Manfaat Jaringan Komputer Integrasi data

Menurut Dede Sopandi dalam bukunya 2008 : 1-6 jaringan komputer dapat dibedakan menjadi 3 yaitu :

2.3.1 LAN Local Area Network

Merupakan suatu network yang terbatas dalam jarakarea setempat lokal, dimana peralatan-peralatan hardware dan software digabungkan untuk dapat saling berkomunikasi dalam daerah yang terbatas. Jaringan ini biasanya dibangun untuk perkantoran atau lembaga pendidikan, atau untuk lingkup departemen dalam perusahaan. Beberapa LAN menggunakan satu komputer yang biasanya dijadikan sebuah server yang berfungsi untuk menyimpan perangkat lunak software yang mengatur aktifitas jaringan. Komputer-komputer yang terhubung dalam jaringan disebut workstation. Kemampuan komputer workstation biasanya dibawah komputer server.

2.3.2 MAN Metropolitan Area Network

Suatu jaringan yang jarak antara satu sistem dengan sistem lainnya relatif agak jauh scopenya dalam satu kota. Pembangunan jaringan komputer metropolitan ini merupakan pilihan perusahaan-perusahaan yang bergerak dalam sektor jasa perbankan, supermarket, perguruan tinggi dan lain sebagainya yang memiliki banyak kantor cabang dalam suatu kota. Dengan fasilitas jaringan komputer ini diharapkan pimpina perusahaan dapat dengan cepat mengetahui kondisi perusahaan secara keseluruhan maupun kantor cabangnya masing-masing dan memungkinkan pimpinan perusahaan berkomunikasi bahkan berdiskusi dengan para manajer kantor- kantor cabang. Hal ini berarti jaringan ini mendukung proses koordinasi dan kontrol para pengelola tersebut.

2.3.3 WAN Wide Area Network

Jaringan komputer skala luas yang merupakan pengembangan dari jaringan komputer metropolitan dimana komputer dihubungkan dengan fasilitas komunikasi seperti sistem telepon ataupun pemancar gelombang mikro. Bentuk ini biasanya digunakan oleh perusahaan besar ataupun departemen pemerintahan. Fungsi jaringan ini tentu saja difocuskan untuk pengintegrasian data dan berlangsungnya proses manajemen, khususnya kontrol dan koordinasi. Infrastuktur utama untuk membangun jaringan komputer skala luas ini adalah jaringan internet.

2.4 Tipe Jaringan Komputer

2.4.1 Peer To Peer

Tipe Jaringan ini digunakan untuk menghubungkan satu titik node ke titik node lainya. Agus Mulyanto 2009 : 41. Sistem operasi jaringan model peer to peer memungkinkan seorang user membagi sumber daya yang ada dikomputernya, baik itu file data, printer, dan peripheral lain. Namun, model ini tidak mempunyai sebuah file server atau sumber daya yang terpusat.