Kerangka Berfikir TINJAUAN PUSTAKA

60

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Ruang Lingkup Penelitian

Penelitian ini membahas pengaruh jumlah bagi hasil deposito mudharabah, tingkat imbalan SBIS, suku bunga simpanan berjangka 1 bulan dan inflasi terhadap jumlah deposito mudharabah pada Bank Syariah Mandiri. Periode yang diteliti dari Januari 2007 - Desember 2011. Sedangkan jenis data yang penulis gunakan pada penelitian ini adalah data sekunder runtun waktu time series.

B. Metode Penentuan Sampel

Sebelum menentukan sampel, maka terlebih dahulu peneliti harus menentukan populasi. Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyeksubyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya Sugiyono, 2009:115. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan bulanan PT. Bank Syariah Mandiri, laporan bulanan Bank Indonesia dan laporan bulanan Badan Pusat Statistik. Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut Sugiyono, 2009:116. Pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purpossive Sampling artinya sampel dipilih agar dapat mewakili populasinya, sampel yang dipilih adalah menurut aturan umum bahwa pengambilan sampel disyaratkan minimal 5 periode untuk tiap 61 independen. Sedangkan teknik pemilihan sampel Non Probability Sampling adalah metode pengambilan sampel yang tidak memberikan peluang atau kesempatan yang sama pada setiap anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel, hanya elemen populasi yang memenuhi kriteria tertentu dari penelitian saja yang dijadikan sampel. Dari kriteria yang diajukan diatas didapat sampel yakni Laporan Keuangan Bank Syariah Mandiri, Tbk, Laporan Bank Indonesia dan Laporan Badan Pusat Statistik periode 2007-2011.

C. Metode Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder, data jumlah deposito mudharabah yang dihimpun oleh Bank Syariah Mandiri pada laporan keuangan publikasi bank pada Bank Indonesia dengan melihat laporan neraca dan laba rugi dari bulan Januari 2007 sampai dengan Desember 2011 yang diperoleh dari situs www.bi.go.id. Data jumlah bagi hasil deposito mudharabah diperoleh dari Laporan Profit Distribution Bank Syariah Mandiri, data bulanan historis suku bunga simpanan berjangka deposito 1 bulan pada bank umum konvensional BUK, tingkat imbalan Sertifikat Bank Indonesia Syariah SBIS yang diperoleh dari Statistik Ekonomi dan Keuangan Indonesia SEKI pada website www.bi.go.id dengan rentang waktu yang sama, serta inflasi diperoleh data bulanan historis Inflasi dari Badan Pusat Statistik BPS pada website www.bps.co.id . Metode yang digunakan dalam pengumpulan data untuk melakukan penelitian ini adalah studi kepustakaan Library Research. Data yang diperoleh dari berbagai literatur seperti buku, majalah, jurnal, internet dan lain- 62 lain yang berhubungan dengan aspek penelitian sebagai upaya untuk memperoleh data yang valid

D. Metode Analisis Data

Penelitian ini menganalisis bagaimana pengaruh antara jumlah bagi hasil deposito mudharabah, tingkat imbalan SBIS, suku bunga simpanan berjangka 1 bulan, dan inflasi terhadap jumlah deposito mudharabah Bank Syariah Mandiri. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda dengan menggunakan program komputer software SPSS versi 19.0 dan Microsoft Excel 2010. Berikut adalah metode yang digunakan dalam menganalisis data pada penelitian ini:

1. Statistik Deskriptif

Penggunaan statistik deskriptif variabel penelitian dimaksudkan untuk memberikan penjelasan yang memudahkan peneliti dalam menginterpretasikan hasil analisis data dan pembahasannya. Statistik deskriptif berhubungan dengan pengumpulan dan peringkasan data serta penyajiannya yang biasanya disajikan dalam bentuk tabulasi baik secara grafik dan atau numerik. Statistik deskriptif memberikan gambaran suatu data yang dilihat dari nilai rata-rata mean, ukuran penyebaran data dari rata-ratanya standar deviasi, nilai maksimum dan minimum Ghozali, 2011:19.

2. Pengujian Asumsi Klasik

Uji asumsi klasik merupakan dasar dari teknis analisis regresi. Dalam penggunaan regresi linear rentan dengan beberapa permasalahan yang sering

Dokumen yang terkait

Pengaruh Inflasi, Tingkat Suku Bunga Deposito, dan Jumlah Bagi Hasil Deposito terhadap Jumlah Deposito Mudharabah (Studi Kasus PT. Bank Syariah Mandiri Tahun 2008-2012)

0 13 130

Pengaruh bagi hasil terhadap jumlah dan deposito syariah mudharabah yang ada pada Bank Syariah Mandiri

0 14 60

Analisis Pengaruh Tingkat Bagi Hasil Deposito Mudharabah, Jumlah Kantor Layanan, Inflasi, dan PDB terhadap Jumlah Deposito Mudharabah pada Bank Umum Syariah di Indonesia

1 9 123

ANALISIS PENGARUH INFLASI TINGKAT BUNGA NILAI TUKAR DAN TINGKAT BAGI HASIL TERHADAP JUMLAH Analisis Pengaruh Inflasi Tingkat Bunga Nilai Tukar Dan Tingkat Bagi Hasil Terhadap Jumlah Penghimpunan Deposito Pihak Ketiga (Deposito Mudharabah 1 Bulan) (Studi

1 16 15

ANALISIS PENGARUH INFLASI TINGKAT BUNGA NILAI TUKAR DAN TINGKAT BAGI HASIL TERHADAP JUMLAH Analisis Pengaruh Inflasi Tingkat Bunga Nilai Tukar Dan Tingkat Bagi Hasil Terhadap Jumlah Penghimpunan Deposito Pihak Ketiga (Deposito Mudharabah 1 Bulan) (Studi

0 2 15

PENDAHULUAN Analisis Pengaruh Inflasi Tingkat Bunga Nilai Tukar Dan Tingkat Bagi Hasil Terhadap Jumlah Penghimpunan Deposito Pihak Ketiga (Deposito Mudharabah 1 Bulan) (Studi Pada Bank Syariah Mandiri Periode 2011-2015).

0 3 10

PENGARUH TINGKAT BAGI HASIL DEPOSITO BANK SYARIAH DAN SUKU BUNGA DEPOSITO BANK UMUM TERHADAP JUMLAH Pengaruh Tingkat Bagi Hasil Deposito Bank Syariah Dan Suku Bunga Deposito Bank Umum Terhadap Jumlah Simpanan Deposito Mudharabah(Studi Pada Bank Umum Syar

0 1 13

PENGARUH TINGKAT BAGI HASIL DEPOSITO BANK SYARIAH DAN SUKU BUNGA DEPOSITO BANK UMUM Pengaruh Tingkat Bagi Hasil Deposito Bank Syariah Dan Suku Bunga Deposito Bank Umum Terhadap Jumlah Simpanan Deposito Mudharabah(Studi Pada Bank Umum Syariah di Indonesia

0 2 16

BAB 1 Pengaruh Tingkat Bagi Hasil Deposito Bank Syariah Dan Suku Bunga Deposito Bank Umum Terhadap Jumlah Simpanan Deposito Mudharabah(Studi Pada Bank Umum Syariah di Indonesia Periode 2010-2013).

0 2 7

Pengaruh tingkat BI Rate dan bagi hasil terhadap jumlah simpanan deposito Mudharabah pada PT Bank Syariah Mandiri - Repository Universitas Bangka Belitung

0 0 17