Visi dan Misi Puskesmas Margototo

b. UKP Upaya Kesehatan Perseorangan 1. Rawat jalan umum 2. Rawat jalan gigi 3. Rawat jalan KIA Kesehatan Ibu Anak 4. Rawat Inap 5. Laboratorium 6. Rekam Medik 7. Pengobatan Farmasi

7. Gambaran Situasi Derajat Kesehatan di Puskesmas Margototo

Derajat kesehatan masyarakat merupakan gambaran tingkat status kesehatan masyarakat, dimana status kesehatan merupakan pencerminan kesehatan perorangan, kelompok maupun masyarakat. Status kesehatan ini merupakan salah satu indikator kesejahteraan umum yang digambarkan dengan umur harapan hidup, angka kematian mortalitas, angka kesakitan morbiditas dan status gizi masyarakat. Gambaran derajat kesehatan di Puskesmas Margototo dapat di uraikan sebagai berikut: a. Angka Kematian Angka kematian atau mortalitas terdiri dari angka kematian bayi, angka kematian anak balita, dan angka kematian ibu. b. Angka Kesakitan Angka kesakitan atau morbiditas merupakan angka kesakitan baik insiden maupun pravelen dari suatu penyakit. Morbiditas juga berperan dalam penilaian terhadap derajat kesehatan masyarakat. Penilaian morbiditas meliputi pola penyakit rawat jalan dan pola penyakit rawat inap. c. Angka Kesakitan Potensial Angka kesakitan potensial adalah beberapa penyakit potensial yang menimbulkan kejadian luar biasa KLB serta penyakit-penyakit yang berdampak luas pada kesehatan masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Margototo, seperti pengendalian penyakit ISPA, pengendalian penyakit DBD, pengendalian penyakit TB Paru, pengendalian penyakit Filariasis atau kaki gajah, pengendalian penyakit diare, pengendalian penyakit malaria, pengendalian penyakit kusta, pengendalian penyakit HIV-AIDS, dan pengendalian penyakit rabies GHTR. d. Penyakit Dapat Dicegah dengan Imunisasi Penyakit yang dapat di cegah dengan imunisasi adalah TBC, Diphteri, Pertusis, Campak, Tetanus, Polio, dan Hepatitis B. Penyakit-penyakit tersebut merupakan penyakit penyebab kematian anak di negara- negara berkembang.