Populasi dan Sampel Variabel Penelitian

25

3.3 Populasi dan Sampel

Menurut Sugiyono 2012:80 populasi adalah keseluruhan wilayah generalisasisyang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Kanisius Kalasan yang berjumlah 63 siswa. Pekerjaan orang tua wali murid mayoritas adalah sebagai pegawai swasta. Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi Sugiyono, 2012:81.Sampel dalam penelitian ini terdiri dari dua kelas yaitu kelas eksperimen dan kelas kontrol. Kelas IVA sebagai kelas eksperimen yang berjumlah 32 siswa dan kelas IVB sebagai kelas kontrol yang berjumlah 31 siswa. Pembagian kelompok eksperimen dan kontrol dilakukan dengan cara undian. Kegiatan pembelajaran kelompok eksperimen dan kontrol dilakukan oleh guru mitra yang sama agar menghilangkan faktor bias.

3.4 Variabel Penelitian

Menurut Sugiyono 2012:38 “variabel penelitian pada dasarnya adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan diperoleh informasi tentang hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulannya”. Penelitian inimengambil dua variabel yaitu: 1. Variabel Independen Variabel independen dalam bahasa Indonesia disebut variabel bebas. Variabel bebas adalah variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel dependen Sugiyono, 2012:39.Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode inkuiri 2. Variabel Dependen Menurut Sugiyono 2012:39 variabel dependen dalam bahasa Indonesia sering disebut variabel terikat. Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas.Variabel terikat dalam penelitian ini terdiri dari kemampuan berpikir kognitif mengingat dan memahami. 26 Variabel Dependen Variabel Independen Kemampuan mengingat Metode inkuiri Kemampuan memahami Gambar 7. Variabel Penelitian Variabel independen yang digunakan adalah metode inkuiri dengan lagkah-langkah orientasi, merumuskan masalah, merumuskan hipotesis, melakukan eksperimen, membuat kesimpulan, mempresentasikan hasil, dan mengevaluasi. Variabel dependen yang digunakan adalah kemampuan berpikir kognitif mengingat dan memahami. Kemampuan mengingat terdiri dari aspek mengenali, mengidentifikasi, mengingat kembali, mengambil dan kemampuan memahami terdiri dari aspek menafsirkan, mencontohkan,mengklasifikasikan, merangkum,menyimpulkan, membandingkan, menjelaskan.

3.5. Definisi Operasional