Tugas dan Tanggung Jawab Pastry

16

2.3 Tugas dan Tanggung Jawab Pastry

Tugas pastry dalam suatu hotel sangat penting karena menjadi salah satu penunjang kelancaran operasional hotel. Bagian pastry memiliki tugas dalam mempersiapkan produk untuk memenuhi semua pesanan atau orderan yang datang dari tamu hotel. Demikian juga terhadap event-event yang diadakan oleh pihak hotel, tentunya pastry harus ikut serta dalam menyiapkan dan menyediakan menu yang dibutuhkan, hal ini demi kelancaran acara dengan diimbangai pula terjaganya kebersihan semua produk dan penunjang lainnya yang dihasilkan sehinggan mendapatkan hasil yang memuaskan baik bagi tamu maupun hotel itu sendiri. Hal ini pernah diungkapkan oleh Richard Sihite, S.SOS, 2000:121 “Uraian Tugas dan Tanggung Jawab dipastry” : 1. Menangani penataan mise in place 2. Menangani pastry production 3. Membantu penanganan service preparation 4. Mengawasi pelaksanaan pembersihan area kerja 5. Memelihara suasana kerja yang sehat 6. Membuat hiasan makanan dari gula sugar modeling 7. Membuat berbagai jenis ice cream Setiap bagian pada hotel mempunyai job discription-nya sendiri, begitupun pada bagian pastry yang memiliki job discription dan tanggung jawab yang harus mereka patuhi dan mereka emban selama jam kerja mereka. Adapun tugas dan 17 tanggung jawab pastry adalah :

1. Executive Chef

a. Mengecek daftar pesanan barang ke gudang b. Mengatur mengawasi seluruh tugas-tugas kitchen, khususnya dalam proses pengadaan dan pengolahan makanan sesuai dengan standart yang telah ditetapkan. c. Membuat anggaran tahunan untuk mempersiapkan bahan-bahan makanan yang akan dijual. d. Membuat rencana kerja tahunan. e. Selalu menghadiri rapat antara kepala bagian lainnya, sesuai yang telah ditentukan oleh General Manager. f. Mengawasi pelaksanaan tata kerja, keselamatan kerja, dan memenuhi kelengkapan atau atribut kerja agar dapat menciptakan lingkungan kerja yang aman. g. Mengawasi sepenuhnya tempat penyimpanan makanan dan peralatan- peralatan yang akan digunakan untuk kelancaran operasional kerja. h. Menjaga food cost standart atau standar porsi. i. Mengawasi sepenuhnya kegiatan food production secara keseluruhan. j. Berkreasi menciptakan menu-menu baru, sebagai upaya untuk menarik konsumen. 18 k. Bekerja sama dengan F B manager khususnya dalam hal penyediaan makanan dan minuman dalam jamuan-jamuan atau rapat-rapat yang diselenggarakan oleh hotel. l. Mengawasi kegiatan artist kitchen dalam menu-menu buffet, baik untuk direstaurant maupun dalam kegiatan banquet lainnya. m. Menjaga hubungan baik dengan para client dan rekan-rekan lainnya, n. Bersedia menjalankan tugas atau instruktur dari atasan. 2. Pastry Chef a. Merencanakan, mengatur dan mengawasi pekerjaan didalam pastry b. Bertanggung jawab terhadap bahan makanan dan biaya bahan makanan cost control. c. Mengawasi staf pastry dalam pekerjaannya akan penggunaan mesin-mesin secara efisien dan fasilitaspastry lainnya. d. Bertanggung jawab pada semua persiapan dan pembuatan pastry serta bakery produck. e. Bertanggung jawab terhadap bahan makanan dan biaya bahan makanan cost control. f. Mengawasi staf pastry dalam pekerjaannya akan penggunaan mesin-mesin secara efisien dan fasilitaspastry lainnya. g. Bertanggung jawab pada semua persiapan dan pembuatan pastry serta bakery produck 19

3. Chef de Partie

Chef de Partie adalah orang yang bertanggung jawab dalam kegiatan-kegiatan di bagian pastry secara optimal : a. Mengatur operasional pastry dan mendelegasikan beberapa pekerjaan kepada beberapa asistennya dan merupakan tulang punggung pastry. b. Bertanggung jawab kepada Chef Pastry

4. Chef Baker

a. mempunyai kualifikasi yang baik dalam pembuatan roti dan bertanggung jawab untuk semua produk yang ia buat di bakery section dan dibantu oleh beberapa baker. b. Berada dibawah pengawasan pastry chef atau chef de partie.

5. Pastry Cook

1. Pekerjaan pastry cook adalah menyiapkan dan memasak semua dessert dan pastry dan menyiapkan produk yang dipesan oleh kitchen. 2. Glacier mempersiapkan dan membuat semua jenis ice cream dan semua produk yang bahan dasarnya ice cream. 3. Pekerjaan Baker adalah membantu Chef Baker didalam persiapan, pembuatan semua jenis bread, mie dan produk lain yang dibutuhkan oleh kitchen.

6. Cook Helper

a. Mempersiapkan bahan makanan yang akan di olah. b. Membantu setiap bagian apabila di butuhkan. 20

2.4 Penanganan Olahan Pastry