Risiko Politik dan Pemerintahan Risiko Sosial dan Lingkungan

Strictly Private Confidential Hal 25 dari 122 Untuk meminimalisasi risiko kerusakan dan kebakaran tersebut, Perseroan melalui Anak perusahaan melindungi aset-aset utama dan fasilitas operasional Anak perusahaan di seluruh unit usahanya dengan asuransi. Sampai dengan 31 Maret 2014, anak perusahaan telah mengasuransikan aset jaringan pipa kepada Asuransi Tugu Pratama Indonesia terhadap segala risiko all risk property, gempa bumi dan kerusakan mesin dengan nilai pertanggungan untuk risiko material damage dan gempa bumi senilai USD 3,581,661.96 untuk Benuang Assets-pipa Tanjung Enim Lestari TEL sepanjang 14,7 km dan Sunan, aset pipa Sunan sepanjang 4 km dan Rp. 6.087.214.338 untuk pipa ABP Hoktong dan Remco. Selain itu Perseroan dan anak perusahaan juga mengasuransikan assets kendaraan terhadap segala risiko all risk property dan huru-hara dengan nilai pertanggungan sebesar Rp 1.702.300.000. Asuransi memiliki masa hingga Maret 2015. Melalui inisiatif ini, Perseroan dan Anak perusahaan dapat mengambil keuntungan dari perlindungan dan jaminan yang lebih baik untuk menghadapi terjadinya risiko-risiko potensial seperti ledakan dan kebakaran, kerusakan mesin, gempa bumi, bencana alam dan lain-lain. Selain itu anak perusahaan juga melakukan subkontrak pekerjaan pemeriksaan dan pemeliharaan jaringan pipa gas kepada perusahaan-perusahaan lokal di lokasi usaha anak perusahaan. Hal ini dimaksudkan selain sebagai bentuk tanggung jawab sosial kepada lingkungan sekitar operasional juga agar dapat lebih fokus kepada bisnis inti yang dilakukan Perseroan melalaui anak perusahaan di bidang niaga gas bumi. Perseroan dan anak perusahaan yakin bahwa dengan memperkuat budaya dan membangun kapabilitas manajemen risiko, Perseroan melalui anak perusahaan akan mampu mengawasi dan meminimalisasi risiko terkait seluruh aspek operasional Perseroan dan anak perusahaan secara efektif dan pada akhirnya untuk melindungi dan meningkatkan nilai pemegang saham.

4. Risiko Politik dan Pemerintahan

Perseroan dan anak perusahaan memperhitungkan risiko negara seperti situasi politik dan pemerintahan di tingkat pusat maupun daerah yang berpotensi memberikan dampak negatif bagi Perseroan dan anak perusahaan. Perubahan situasi politik berpotensi mempengaruhi kebijakan Pemerintah yang bisa jadi terkait dengan kegiatan bisnis Perseroan terutama anak perusahaan. Perubahan situasi politik berpotensi mempengaruhi kebijakan pemerintah yang bisa jadi terkait dengan kegiatan bisnis. Selain situasi politik dan pemerintahan pada tingkat pusat, Perseroan terutama anak perusahaan juga terpapar risiko terkait situasi politik dan pemerintahan daerah. Hal ini terjadi karena Perseroan melalui anak perusahaan dalam menjalankan bisnisnya senantiasa berinteraksi dengan pemerintah daerah. Selain itu, berbagai tindakan dan kebijakan yang dilakukan oleh Pemerintah dapat mempengaruhi bisnis Perseroan melalui anak perusahaan, termasuk ketidakpastian dalam implementasi undang-undang otonomi daerah dan tumpang tindih investasi pertambangan dengan UU Kehutanan serta perubahan arah kebijakan politik ekonomi Indonesia pasca pemilihan umum tahun 2014. Keterlambatan penyelesaian pembangunan jaringan distribusi karena kendala perijinan dari instansi terkait merupakan potensi risiko lain yang melekat pada kegiatan operasional anak perusahaan. Untuk mengantisipasi perubahan arah kebijakan pemerintah tersebut maka anak Strictly Private Confidential Hal 26 dari 122 perusahaan telah melakukan kontrak penjualan dan pembelian gas bumi dalam jangka panjang dengan pemasok dan pelanggan.

5. Risiko Sosial dan Lingkungan

Potensi gangguan pada jaringan pipa oleh aktivitas pihak ketiga di sekitar jalur pipa karena kegiatan warga di dekat jalur pipa merupakan risiko yang teridentifikasi melekat pada kegiatan distribusi gas. Selain itu, pembuangan sisa batubara dapat berpotensi mengakibatkan pencemaran udara, tanah maupun air. Potensi pencemaran lingkungan ini dapat menimbulkan kerugian terhadap Negara dan atau pihak ketiga dimana anak perusahaan kemungkinan harus mengganti rugi atas kerusakan yang ditimbulkan. Untuk menghadapi terjadinya risiko-risiko potensial yang dapat menimbulkan kerusakan lingkungan seperti kebakaran dan ledakan, kerusakan mesin, gempa bumi, bencana alam dan lain-lain, Perseroan melalui anak perusahaan telah mengasuransikan aset jaringan pipa terhadap segala risiko all risk property dan gempa bumi, selain itu sebagai bentuk tanggung jawab sosial Perseroan dan anak perusahaan terhadap lingkungan sekitar, Perseroan melalui anak perusahaan telah melibatkan masyarakat sekitar dalam pengawasan dan pemeliharaan jaringan pipa gas bumi yang dimiliki oleh anak perusahaan.

6. Risiko Mata Uang