Definisi Ibu Karateristik Ibu yang Mempengaruhi Pengetahuan

2.3. Sumber Informasi

Sumber informasi berhubungan dengan pengetahuan, baik dari orang maupun media. Dalam proses peningkatan pengetahuan agar diperoleh hasil yang efektif diperlukan alat bantu. Fungsi media dalam pembentukan pengetahuan seseorang menyampaikan informasi atau pesan-pesan Notoatmodjo, 2003. 2.4. Kanker Leher Rahim 2.4.1.Definisi Kanker leher rahim merupakan tumor ganas yang tumbuh dalam leher rahim, suatu daerah pada organ reproduksi wanita yang merupakan pintu masuk kearah rahim yang terletak antara rahim dan liang senggama. Pada tahap awal prakanker tidak menimbulkan gejala yang jelas, perjalanannya untuk menjadi kanker serviks atau leher rahim memakan waktu 10-20 tahun Azwas, 2009. 2.4.2.Epidemiologi Menurut laporan WHO selama periode tahun 1960-1980 di 28 negara di dunia mortalitas turun 30. Di China insiden dan mortalitas kanker serviks uteri di beberapa daerah juga turun secara drastis. Seperti di Shanghai, insiden karsinoma serviks dari 26,7100.000 pada periode 1972-1974 turun menjadi 2,5100.000 pada periode 1993-1994, atau turun 56,0. Huang Xin, 2011. Di Indonesia sendiri, diperkirakan 15.000 kasus baru kanker serviks terjadi setiap tahunnya, sedangkan angka kematiannya diperkirakan 7.500 kasus per tahun. Selain itu, setiap harinya diperkirakan terjadi 41 kasus baru kanker serviks dan 20 perempuan meninggal dunia karena penyakit tersebut. Pada tahun 2001, kasus baru kanker serviks berjumlah 2.429 atau sekitar 25,91 dari seluruh kanker yang ditemukan di Indonesia. Dengan angka kejadian ini, kanker serviks menduduki urutan kedua setelah kanker payudara pada wanita usia subur usia 15-44 tahun. Wijaya, 2010. 2.4.3.Etiologi Sebab langsung dari kanker leher rahim belum diketahui. Ada bukti kuat kejadiannya mempunyai hubungan erat dengan sejumlah faktor ekstrinsik, diantaranya yang penting: jarang ditemukan pada perawan virgo, insidensi lebih tinggi pada mereka yang kawin daripada yang tidak kawin, terutama pada gadis yang koitus pertama coitarche dialami pada usia amat muda 16 tahun, insidensi meningkat dengan tingginya paritas, apa lagi bila jarak persalinan terlampau dekat, mereka dari golongan sosial ekonomi rendah higiene seksual yang jelek, aktivitas seksual yang sering berganti-ganti pasangan promiskuitas, jarang dijumpai pada masyarakat yang suaminya disunat sirkumsisi, sering ditemukan pada wanita yang mengalami infeksi virus HPV Human Papilloma Virus-tipe 16 atau 18, dan akhirnya kebiasaan merokok Sarwono, 2009. Human Papilloma Virus, sampai saat ini telah diketahui memiliki lebih dari 100 tipe, di mana sebagian besar di antaranya tidak berbahaya dan akan lenyap dengan sendirinya. Dari 100 tipe HPV tersebut, hanya 30 di antaranya yang berisiko kanker serviks. Adapun tipe yang paling berisikon adalah HPV 16 dasn 18 yang sering ditemukan pada kanker maupun lesi prakanker serviks, yaitu menimbulkan kerusakan sel lendir luar menuju keganasan HPV tipe 16 mendominasi infeksi 50-60 pada penderita kanker serviks disusul dengan tipe 18 10-15. Wijaya, 2010. 2.4.4.Faktor Risiko Adapun faktor-faktor risiko terjadinya kanker leher rahim, meliputi: 1. Aktivitas Seksual Pertama Kali Wanita yang memulai hubungan seksual pada usia muda akan meningkatkan risiko terkena kanker serviks. Wanita yang berhungan seksual sebelum usia 18 tahun akan berisiko terkena kanker serviks lima kali lipat. Rasjidi, Irwanto, Wicaksono, 2008.

Dokumen yang terkait

Hubungan Pengetahuan dan Sikap Ibu Rumah Tangga Terhadap Pemakaian Botol Minuman Berplastik di Kelurahan Tanjung Mulia Hilir Kecamatan Medan Deli Kota Medan 2015

4 52 139

Hubungan Karakteristik Ibu dan Sanitasi Dasar dengan Kejadiaan Diare di Kelurahan Bagan Deli Kecamatan Medan Belawan Kota Medan Tahun 2012”.

0 101 83

Gambaran Pengetahuan Ibu Rumah Tangga Tentang Faktor Risiko Diabetes Mellitus Tipe 2 Di Kelurahan Tanjung Sari Kota Medan

0 32 67

Sikap Ibu Rumah Tangga Di Daerah Perkotaan Dan Perdesaan Terhadap Kenaikan Harga Beras (Kasus: Kelurahan Sudirejo I Kecamatan Medan Kota Kotamadya Medan dan Desa Sidodadi Ramunia Kecamatan Beringin Kabupaten Deli Serdang)

1 51 108

Pengetahuan, Sikap dan Tindakan Kader Kanker Terhadap Kanker Leher Rahim di Wilayah Kerja Puskesmas Medan Deli Kecamatan Medan Deli tahun 2005

0 43 144

Persepsi Masyarakat tentang Kekerasan dalam Rumah Tangga Selama Kehamilan di Lingkungan 03 Kelurahan 2 Kecamatan Medan Belawan

0 35 85

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Kanker Leher Rahim Pada Penderita Yang Datang Berobat Di RSUP H.Adam Malik Medan Tahun 2008

2 43 109

LEMBAR PENJELASAN KEPADA SUBJEK PENELITIAN PENGETAHUAN IBU RUMAH TANGGA TERHADAP KANKER LEHER RAHIM (cervical cancer) DI KELURAHAN BAGAN DELI KECAMATAN MEDAN BELAWAN KOTA MEDAN

0 0 26

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1. Pengetahuan 2.1.1.Definisi Pengetahuan - Pengetahuan Ibu Rumah Tangga Terhadap Kanker Leher Rahim (Cervical Cancer) Di Kelurahan Bagan Deli Kecamatan Medan Belawan Kota Medan

0 0 13

PENGETAHUAN IBU RUMAH TANGGA TERHADAP KANKER LEHER RAHIM (CERVICAL CANCER) DI KELURAHAN BAGAN DELI KECAMATAN MEDAN BELAWAN KOTA MEDAN Karya Tulis Ilmiah Ini Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk Memperoleh Kelulusan Sarjana Kedokteran

0 0 14