Informasi Umum Kelapa Sawit Teknis Pelaksanaan Pembudidayaan Kelapa Sawit Analisis Finansial

28

a. Informasi Umum Kelapa Sawit

Informasi umum yang dibutuhkan adalah informasi tentang pengertian, aspek botani dan informasi-informasi yang penting dalam suatu kegiatan pembudidayaan kelapa sawit.

b. Teknis Pelaksanaan Pembudidayaan Kelapa Sawit

Kegiatan pembudidayaan kelapa sawit merupakan kegiatan yang berkesinambungan. Para praktisi pekebun sawit membutuhkan pedoman teknis pelaksanaan untuk melakukan rangkaian kegiatan pembudidayaan kelapa sawit sehingga produktifitas maksimal pada pembudidayaan kelapa sawit dapat tercapai. Pedoman yang dibutuhkan antara lain petunjuk lapangan pada masing-masing kegiatan budidaya kelapa sawit pembibitan, pembukaan lahan, manajemen tanaman belum menghasilkan, manajemen tanaman menghasilkan, dan manajemen pemanenan.

c. Analisis Finansial

Dalam melakukan perencanaan suatu proyek pembudidayaan kelapa sawit dibutuhkan suatu metode untuk menghitung kelayakan suatu proyek pembudidayaan kelapa sawit. Sistem informasi perlu dilengkapi dengan aplikasi analisis kelayakan finansial dari suatu proyek pembangunan kelapa sawit. Metode yang dipergunakan adalah perhitungan NPV Net Present Value, dan perhitungan IRR Internal Rate of Return . NPV net present value merupakan perbedaan antara nilai sekarang present value dari mamfaat dan biaya. Apabila NPV bernilai positif, dapat diartikan juga sebagai besarnya keuntungan yang diperoleh dari proyek. Sebaliknya, apabila NPV bernilai negatip menunjukkan kerugian dari suatu proyek. NPV dapat dihitung dengan persamaan berikut: NPV Bt Ct i dimana: NPV = net present value Rp. n = umur proyek t = tahun ke-t Bt = pendapatan pada tahun ke-t Ct = pengeluaran pada tahun ke-t Dari hasil perhitungan NPV yang diperoleh dapat diambil keputusan, yakni jika NPV ≥ 0, maka proyek layak untuk dilaksanakan. Namun jika NPV 0, maka proyek tidak layak untuk dilaksanakan. IRR Internal Rate Return merupakan suatu tingkat pengembalian modal yang digunakan dalam suatu proyek. Nilai IRR dinyatakan dalam persen per tahun. Suatu proyek yang layak dilaksanakan akan mempunyai nilai IRR yang lebih besar dari nilai discount rate. Nilai IRR merupakan nilai tingkat bunga, dimana nilai NPV- nya sama dengan nol. Dalam persamaan dinyatakan sebagai berikut: 29 Bt Ct IRR n t dimana: IRR = Internal Rate Return n = umur proyek t = tahun ke-t Bt = pendapatan pada tahun ke-t Ct = pengeluaran pada tahun ke-t Dari hasil perhitungan IRR yang diperoleh dapat diambil keputusan, yakni jika Nilai IRR ≥ discount rate, maka proyek layak untuk dilaksanakan. Namun jika IRR discount rate, maka proyek tidak layak untuk dilaksanakan.

d. Forum Komunitas