Kebhinekaan Masyarakat Indonesia dan Kehidupan Global Faktor-faktor Penyebab Perubahan Sosial Budaya Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Hayati

Teks Proklamasi Kemerdekaan itu kemudian diketik rapi oleh Sayuti Melik disertai beberapa perubahan yang telah disepakati. Pada keesokan harinya, tanggal 17 Agustus 1945 pukul 10.00, bertempat di Jalan Pegangsaan Timur No 56, Teks Proklamasi Kemerdekaan itu dibacakan oleh Ir. Soekarno dengan disaksikan oleh para tokoh pejuang kemerdekaan.

f. Kebhinekaan Masyarakat Indonesia dan Kehidupan Global

Kebhinekaan yang dimaksud di sini dapat dimaknai sebagai keragaman, kemajemukan. Dalam konteks ini, keragaman adalah suatu keadaan masyarakat yang berbeda-beda suku, agama, bahasa, dan budaya. a. Keragaman budaya keragaman budaya di Indonesia berupa keragaman bahasa, keragaman sistem peralatan dan teknologi, keragaman adat istiadat, dan keragaman kesenian daerah b. Dinamika kehidupan global Dinamika kehidupan global merupakan suatu keniscayaan, terutama dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Kehidupan global ini menyebabkan perubahan-perubahan dalam semua aspek kehidupan. Perubahan sosial budaya pada aspek kehidupan akan menyebabkan perubahan pada aspek lainnya sehingga dampaknya akan berantai.

g. Faktor-faktor Penyebab Perubahan Sosial Budaya

Terdapat dua faktor yang mempengaruhi perubahan sosial budaya yaitu faktor internal berasal dalam masyarakat dan faktor eksternal berasal dari luar masyarakat. 3. Sumber daya alam, iptek, kegiatan ekonomi, kenampakan alam dan sistem administrasi wilayah indonesia. Sumber daya alam terbagi atas sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Sumber daya alam juga dibagi menjadi dua yakni 1 sumber daya alam hayati, dan 2 sumber daya alam non hayati.

a. Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Hayati

Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Nabati Bagi kehidupan, sumber daya alam nabati di Indonesia berfungsi sebagai tanaman budidaya pangan, sandang, bahan baku kayu olahan, dan obat-obatan. Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Hewani Bagi kehidupan sumber daya alam hewani sebagai sumber pangan untuk memenuhi kebutuhan manusia sebagai makanan sehari-hari, seperti: ikan, sapi, kambing, ayam, dan lain sebagainya. Sumber daya alam hewani bisa didapat dari berbagai bidang seperti: perikanan, peternakan.

b. Fungsi dan Peran Sumber Daya Alam Non Hayati