Penelitian Terdahulu Kerangka Berfikir

2.5. Penelitian Terdahulu

No Peneliti Judul Penelitian Hasil Penelitian Persamaan Perbedaan 1 Dwi Oktafiani Pengaruh Gaya Kepemimpinan Guru dan Iklim Kelas Terhadap Motivasi Belajar Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 4 Semarang Tahun Ajaran 20082009 Secara parsial bahwa gaya kepemimpinan guru X1 memberikan pengaruh positif terhadap motivasi belajar Y sebesar 34,9. Dan iklim kelas X2 memberikan pengaruh positif terhadap motivasi belajar Y sebesar 39,5. Variabel iklim kelas dan motivasi belajar Penelitian Dwi tidak meneliti tentang lingkungan keluarga, tetapi gaya kepemimpin an guru 2 Risma Putri Pranitasari Pengaruh Lingkungan Keluarga dan Lingkungan Sekolah Terhadap Motivasi Berprestasi Pada Siswa Kelas XI Jurusan Administrasi Perkantoran SMK Negeri Tegal Secara parsial bahwa lingkungan keluarga X1 memberikan pengaruh positif terhadap motivasi berprestasi Y sebesar 36,4. Dan lingkungan sekolah X2 memberikan pengaruh positif terhadap motivasi berprestasi Y sebesar 37,4. Variabel lingkungan keluarga Penelitian Risma tidak meneliti tentang iklim kelas dan motivasi belajar, tetapi lingkungan sekolah dan motivasi berprestasi

2.6. Kerangka Berfikir

Belajar adalah suatu proses kegiatan yang dilakukan untuk memperoleh perubahan perilaku individu yang disebabkan oleh proses pengalaman baik yang menyangkut aspek kognitif, afektif maupun psikomotorik, sehingga terjadi perubahan perilaku yang dimiliki oleh pembelajar yang senantiasa menuju ke arah yang lebih baik. Proses belajar mengajar yang dilakukan antara guru dan siswa yang dilakukan disekolah dapat mempengaruhi motivasi belajar siswa. Didalam diri siswa sebagai peserta didik diperlukan adanya motivasi, karena motivasi bukan hanya penyebab belajar, namun memperlancar belajar dan pencapaian hasil belajar yang optimal. Indikator dari motivasi belajar yaitu tekun menghadapi tugas, ulet menghadapi kesulitan, menunjukkan minat terhadap bermacam-macam masalah, cepat bosan dengan tugas yang rutin, dan lebih senang bekerja mandiri. Sardiman 2010:92 menyatakan bahwa motivasi memiliki peranan penting untuk mendorong siswa dalam belajar, baik motivasi intrinsik maupun motivasi ekstrinsik. Motivasi intrinsik ini mampu menumbuhkan semangat belajar dalam diri siswa karena tidak dipengaruhi oleh faktor dari luar. Sedangkan motivasi ekstrinsik disebabkan oleh faktor-faktor dari luar situasi belajar. Faktor dari luar yang dapat mempengaruhi belajar siswa diantaranya iklim kelas dan lingkungan keluarga. Tarmidi 2006:3 menyatakan bahwa iklim kelas merupakan suasana pembelajaran yang muncul akibat hubungan antara guru dan peserta didik di dalam kelas yang mempengaruhi proses belajar mengajar. Iklim kelas yang merupakan bagian dari lingkungan belaar akan mempengaruhi kepribadian dan tingkah laku seseorang, sebab dalam melaksanakan tugas sekolah seorang siswa akan terus berinteraksi dengan lingkungan belajarnya. Iklim kelas yang baik dapat memberikan dorongan untuk bertindak yang mengarahkan pada hasil belajar siswa yang baik. Semakin baik iklim kelas yang dibangun, maka akan semakin baik motivasi belajar siswa. Indikator dari iklim kelas, yaitu : suasana pembelajaran dikelas, hubungan antara warga kelas, aktifitas belajar mengajar,kondisi fisik, kerapian dan kebersihan ruangan kelas, kedisiplinan siswa didalam kelas. Lingkungan keluarga meliputi cara orang tua mendidik, relasi antar anggota keluarga, suasana rumah dan kondisi ekonomi keluarga berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa. Cara orang tua mendidik anak yaitu dengan banyak memberikan perhatian, cenderung memberikan penguatan dan pengahargaan daripada memberikan kritikan dan celaan, relasi antar anggota keluarga yang baik, saling memberikan dukungan dan bantuan, suasana rumah yang tenang dan tentram, keadaan ekonomi yang cukup untuk mencukupi kebutuhan anak. Berdasarkan uraian diatas, kerangka berfikir dalam penelitian ini dapat dikemukakan sebagai berikut : Gambar 2.1 Kerangka Berfikir Iklim Kelas X1 1. Suasana pembelajaran di kelas 2. Hubungan antara warga kelas 3. Aktifitas belajar mengajar 4. Kondisi fisik, kerapian dan kebersihan ruang kelas 5. Kedisiplinan siswa di dalam kelas Moedjiarto 2002:36 Motivasi Belajar Y 1. Tekun menghadapi tugas 2. Ulet menghadapi kesulitan 3. Menunjukkan minat terhadap bermacam- macam masalah 4. Cepat bosan dengan tugas yang rutin 5. Lebih senang bekerja mandiri Sardiman 2010:83 LingkunganKeluarga X2 1. Cara orangtuamendidik 2. Relasiantaranggotakelua rga 3. Suasanarumah 4. Kondisiekonomikeluarg a Slameto 2010:60

2.7. Hipotesis

Dokumen yang terkait

PENGARUH KESIAPAN BELAJAR, MOTIVASI BELAJAR DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN MEMAHAMI PRINSIP PENYELENGGARAAN ADMINISTRASI PERKANTORAN KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PER

0 6 197

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN KKPI KOMPETENSI MENGOPERASIKAN SOFTWARE SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK ANTONIUS

0 9 121

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN KOMPETENSI KEJURUAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN

1 14 95

Pengaruh Motivasi Intrinsik, Lingkungan Keluarga, dan Karakteristik Siswa Terhadap Prestasi Belajar pada siswa kelas X jurusan Administrasi Perkantoran mata pelajaran Memahami Penyelenggaraan Prinsip

0 9 135

PENGARUH LINGKUNGAN BELAJAR SISWA TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS X ADMINISTRASI PERKANTORAN PADA MATA PELAJARAN PRODUKTIF DI SMK PASUNDAN 3 BANDUNG.

0 0 57

(ABSTRAK) PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN KOMPETENSI KEJURUAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SISWA KELAS X JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK BINA NEGARA GUBUG.

0 0 3

(ABSTRAK) PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI BERPRESTASI PADA SISWA KELAS XI JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 2 TEGAL.

0 0 2

PENGARUH LINGKUNGAN KELUARGA DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP MOTIVASI BERPRESTASI PADA SISWA KELAS XI JURUSAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 2 TEGAL.

0 0 110

PENGARUH KONDISI SISWA DAN LINGKUNGAN BELAJAR TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS X KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 1 PENGASIH.

0 0 187

PENGARUH KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN KOMPETENSI SOSIAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENGANTAR ADMINISTRASI PERKANTORAN KELAS X ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK NEGERI 1 SUBANG | Putri | Jurnal Pendidikan Manajemen Perkantoran 8101 16267

0 0 10