Jenis-Jenis Program Bina Wilayah Pupuk Kaltim

commit to user nantinya semua proses ini akan berujung pada tumbuhnya Sense of Belonging masyarakat terhadap perusahaan. Corporate Publisitas Program Binwil yang dilakukan Bidang HE Humas Pupuk Kaltim, dapat menjadi sebuah saluran publikasi yang efektif mengenai komitmen perusahan terhadap tanggung jawab sosialnya. Dengan adanya program Binwil ini, masyarakat sekitar dapat mengetahui bahkan merasakan langsung eksistensi dan partisipasi Pupuk Kaltim dalam membantu dan mendorong pengembangan wilayah, daerah, dan masyarakat. Community Relations Menurut Wilbur J. Peak, Community Relations adalah partisipasi suatu organisasi yang berencana, aktif, dan berkesinambungan di dalam suatu komunitas untuk memelihara dan membina lingkunganya demi keuntungan kedua pihak, lembaga,dan komunitas. Hal ini bisa dilakukan melalui prinsip CSR yang berkesinambungan. Sehingga meningkatkan kualitas kehidupan baik dari segi ekonomi, sosial, maupun lingkungan dari para komunitas dan masyarakat luas. Pupuk Kaltim dipandang bukan hanya sebagai sebuah perseroan semata, namun juga sebagai lembaga yang selalu dinanti untuk berkontribusi terhadap pengembangan sosial ekonomi masyarakat, terutama daerah bufferzone.

E. Jenis-Jenis Program Bina Wilayah Pupuk Kaltim

commit to user Program Yang Bersifat Pendidikan Program ini telah berjalan lebih dari 3 tahun. Variasi-variasi dari sub program ini meliputi : Program Anak Asuh. Program anak asuh ini merupakan salah satu program pendidikan yang ditunjukan untuk masyarakat Bufferzone Guntung. Bentuk dari program ini adalah pemberian bantuan pendidikan secara menyeluruh kepadsa 8 siswa asal Guntung yang bersekolah di Yayasan Pupuk Kaltim YPK. Beasiswa bagi mahasiswa di beberapa Universitas di Kaltim. Program ini berbentuk pemberian beasiswa bagi beberapa mahasiswa yang kuliah di Universitas Mulawarman, Politeknik Negeri Samarinda, Perguruan Tinggi Lokal Bontang, dan bantuan pendidikan mahasiswa etnis dayak melalui Lembaga Swadaya Masyarakat Gerakan Pemuda Dayak GPD. Pengadaan 15.000 Eks Buku Tulis. Program ini sudah berjalan selama 2 tahun. Bentuk dari program ini yaitu pengadan 15.000 Buku Tulis yang pada nantinya akan dibagikan ke siswa-siswi Kota Bontang. Gerakan Nasional Orang Tua Asuh GNOTA. Program ini dalam penyaluranya berkerjasama dengan Yayasan commit to user GNOTA Kota Bontang. Untuk tahun 2011 Pupuk Kaltim memberikan bantuan kepada 260 siswa SD dan 105 siswa SMP. Pupuk Kaltim Peduli Kesehatan Penyuluhan Kesehatan Masyarakat Bufferzone dan Sekolah. Program ini berjalan setiap tahunya. Pada tahun 2011 ini Pupuk Kaltim berkerja sama dengan RS Pupuk Kaltim dalam perealisasian programnya. Program penyuluhan kesehatan yang dilakukan sangat beragam, mulai dari pelatihan P3K, Pelatihan dokter kecil yang diperuntukan untuk anak-anak sekolah di daerah bufferzone, pemeriksaan gigi, pemeriksaan status gizi buruk, pemberian vitamin, pemberiaan makanan tambahan yang disalurkan melalui posyandu- posyandu, dan program penyuluhan kesehatan TBC. Program ini sangat bagus sekali dan manfaatnya begitu dirasakan sekali oleh masyarakat. Sosialisasi Dampak Penanganan Kecelakan Industri. Program ini bertujuan untuk mensosialisasikan Dampak Penanganan Kecalakaan industri. Program ini bisa dijadikan sebagai media edukasi bagi masyarakat yang tinggal di kawasan sekitar kegiatan industri. Mengingat masih awamnya pengetahuan masyarakat mengenai dampak penanganan kecelakaan industri. commit to user Pemberdayaan Karang Taruna daerah Bufferzone. Maksud dari program ini adalah memberdayakan masyarakat sekitar dalam hal ini Karang Taruna dalam kegiatan kegiatan perusahaan yang bersifat kemasyarakatan. Seperti distribusi bingkisan lebaran kepada tokoh masyarakat, Ketua RT, Tenaga Kebersihan, Pers, dan Kaum Duafa. Kegiatan ini dilakukan pada bulan Ramadhan. Kegiatan ini berguna dalam menjaga hubungan baik dengan para masyarakat sekitar perusahaan. Program ini sangat berguna sekali bagi masyarakat sekitar perusahaan. Program ini dapat membangun kemandirian masyarakat sekitar. Penyaluran dana yang disalurkan dalam program ini seperti bingkisan lebaran senilai 65 Juta Rupiah. Pupuk Kaltim Peduli Lingkungan Penanaman Terumbu Karang. Dalam rangka menjaga kelestarian alam khususnya biota laut. Dan oleh karena aktivitas industri Pupuk Kaltim yang memiliki dampak terhadap lingkungan perairan berupa aktivitas pengerukan pasir laut untuk alur kapal. Maka dari itu lahir lah program ini sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan di bidang lingkungan. Penanaman 1000 Pohon. commit to user Guna mendukung program pemerintah Kota Bontang dalam penghijuan. Maka untuk itu Pupuk Kaltim mengadakan program penanaman 1000 pohon disekitar lingkungan perusahaan.

F. Diferensiasi CSR Humas Dan PKBL