Sumber Data penelitian Metode pengumpulan data Metode Pemilihan Informan

41 kemungkinan adanya masalah yang layak diungkap dalam penelitian ini. Gagasan tersebut muncul dari hasil membaca berbagai sumber tertulis dan juga konsultasi kepada yang berkompeten, dalam hal ini yaitu dosen pembimbing skripsi. 3.4.2 Tahap Eksplorasi Pada tahap ini peneliti melakukan pengumpulan data, guna mempertajam masalah, dan untuk dianalisis dalam rangka memecahkan masalah atau merumuskan kesimpulan atau menyusun teori. Disamping itu, pada tahap ini peneliti juga melakukan penafsiran data untuk mengetahui maknanya dalam konteks keseluruhan masalah sesuai dengan situasi alami, terutama menurut sudut pandang sumber datanya. 3.4.3 Tahap Pengecekan Kebenaran Hasil Penelitian Hasil penelitian yang sudah tersusun ataupun yang belum tersusun sebagai laporan dan penafsiran data, perlu dilakukan pengecekan kebenarannya sehingga ketika di distribusikan tidak terdapat keraguan.

3.5 Sumber Data penelitian

3.5.1 Informan Dalam penelitian kualitatif, informan menjadi informasi kunci yang akan di gali informasinya dengan cara dilakukan wawancara terhadap informan tersebut secara mendalam yang nantinya akan dikelola sebagai hasil penelitian. Sumber informasi ini adalah informan yang memiliki pengetahuan terhadap apa yang akansedang diteliti 42 serta memiliki relevansi dengan penelitian. Dalam hal ini adalah Kepala Sekolah, Guru, dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum. 3.5.2 Dokumentasi Dokumentasi digunakan sebagai sumber data penelitian untuk menunjang hasil penelitian.

3.6 Metode pengumpulan data

Metode pengumpulan data yang digunakan untuk proses pengumpulan data dalam penelitian ini adalah: 3.6.1 Wawancara Wawancara dilakukan kepada informan untuk mendapatkan data yang relevan berkaitan dengan permasalahan penelitian, seperti kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kurikulum, dan guru. Wawancara dilakukan dengan mengacu pada pedoman yang telah disusun untuk mengetahui bagaimana manajemen kurikulum di MTs Al Hikmah 2 Desa Benda Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes. 3.6.2 Studi Dokumen Dalam penelitian ini, data dari dokumentasi memiliki tingkat kepercayaan tinggi akan kebenaran atau keabsahan data lalu dokumen juga sebagai sumber data 43 yang kaya guna memperjelas identitas subyek penelitian, sehingga dapat mempercepat penelitian. 3.6.3 Observasi Dalam penelitian ini, observasi digunakan untuk melengkapi dan menguji hasil wawancara dan studi dokumen yang diberikan oleh informan yang mungkin belum menyeluruh dan belum menggambarkan segala situasi. Pengamatan dalam penelitian dilakukan terhadap benda atau objek yang berkaitan dengan manajemen kurikulum untuk mendukung informasi yang telah diperoleh, seperti proses belajar- mengajar di kelas, kalender akademik, jadwal pelajaran, dan struktur kurikulum.

3.7 Metode Pemilihan Informan

Sumber informasi dalam penelitian ini adalah informan yang memiliki pengetahuan terhadap apa yang akansedang diteliti serta memiliki relevansi dengan penelitian. Dalam hal ini adalah Kepala Sekolah, Guru, dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum.

3.8 Keabsahan data