Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Kegunaan Penelitian

negeri maka pengintegrasian akan dipromosikan, 5 Adanya contagion effect, dimana harga antar bursa saham dapat bergerak bersama-sama dalam kaitan dengan efek penularan dan efek ini menentukan hubungan yang dinamis antara bursa saham internasional. Sehubungan dengan adanya pengintegrasian pasar modal, dalam penelitian ini akan dilihat faktor ekonomi apa yang mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional dan seberapa besar faktor tersebut mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional. Indikator yang akan digunakan sebagai cermin kondisi perekonomian makro negara adalah indeks harga saham, tingkat suku bunga dan tingkat inflasi.

1.2 Perumusan Masalah

Pergerakan saham pada bursa regional akan memberikan pengaruh pada setiap negara. Penguatan indeks pada bursa regional memberikan sentimen positif dan negatif di pasar saham PT. Bursa Efek Jakarta BEJ. Demikian pula sebaliknya, pergerakan bursa saham Indonesia akan memberikan pengaruh terhadap pergerakan bursa saham regional Singapura dan Hongkong. Naik turunnya IHSG dan bursa saham lainnya disebabkan oleh beberapa faktor ekonomi dan non ekonomi. Melalui analisis ini akan diketahui faktor ekonomi apa yang berpengaruh terhadap integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional dan seberapa besar pengaruh yang diberikan oleh faktor ekonomi tersebut. Krisis ekonomi yang melanda kawasan Asia sejak pertengahan tahun 1997 telah membuat pasar modal dan perekonomian di setiap negara mengalami goncangan khususnya di Indonesia dan kawasan Asia lainnya. Adanya krisis ekonomi akan menimbulkan contagion effect terhadap kawasan lain. Dengan adanya efek penularan maka negara-negara berinteraksi dan akan menciptakan suatu integrasi pasar di kawasan Asia. Integrasi pasar akan meningkatkan kinerja pasar modal dan meningkatkan perekonomian di masing-masing negara. Indonesia memiliki hubungan keterkaitan pergerakan harga saham dengan negara- negara kawasan Asia Hongkong dan Singapura. Oleh karena itu, hal-hal yang akan dibahas dalam penelitian ini adalah: 1. Faktor ekonomi apa yang mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional ? 2. Seberapa besar faktor ekonomi tersebut berpengaruh terhadap integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional ?

1.3 Tujuan Penelitian

Tujuan penulisan dari penelitian ini adalah sebagai berikut : 1. Menganalisis faktor-faktor ekonomi yang mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional. 2. Menganalisis besaran faktor-faktor ekonomi tersebut dalam mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional.

1.4 Kegunaan Penelitian

Penelitian tentang analisis keterkaitan IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional berguna untuk mengetahui faktor-faktor ekonomi yang mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional. Setelah itu mengetahui besaran faktor-faktor ekonomi tersebut dalam mempengaruhi integrasi IHSG dengan Indeks Bursa Saham Regional. Hasil penelitian ini dapat memberikan suatu ilmu yang berharga khususnya tentang bursa saham yang sangat menarik untuk dipelajari. Terakhir, penulis mengharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan masukan bagi penelitian selanjutnya sebagai salah satu literatur untuk penelitian yang bertemakan pasar modal.

1.5 Ruang Lingkup Penelitian