Bahasa Indonesia HASIL DAN PEMBAHASAN

73

b. Bahasa Indonesia

Dinner package yang diamati dilaksanakan pada Minggu malam, 20 Juni 2014 bertempat di Ndalem Kaneman, Ngasem, Yogyakarta. Berdasarkan pengamatan, setting tempat dan meja makan sudah siap dua jam sebelum waktu pelaksanaan. Layout tempat pelaksanaan dapat digambarkan sebagai berikut: meja makan tempat perjamuan ditata di teras Ndalem , sementara tepat dibawah bagian selatan teras kursi-kursi ditata menghadap selatan bagi para tamu untuk menikmati tarian sebagai pertunjukan. Sementara itu di pendopo Ndalem yang terletak di bagian selatan Ndalem dan difungsikan sebagai stage pertunjukan telah tertata seperangkat gamelan untuk mengiringi tarian. Layout tersebut, menurut pengamatan, terbukti efektif dan efisien dalam memudahkan pergerakan para tamu dari satu acara ke acara lain. Selain itu layout tersebut memungkinkan para tamu tetap dapat menikmati karawitan sepanjang jamuan makan berlangsung. Beberapa acara yang termasuk dalam rangkaian dinner package yaitu pertunjukan tari tunggal diiringi langsung oleh karawitan , acara utama yaitu perjamuan makan malam, dan diakhiri oleh pertunjukan tari kelompok mempersembahkan lakon Sinta Obong . Selama pelaksanaan dinner package , MC membantu mengatur jalannya acara dan menerangkan rangkaian acara dalam bahasa Inggris, dibantu oleh pemandu wisata yang mengiringi para tamu. 74 Dalam pelaksanaan dinner package pada Minggu malam, 20 Juni 2014, 20 orang wisatawan menghadiri acara tersebut didampingi seorang pemandu wisata. Acara dimulai pukul 20.00, diawali dengan kehadiran rombongan wisatawan. Rombongan disambut oleh para panitia, dan salah seorang wisatawan menerima kalungan bunga. Setelah para wisatawan hadir, pertunjukan tarian pertama disuguhkan selama kurang lebih 15 menit. Rombongan tampak menikmati suguhan tari sambil sesekali mengambil foto. Setelah tarian selesai, rombongan dipersilahkan menuju meja makan untuk memulai jamuan. Acara jamuan sendiri memakan waktu kurang lebih 1 jam 15 menit. Mengingat rombongan kali ini berasal dari Jerman, telah menjadi kebiasaan bahwa setelah jamuan makan malam, wisatawan Jerman menginginkan waktu khusus untuk menikmati bir. Keinginan tersebut diakomodasi oleh pihak penyelenggara demi kepuasan para wisatawan. Setelah jamuan berakhir, para wisatawan kembali dipersilahkan untuk menikmati pertunjukan tarian terakhir dengan lakon Sinta Obong. Pertunjukan ini memakan waktu sekitar 30 menit. Setelah pertunjukan berakhir, para wisatawan meninggalkan tempat.

c. Bahasa Inggris