Gaya kepemimpinan suportif, diukur berdasarkan kemampuan

PENDEKATAN LAPANG Penelitian ini dilakukan menggunakan metode pendekatan kuantitatif yang didukung dengan metode pendekatan kualitatif. Pendekatan kuantitatif adalah menghubungkan antar peubah atau variabel dan fenomena-fenomena sosial dengan ukuran kuantitatif. Instrumen yang digunakan untuk pendekatan kuantitatif yaitu dengan menggunakan kuesioner sebagai alat untuk pengumpulan data kepada responden yang terpilih. Pendekatan kualitatif yang digunakan, yaitu melalui wawancara mendalam dengan pihak yang terkait, yaitu petani yang menjadi responden, pengurus Gapoktan, dan ketua Gapoktan sebagai informan. Lokasi dan Waktu Penelitian Penelitian dilakukan di Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat Lampiran 1. Pemilihan lokasi dilakukan dengan cara sengaja purposive dengan pertimbangan bahwa lokasi di Desa Cipelang terdapat Gabungan Kelompok Tani Mekar Sejahtera yang membawahi sepuluh kelompok tani, yaitu Mekar Sejahtera, Barokah Tani, Multi Tani, Tunas Sejahtera, Mekar Wangi, Barokah 1, Harapan Sejahtera, Remaja Tani, Aman Sejahtera, dan Amanah. Penelitian dilaksanakan dalam waktu enam bulan. Kegiatan penelitian meliputi penyusunan proposal penelitian, kolokium, perbaikan proposal penelitian, pengambilan data di lapang, pengolah dan analisis data, penulisan draft skripsi, sidang skripsi, dan perbaikan laporan penelitian. Teknik Pengumpulan Data Data yang digunakan dalam penelitian ini meliputi data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara daftar pertanyaan serta didukung dari data kualitatif yang diperoleh melalui wawancara mendalam dan observasi langsung. Sedangkan, data sekunder sebagai data pendukung diperoleh melalui berbagai literatur yang relevan dengan penelitian ini, yaitu buku, jurnal penelitian, skripsi, dan internet. Serta data monografi penduduk di Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat. Tabel 1 Kerangka sampling kelompok tani yang menjadi responden Nama Kelompok Tani Populasi Jiwa Sampel dari populasi Mekar Sejahtera 60 10 16.7 Mekar Wangi 25 10 40.0 Harapan Sejahtera 25 10 40.0 Populasi dalam penelitian ini adalah tiga kelompok tani yang tergabung di dalam Gapoktan Mekar Sejahtera yang berlokasi di Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor Lampiran 2. Ketiga kelompok tani tersebut adalah Kelompok Tani Mekar Sejahtera, kelompok Tani Mekar Wangi, dan Kelompok Tani Harapan Sejahtera. Populasi homogen dengan melihat ruang lingkup kerja yang sama, yaitu sebagai petani. Unit analisis dalam penelitian ini adalah anggota- anggota yang berada di dalam Kelompok Tani Harapan Sejahtera, kelompok Tani