Penegasan Istilah Pengertian Manajemen

8 Hasil penelitian nantinya dapat digunakan sekolah sebagai bahan pertimbangan dalam pelaksanaan manajemen kurikulum selanjutnya. 1.5.2.3 Bagi Masyarakat umum Penelitian ini diharapkan dapat memberikan gambaran atau pengetahuan baru mengenai manajemen kurikulum di MTs Al Hikmah 2 Desa Benda Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes.

1.6 Penegasan Istilah

Untuk menghindari kerancuan dan pelebaran pemahaman arti isitilah-istilah yang digunakan dalam judul penelitian dan untuk mempermudah mendapatkan gagasan dari subjek penelitian, maka diperlukan penegasan istilah sebagai berikut: 1.6.1 Manajemen Merupakan sebuah proses yang dilakukan untuk mewujudkan tujuan organisasi melalui rangkaian kegiatan berupa perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengendalian, orang-orang dan sumber daya organisasi lainnya. 1.6.2 Kurikulum Seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran, serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. 9 1.6.3 Madrasah Tsanawiyah Pesantren Madrasah Tsanawiyah Pesantren adalah jenjang dasar pada pendidikan formal di Indonesia, setara dengan sekolah menengah pertama yang berada di bawah naungan yayasan pondok pesantren. Kurikulum yang digunakan adalah kurikulum madrasah yang pengelolaannya dilakukan oleh Departemen Agama. Pendidikan madrasah tsanawiyah ditempuh dalam waktu 3 tahun, mulai dari kelas 7 sampai kelas 9. 10 BAB 2 LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Manajemen

Kata manajemen berasan dari Bahasa Latin, yaitu dari kata manus yang artinya adalah tangan dan agere yang artinya adalah melakukan. Kedua kata itu digabungkan menjadi kata kerja managere yang memiliki arti menangani. Managere dalam Bahasa Inggris dengan bentuk kata kerja to manage, management untuk kata benda, dan manager untuk orang yang melakukan aktifitas manajemen. Dalam Bahasa Indonesia management diartikan menjadi manajemen atau pengelolaan. Menurut John D. Millet dalam buku Management in the Public Service yang dikutip oleh Sukarna 1992 Management is the process of directing and facilitating the work of people organized in formal group to achieve a desired and. manajemen adalah proses pembimbingan dan pemberian fasilitas terhadap pekerjaan orang-orang yang terorganisir dalam kelompok formil untuk untuk mencapai suatu tujuan yang dikehendaki. Secara luas, manajemen diartikan sebagai kegiatan yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pengendalian sumber daya organisasi untuk mencapai tujuan secara efektif dan efisien. 11

2.2 Proses Manajemen