Latar Belakang Tujuan Penulisan

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Buku memiliki peran yang besar dalam proses pendidikan sehingga buku dan pendidikan merupakan dua hal yang tidak terpisahkan keberhasilan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan antara lain tergantung kepada pengadaan buku dalam jumlah yang cukup, serta isi penyajiannya dapat memenuhi tuntutan kurikulum yang berlaku sesuai dengan azas bahwa pendidikan merupakan tanggung jawab bersama orang tua, masyakat dan pemerintahan. Buku yang disediakan untuk sekolah mempunyai ciri yang khas dilihat dari segi isi, pengwajahan, bahan dan fisik buku. Setiap buku yang dipakai di sekolah hendaknya membantu setiap proses belajar dan keterampilan pelajar dengan mengacu pada tujuan kurikulum yang berlaku. Untuk mendapatkan buku yang sesuai di sekolah maka disesuaikan pada jenis dan jenjang pendidikan sehingga penilaian terhadap buku terbitan swasta yang penggunaannya untuk sekolah akan tetap dilaksanakan. Sedangkan buku teks utama dan buku teks pelengkap lainnya dalam kurun waktu tertentu harus dikaji dan disempurnakan dalam rangka penyesuaian dengan perkembangan dan teknologi serta perkembangan dan metodologi belajar. Penerbitan PT. Madju Medan Cipta sebagai salah satu penerbitan buku Sekolah Dasar SD menangani naskah dari penulis sampai naskah itu menjadi sebuah buku dan siap cetak serta mengupayakan penyaluran dan pendistribusiannya. Universitas Sumatera Utara Adapun yang menjadi permasalahan dalam penulisan kertas karya ini adalah bagaimana proses penerbitan dan pendistribusian buku-buku yang dilakukan oleh PT. Madju Medan Cipta dalam upaya menerbitkan buku-buku yang bermutu bagi dunia pendidikan sehingga buku yang terbit digunakan oleh murid Sekolah Dasar SD. Untuk itu, dalam penulisan kertas karya ini penulis memilih judul “Penerbitan dan Pendistibusian Buku Sekolah Dasar SD Oleh PT. Madju Medan Cipta”.

1.2 Tujuan Penulisan

Adapun yang menjadi tujuan penulisan kertas karya adalah: 1. Untuk mengetahui proses penerbitan dan pendistribusian buku Sekolah Dasar SD pada Penerbitan PT. Madju Medan Cipta. 2. Untuk mengetahui kendala yang dihadapi penerbit dalam menerbitkan buku Sekolah Dasar SD.

1.3 Ruang Lingkup