Penyajian Sistematika Penulisan Sistematika

95

4.3.1.3 Penyajian Sistematika Penulisan

Dalam tugas akhir mahasiswa bidang rekayasa Polines selalu mencantumkan sistematika penulisan. Penyajian sistematika penulisan hampir sama dengan daftar isi. Padahal sistematika penulisan hanya menyajikan informasi yang akan disajikan dalam tugas akhir. Penyajian yang sederhana dilakukan dengan cara menyajikan gambaran umum singkat dari tiap bab masing- masing, yang ditulis dalam bentuk rincian atau kalimat-kalimat yang berkesinambungan. Dalam tugas akhir mahasiswa bidang rekayasa Polines ditemukan penyajian sistematika penulisan yang hampir sama dengan daftar isi sehingga hanya bersifat pengulangan. Bedanya, dalam daftar isi digunakan penyajian dengan rincian dengan angka desimal, sedangkan dalam sistematika penulisan penyebutan antarrincian digunakan tanda baca koma. Selain itu, perincian bab tidak mempertimbangkan kaidah penulisan kalimat sehingga hanya disajikan isi pokok tiap bab tanpa melihat kesinambungan antara gambaran satu dan gambaran bab yang lain. Hal ini terlihat dalam contoh berikut. 82 1.5 Sistematika Laporan Untuk lebih mudah memahami tugas akhir ini dibuat sistematika penulisan yang terbagi dalam beberapa bab, kemudian dirinci dalam beberapa subbab, antara lain; BAB I PENDAHULUAN Berisi tentang keseluruhan pokok informasi tentang latar belakang masalah, tujuan pembuatan tugas akhir, ruang lingkup, metode dan sistematika penyusunantugas akhir ini. BAB 2 DASAR TEORI Berisi tentang teori-teori dasar dari komponen-komponen yang digunakan serta masing-masing bagian yang mendasari pembuatan tugas akhir ini. 96 83 1.5 Sistematika Laporan Untuk lebih mudah memahami tugas akhir ini maka dibuat sistematika penulisan:. ang terbagi dalam beberapa bab, kemudian dirinci dalam Beberapa subbab, antara lain:

BAB 1 PENDAHULUAN

Bab ini menjelaskan keseluruhan pokok informasi tentang latar belakang masalah, tujuan pembuatan tugas akhir, ruang lingkup, metode, dan sistematika penyusunan tugas akhir ini. BAB 2 LANDASAN TEORETIS Bab ini menjelaskan tentang sejarah Polines , mekanisme perkuliahan, dan penjadwalan kuliah. BAB 3 PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM Bab ini memberikan uraian perancangan sistem, implementasi sistem, dan penjelasan mengennai pemodelan sistem yangakan digunakan dalam perancangan sistem baru. BAB IV PETUNJUK PENGOPERASIAN DAN PENGUJIAN SISTEM Bab ini memberikan uraian penggunaan dan langkah- langkah penjadwalan kuliah. `BAB V PENUTUP Bab ini merupakan kesimpulan dan saran-saran dalam penulisan tugas akhir. Dari penyajian sistematika penulisan dalam tugas akhr mahasiswa bidang rekayasa Polines tersebut dapat dilihat bahwa penyajian sistematika penulisan terdiri dari pola berikut, yaitu: a. penulisan bab dan judul bab ditulis dengan huruf kapital; b. penulisan rincian bab tidak sitematis; c. penulisan bab digunakan angka Romawi padahal dalam daftar isi ditulis dengan angka Arab; d. pola penyajian tidak menunjukkan kalimat yang lengkap. Dari temuan itu dapat dikatakan bahwa penyajian sistematika penulisan 97 belum konsisten sesuai dengan kelaziman dalam penulisan karya ilmiah. Dengan demikian, data 82dan 83 dapat disusun beberapa alternatif agar lebih sistematis dan sesuai dengan kaidah penulisan. 84 1.5 Sistematika Laporan Untuk lebih mudah memahami tugas akhir ini dibuat sistematika penulisan yang terbagi dalam beberapa bab berikut. a. Bab 1 menyajikan gambaran umum yang melatarbelakangi pokok bahasan yang akan disajikan dalam tugas akhir. b. Bab 2 menyajikan kerangka teori dasar yang digunakan sebagai acuan dalam pembahasan sesuai dengan topik bahasan dalam tugas akhir ini. c. dan seterusnya. 85 1.5 Sistematika Laporan Dalam tugas akhir ini dibagi ke dalam enam bab. Setiap bab menyajikan informasi unsur-unsur yang akan dibahas dalam tugas akhir. Dalam sistematika penulisan ini penulis perlu menyajikan gambaran umum tiap bab agar lebih dipahami. a. Bab Pendahuluan Bab ini menjelaskan keseluruhan informasi yang berkaitan dengan topik pembahasan dalam tugas akhir. b. Bab Landasan Teoretis Bab ini menjelaskan kerangka teori yang dipakai sebagaiacuan dalam pembahasan perancangan dan implementasi sistem penjadwalan kuliah di Polines. c. Bab Perancangan dan Implementasi Sistem Bab ini memberikan penjelasan perancangan dan implementasi sistem model yang akan digunakan dalam pembuatan databse penjadwalan kuliah Polines. d. Bab Petunjuk Pengoperasian dan Pengujian Sistem Bab ini memberikan uraian penggunaan dan langkah-langkah yang dilakukan dalam sistem penjadwalan kuliah di Polines. `e. Bab Penutup Bab ini menyajikan penafsiran hasil pembahasan yang telah dilakukan pada bab-bab sebel;umnya. Sebagai tindak lanjut pada bab ini akan dikemukakan saran-saran guna pengembangan lebih lanjut. 86 1.5 Sistematika Laporan Dalam tugas akhir ini dibagi ke dalam enam bab. Setiap bab menyajikan informasi unsur-unsur yang akan dibahas dalam tugas akhir. Dalam sistematika penulisan ini penulis perlu menyajikan gambaran umum tiap bab agar lebih dipahami. Bab I menjelaskan keseluruhan informasi yang berkaitan dengan topik pembahasan dalam tugas akhir. Bab II menjelaskan kerangka teori yang dipakai 98 sebagaiacuan dalam pembahasan perancangan dan implementasi sistem penjadwalan kuliah di Polines. Bab III menjelaskan perancangan dan implementasi sistem model yang akan digunakan dalam pembuatan databse penjadwalan kuliah Polines.Bab IV menguraikan penggunaan dan langkah-langkah yang dilakukan dalam sistem penjadwalan kuliah di Polines. Sebagai penutup disajikan penafsiran hasil pembahasan yang telah dilakukan pada bab-bab sebelumnya. Dalam bab ini dikemukakan saran-saran guna pengembangan lebih lanjut.

4.3.1.4 Penyajian Daftar Pustaka