Jenis Data METODE PENELITIAN 1. Jenis Penelitian

24

BAB II GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

Pada bab ini, peneliti akan menyajikan mengenai gambaran umum lokasi penelitian. Lokasi yang menjadi tempat penelitian adalah Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik FISIP Universitas Islam Negeri Jakarta. Namun, sebelum masuk pada gambaran umum Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik FISIP Universitas Islam Negeri Jakarta, terlebih dahulu peneliti akan menyajikan gambaran umum Universitas Islam Negeri Jakarta.

A. Gambaran Umum Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

1. Sejarah Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta terletak di Jl. Ir. H. Juanda No. 95 Ciputat, Tangerang Selatan. Sejak berdirinya ADIA Akademi Dinas Ilmu Agama pada tahun 1957, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta saat ini telah berusia 54 tahun. Lembaga pendidikan ini telah menjalankan mandatnya sebagai institusi pembelajaran dan transmisi ilmu pengetahuan, sebagai institusi riset yang mendukung proses pengembangan bangsa dan sebagai institusi pengabdian masyarakat yang terus mendorong program peningkatan kesejahteraan sosial. Selama setengah abad tersebut, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta telah melewati beberapa periode sejarah sehingga sekarang ini telah menjadi salah satu Universitas Islam terkemuka di Indonesia. Secara singkat sejarah Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta terbagi ke dalam 25 beberapa periode, yaitu periode perintisan, periode Fakultas IAIN al-Syarif Hidayatullah, dan periode Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Pada periode terakhir, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah berdiri pada tanggal 20 Mei 2002 dengan dikeluarkannya Keputusan Presiden RI Nomor 031 tanggal 20 mei 2002 IAIN Syarif Hidayatullah Jakarta resmi diubah menjadi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Saat ini Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta telah memiliki 13 Fakultas yaitu Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan FITK, Fakultas Adab dan Humaniora FAH, Fakultas Ushuluddin dan Filsafat FUF, Fakultas Syariah dan Hukum FSH, Fakultas Dakwah dan Komunikasi FDK, Fakultas Dirasah Islamiyah FDI, Fakultas Psikologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis FEB, Fakultas Sains dan Teknologi FST, Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan FKIK, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik FISIP, Fakultas Sumber Daya Alam dan Lingkungan FSDAL dan Sekolah Pascasarjana. 2. Visi, Misi, dan Tujuan Visi Berdaya saing tinggi dan terdepan dalam mengembangkan dan mengintegrasikan aspek keislaman, keilmuan, kemanusiaan, dan keindonesiaan. Misi 1 Menghasilkan sarjana yang memiliki keunggulan kompetitif dalam persaingan global; 2 Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendiidikan untuk mengembangkan dan mengitegrasikan aspek keislaman, 26 keislaman dan keindonesiaan; 3 Meningkatkan kualitas penelitian dan pengabdian yang bermanfaat bagi kepentingan keilmuan dan kemasyarakatan; 4 Membangun good university governance dan manajemen yang profesional dalam mengelola sumber daya perguruan tinggi sehingga menghasilkan pelayanan prima kepada sivitas akademika dan masyarakat; 5 Membangun kepercayaan dan mengembangkan kerjasama dengan lembaga nasional, regional, maupun internasional. Tujuan 1 Menyiapkan peserta didik menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik danatau profesional yang dapat menerapkan, mengembangkan danatau menciptakan ilmu pengetahuan, bidang keagamaan, sosial maupun sains dan teknologi; 2 Mengembangkan dan menyebarluaskan ilmu pengetahuan agama, sosial dan sains teknologi serta mengupayakan penggunaannya untuk meningkatkan taraf kehidupan masyarakat dan memperkaya kebudayaan nasional. 3. Fasilitas dan Sarana Pendidikan. Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta memiliki tiga lokasi kampus. Pertama, kampus I yang terletak di Jl. Ir. H. Juanda Ciputat. Kedua, kampus II yang terletak di Jl. Kertamukti Ciputat. Ketiga, kampus III yang terletak di Desa Cikuya, Tigaraksa, Kabupaten Tengerang. Kampus III ini direncanakan akan dimanfaatkan sebagai laboratorium agrobisnis dan