vitamin C, total padatan terlarut, kadar serat kasar, total asam, kadar abu, uji organoleptik skor
warna, rasa dan tekstur, uji organoleptik hedonik warna, aroma, rasa dan tekstur. Hasil penelitian
menunjukkan bahwa perbandingan bubur buah sirsak dengan bubur bit memberikan pengaruh berbeda
sangat nyata terhadap kadar air, kadar vitamin C, total padatan terlarut, kadar serat kasar, total asam,
kadar abu, uji organoleptik skor warna, rasa dan tekstur, uji organoleptik hedonik warna, rasa dan
tekstur. Konsentrasi gum arab memberikan pengaruh berbeda sangat nyata terhadap kadar air, kadar
vitamin C, total asam, kadar abu dan uji organoleptik skor tekstur. Interaksi antara kedua faktor
memberikan pengaruh berbeda nyata terhadap kadar air, kadar vitamin C, kadar abu dan berbeda tidak
nyata terhadap total padatan terlarut, kadar serat kasar, total asam, uji organoleptik skor warna, rasa
dan tekstur, uji organoleptik hedonik warna, aroma, rasa dan tekstur. Perbandingan bubur buah sirsak
dengan bubur bit (90% : 10%) dan konsentrasi gum arab (1,2%) menghasilkan kualitas fruit leather

yang terbaik dan lebih diterima.
Kata Kunci : Sirsak, Bit, Gum arab, Fruit leather.

ABSTRACT
PUTRI SEPTIA RINI : The effect of ratio of soursop (Annona muricata L.) with beet pulps
(Beta vulgaris) and arabic gum concentration on the quality of fruit leather supervised by RONA J.
NAINGGOLAN and RIDWANSYAH.
The aim of this research was to find the effect of ratio of soursop with beet pulps and several
arabic gum concentration on the quality of mixture soursop and beet fruit leather. This research was
conducted at the Laboratory of Food Technology, Faculty of Agriculture, University of Sumatera
Utara, Medan, using completely randomized design with two factors, i.e. :ratio of soursop with beet
pulps (P) : (90% : 10% ; 80% : 20% ; 70% : 30% ; 60% : 40%; 50% : 50%) and arabic gum
concentration (S): (0,8%, 1% and 1,2%). Parameters analyzed were moisture content, vitamin C
content, total soluble solid, fiber content, total acid, ash content, score of organoleptic values of
colour, taste and texture and hedonic of organoleptic values of colour, taste, flavour and texture. The
results showed that the ratio soursop with beet pulps the had highly significant effect on moisture
content, vitamin C content, total soluble solid, fiber content, total acid, ash content, score of
organoleptic values of colour, taste and texture, and hedonic of organoleptic values of colour, flavor,
taste and texture. Arabic gum concentration had highly significant effect on moisture content, vitamin
C content, total acid, ash content and score of organoleptic values of texture. Interactions of the two

factors had significant effect on moisture content, vitamin C content, ash content and had no
significant effect on total soluble solid, fiber content, total acid, score of organoleptic values of
colour, taste and texture, and hedonic of organoleptic values of colour, flavor, taste and texture. The
ratio of soursop with beet pulps of (90% : 10%) and Arabic gum concentration of (1,2%) produced
the best quality and more acceptable of fruit leather.
Keywords: Soursop, Beet, Arabic gum, Fruit leather.

i

Dokumen yang terkait

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak dan Pepaya Serta Penambahan Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

8 82 114

Pengaruh Konsentrasi Bubur Buah Sirsak (Annona Muricata L.) Dengan Jahe (Zingiber Officinale Rosc) Dan Konsentrasi Gum Arab Terhadap Mutu Fruit Leather

6 90 107

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

0 48 123

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

0 3 123

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

0 0 17

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

0 0 5

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

1 13 5

Pengaruh Perbandingan Bubur Buah Sirsak (Annona muricata L.) dengan Bubur Bit (Beta vulgaris) dan Konsentrasi Gum Arab terhadap Mutu Fruit Leather

0 0 22

Pengaruh Konsentrasi Bubur Buah Sirsak (Annona Muricata L.) Dengan Jahe (Zingiber Officinale Rosc) Dan Konsentrasi Gum Arab Terhadap Mutu Fruit Leather

0 0 16

Pengaruh Konsentrasi Bubur Buah Sirsak (Annona Muricata L.) Dengan Jahe (Zingiber Officinale Rosc) Dan Konsentrasi Gum Arab Terhadap Mutu Fruit Leather

0 0 17