Jenis Penelitian Waktu dan Tempat Penelitian Populasi dan Sampel Teknik Pengumpulan Data

BAB 4 METODE PENELITIAN

4.1. Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan desain cross sectional, dimana penelitian ini akan mendeskripsikan bagaimana tingkat pengetahuan remaja sekolah SMA Negeri 6, Medan tentang obesitas

4.2. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian telah dilakukan dalam tempoh waktu bermula pada bulan Mei 2010 sehingga Juni 2010. Pengumpulan data dilakukan terhadap anak remaja sekolah di SMA Negeri 6, Medan.

4.3. Populasi dan Sampel

4.3.1. Populasi Populasi penelitian ini adalah semua remaja yang menduduki kelas satu, kelas dua, dan kelas tiga di SMA Negeri 6, Medan. Data yang diperoleh merupakan jumlah pelajar yang terdapat di SMA Negeri 6 Medan yang berjumlah 597 orang. 4.3.2. Sampel Sampel adalah bagian dari populasi yang dianggap dapat mewakili seluruh populasi. Jumlah sampel diambil secara random dengan teknik pengambilan sampel secara acak stratifikasi stratified random sampling. Bagi menjadi sampel ciri-ciri inklusi adalah hadir pada hari pengumpulan data dan setuju menjadi responden. Perhitungan besar sampel pada penelitian ini diperoleh berdasarkan besar populasi dengan menggunakan rumus di bawah ini: Universitas Sumatera Utara n = n : jumlah sampel N : jumlah populasi d : tingkat kepercayaan dalam penelitian ketepatan yang diinginkan dalam penelitian ini digunakan 10 Notoatmodjo, 2005 n = = 85.6 ≈ 86 orang Daripada rumus di atas maka dapatlah jumlah sampel sebanyak 86 orang. Walau bagaimanapun, jumlah sampel tersebut dibundarkan menjadi 100 orang. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan teknik stratified random sampling. Sampel tersebut kemudian didistribusikan merata pada pelajar kelas satu dan kelas dua masing-masing 50 orang. Kelas tiga tidak termasuk di dalam penelitian karena pada waktu penelitian dijalankan mereka tidak hadir ke sekolah.

4.4. Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan dengan peneliti meminta izin terlebih dahulu daripada kepala sekolah yang dipilih yaitu dari SMA Negeri 6, Medan. Setelah itu, proses pengumpulan dilakukan dan dikelompokkan kepada dua, yaitu data primer dan data sekunder. N 1 + Nd 2 597 1 + 5970,1 2 Universitas Sumatera Utara 4.4.1. Data Primer Data primer adalah data yang diperoleh langsung dari sumber data. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan pengisian kuesioner oleh responden. Responden dipilih secara rawak dari kelompok populasi sampel. Kuesioner yang telah dirancang dan dibuat oleh peneliti sebelum digunakan, dilakukan pengujian validitas dan reliabilitas terlebih dahulu agar sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai. Calon yang bersedia untuk memberikan kerjasama diminta untuk menandatangani lembar persetujuan penelitian. 4.4.2. Data Sekunder Data sekunder adalah data yang diperoleh dari kantor pengurusan SMA Negeri 6 Medan setelah mendapat izin dari kepala sekolah tersebut yaitu data jumlah pelajar di situ. 4.4.3. Uji Validitas dan Reliabilitas Validitas adalah suatu indeks yang menunjukkan alat ukur itu benar-benar mengukur apa yang diukur. Angket yang telah selesai disusun kemudian diuji validitasnya dengan software Statistic Package for Social Science SPSS. Soal-soal yang telah disusun sebelumnya dengan jumlah pertanyaan kurang lebih sebanyak 23 soal diuji validitasnya dan didapati 15 soal yang valid. 15. Sampel untuk uji validitas adalah 20 responden yang diambil dari sekolah yang berlainan yaitu di Sekolah Menengah Taman Siswa, Medan. Uji validitas ini dijalankan pada bulan Juni 2010. Setelah kuesioner tersebut valid, dilakukan uji reliabilitas. Reliabilitas merupakan indeks yang dipakai untuk menunjukkan sejauh mana suatu alat pengukur dapat dipercaya. Uji reliabilitas ini dengan menggunakan SPSS. Uji reliabilitas dilakukan pada seluruh pertanyaan yang valid dengan koefisien Reliabilitas Alpha pada aplikasi SPSS. Jika nilai alpha lebih besar dari r tabel, maka pertanyaan tersebut reliabel. Universitas Sumatera Utara Tabel 4.1. Hasil Uji Validitas dan Reliabilitas untuk Tiap Pertanyaan Variabel Nomor Pertanyaan Total Pearson Correlation Status Alpha Status Pengetahuan 1 0.630 Valid 0.815 Reliabel 2 0.708 Valid Reliabel 3 0.488 Valid Reliabel 4 0.651 Valid Reliabel 5 0.797 Valid Reliabel 6 0.708 Valid Reliabel 7 0.488 Valid Reliabel 8 0.797 Valid Reliabel 9 0.718 Valid Reliabel 10 0.487 Valid Reliabel 11 0.445 Valid Reliabel 12 0.718 Valid Reliabel 13 0.444 Valid Reliabel 14 0.488 Valid Reliabel 15 0.445 Valid Reliabel Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket, dan sebelum pengisian kuesioner akan dilampirkan lembaran persetujuan responden. Dalam penulisan data, nama responden tidak akan dicantumkan. Hasil penelitian dan jawaban dari responden hanya akan digunakan untuk keperluan penelitian. Universitas Sumatera Utara

4.5. Pengolahan dan Analisa Data