Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Populasi dan Sampel Metode Pengumpulan Data

BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian ini adalah penelitian analitik dengan desain cross-sectional study, dengan observasi dan pengukuran variabel dilakukan pada satu saat tertentu.

4.2. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini akan dilakukan di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan pada bulan Juli sampai Oktober 2013 di bagian Klinik Pusyansus V Pusat Pelayanan Khusus. Rumah sakit ini dipilih karena merupakan rumah sakit tipe A dan menjadi rumah sakit rujukan utama untuk wilayah Sumatera Utara dan sekitarnya.

4.3. Populasi dan Sampel

4.3.1. Populasi Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pasien positif HIVAIDS berusia lebih dari 12 tahun di Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan dari Januari sampai Desember 2012. 4.3.2. Sampel Dalam penelitian ini yang menjadi sampel penelitian adalah pasien di yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi yang telah ditetapkan. Adapun kriteria inklusi dan eksklusi dalam penelitian ini adalah a. Kriteria Inklusi 1. Merupakan pasien positif HIVAIDS berusia lebih dari 12 tahun yang memiliki kelengkapan data sosiodemografi, dan pemeriksaan laboratorium yang tertera dalam rekam medis di bagian Klinik Pusyansus Pusat Pelayanan Khusus Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan. 2. Pasien positif HIV AIDS yang baru terdiagnosis oleh dokter dan belum mengonsumsi ARV. 8QLYHUVLWDV6 XPDWHUD8WDUD b. Kriteria Eksklusi 1. Pasien yang sedang atau telah mengonsumsi ARV sebelum data diambil. 2. Data rekam medis yang tidak lengkap. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode total sampling, dimana semua sampel akan dimabil dan dianalisis berdasarkan pemenuhannya terhadap kriteria inklusi dan eksklusi.

4.4. Metode Pengumpulan Data

Data penelitian ini adalah data sekunder yang berasal dari pengumpulan rekam medis pasien Klinik Pusyansus Pusat Pelayanan Khusus Rumah Sakit Umum Pusat Haji Adam Malik Medan Januari sampai Desember tahun 2012. 4.4.1. Alur Penelitian Populasi pasien positif HIVAIDS usia 12 tahun yang tertera di rekm medik Seleksi sampel penelitian data pasien sesuai kriteria inklusi dan eksklusi Pengolahan data yang sudah terkumpul dengan menggunakan komputer Analisis data Rekapitulasi hasil analisis data dalam bentuk laporan hasil penelitian Gambar 4.1. Diagram Alur Penelitian 8QLYHUVLWDV6 XPDWHUD8WDUD

4.5. Metode Analisis Data