Rumusan Masalah Batasan Masalah Tujuan dan Manfaat

komputerisasi, tetapi dalam pemberian pelayan informasinya kurang memadai sehingga membuat masyarakat tidak begitu mengenal dan tertarik untuk memiliki asuransi kecelakaan yang ditawarkan oleh perusahaan tersebut. Melihat begitu banyak data dan sulitnya mencari berkas-berkas yang ada pada asuransi kecelakaan yang harus diolah, sehingga membuat konsumen merasa tidak puas dengan pelayanan yang lambat dan berbelit-belit. Maka penulis mencoba membuat suatu perancangan sistem informasi yang dapat mempermudah pemberian pelayanan informasi yang lengkap kepada pelanggan dan membantu mempercepat pekerjaan pada kantor PT. Asuransi Jiwasraya. Berdasarkan masalah di atas penulis berkeinginan membahas dan merancang suatu sistem informasi khususnya mengenai asuransi kecelakaan pada PT. Asuransi Jiwasraya dengan judul “Sistem Informasi Asuransi Kecelakaan Berbasis Web PT. Asuransi Jiwasraya Medan”.

1.2 Rumusan Masalah

Sistem yang diterapkan dalam setiap perusahaan pada umumya mempunyai kelemahan. Demikian juga yang dialami oleh PT. ASURANSI JIWASRAYA seperti kurang lengkapnya informasi persyaratan pengajuan klaim nasabah, proses pembayaran premi yang berbeli-belit, sehingga masyarakat kurang mendapatkan informasi dan pelayanan yang baik dari pihak perusahaan. Kelemahan inilah yang mengakibatkan timbulnya beberapa pertanyaan diantaranya: Universitas Sumatera Utara 1. Bagaimana dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada pelanggan mengenai asuransi kecelakaan PT. Asuransi Jiwasraya? 2. Bagaimana dapat mempercepat proses penanganan klaim nasabah asuransi kecelakaan pada PT. Asuransi Jiwasraya? 3. Bagaimana supaya proses pembayaran premi asuransi kecelakaan dapat berlangsung dengan cepat dan mudah.?

1.3 Batasan Masalah

Batasan masalah sangat penting untuk ditentukan terlebih dahulu sebelum sampai pada tahap selanjutnya. Sesuai dengan judul dan latar belakang masalah yang dijelaskan maka penulis membatasi permasalahan mengenai asuransi kecelakaan yang meliputi: a. Produk asuransi kecelakaan yang ditawarkan b. Pengolahan data nasabah c. Pengolahan data pembayaran premi. d. Informasi proses syarat-syarat pengajuan klaim nasabah.

1.4 Tujuan dan Manfaat

Adapun tujuan studi yang penulis lakukan pada PT. Asuransi Jiwasraya Medan sebagai berikut: a. Untuk mengetahui proses pembayaran asuransi dan pembayaran premi dengan cepat dan mudah. Universitas Sumatera Utara b. Untuk merancang sistem yang baru guna membantu mempercepat dan mempermudah memberikan pelayanan kepada pelanggan. c. Untuk merancang sistem yang dapat membantu nasabah dalam pengajuan klaim agar lebih mudah dan cepat. Adapun manfaat studi yang dapat diperoleh oleh penulis dari pelaksanaan riset tugas akhir pada PT. Asuransi Jiwasraya Medan, adalah sebagai berikut: 1. Dapat mengumpulkan data-data yang berkaitan dengan penyelesaian akhir. 2. Dapat menjadi bahan masukan bagi PT. Asuransi Jiwasraya Medan di dalam menjalakan kegiatan operasionalnya. 3. Meningkatkan efisiensi dan efektifitas di dalam mengolah data pengajuan klaim nasabah asuransi kecelakaan pada PT. Asuransi Jiwasraya Medan.

1.5 Metode Penelitan