Potensi Guru Pengajar Potensi Karyawan Potensi Siswa Administrasi Karyawan, Sekolah, Dinding Fasilitas KBM, Media Bimbingan Konseling

SMA NEGERI 1 PAKEM Jl. Kaliurang Km. 17,5 Pakem, Sleman, DIY. Telp 0274 895283 Laporan PPL SMA Negeri 1 Pakem 9 Di sebelah utara terdapat ruang parkir untuk guru dan karyawan. Di bagian timur laut sekolah dan di depan laboratorium Fisika, Biologi, dan Sosial terdapat ruang parkir peserta didik.

q. Kantin

SMA N 1 Pakem memiliki 1 kantin. Kantin ini menyediakan makanan dan minuman, mulai dari makanan ringan sampai makanan berat yang tentu saja dengan harga yang terjangkau.

r. Lapangan Olahraga dan Upacara

SMA N 1 Pakem memiliki 2 buah lapangan olahraga yaitu lapangan basket dan lapangan voli. Kedua lapangan tersebut sering dimanfaatkan untuk melaksanakan upacara setiap hari Senin dan hari besar Nasional.

s. Ruang Perlengkapan Olahraga

Ruang perlengkapan olahraga digunakan untuk menyimpan peralatan olahraga. Peralatan olahraga masih baik, namun tidak tersusun rapi di ruang perlengkapan olahraga.

4. Kondisi Non Fisik Sekolah

a. Potensi Guru Pengajar

SMA N 1 Pakem memiliki tenaga pengajar sebanyak 37 orang, dimana 25 orang sebagai guru tetap, 5 orang guru menambah jam pelajaran di SMA N 1 Pakem, dan 7 orang guru tidak tetap. Masing- masing guru mengajar sesuai dengan bidang keahliannya.

b. Potensi Karyawan

Karyawan di SMA N 1 Pakem berjumlah 11 orang, yaitu petugas TU sebanyak 6 orang, petugas perpustakaan 1 orang, pembantu umum petugas kebersihan, parkir, dapur sekolah sebanyak 3 orang dan penjaga malam 1 orang.

c. Potensi Siswa

Potensi peserta didik di SMA N 1 Pakem termasuk aktif, baik di dalam sekolah maupun di luar sekolah. SMA N 1 Pakem setiap tahunnya selalu menggali potensi peserta didiknya. Terbukti tiap tahun selalu terdapat prestasi peserta didik di luar sekolah yang mampu membanggakan sekolah. Potensi peserta didik di SMA N 1 Pakem termasuk aktif, baik ketika didalam kelas maupun di luar kelas, di SMA ini juga mengirimkan peserta didiknya untuk mengikuti olimpiade dan dalam kegiatan ekstra SMA NEGERI 1 PAKEM Jl. Kaliurang Km. 17,5 Pakem, Sleman, DIY. Telp 0274 895283 Laporan PPL SMA Negeri 1 Pakem 10 minat peserta didiknya juga sangat baik. kuantitas 16 kelas, kelas X jumlahnya 159 peserta didik, kelas XI jumlahnya 155 peserta didik dan kelas XII jumlahnya 129 peserta didik

d. Administrasi Karyawan, Sekolah, Dinding

Administrasi dari SMA N 1 Pakem sudah tergolong baik.

e. Fasilitas KBM, Media

Fasilitas KBM sudah sesuai dengan fasilitas yang dibutuhkan, namun belum mencukupi, dikarenakan alasan keamanan. Beberapa kelas dilengkapi dengan papan tulis, white board, layar LCD, kipas angin dan lain-lain untuk menunjang proses pembelajaran.

f. Bimbingan Konseling

Kegiatan bimbingan dan konseling BK di SMA N 1 Pakem diampu oleh 2 orang guru dan telah berjalan dengan baik. Guru Bimbingan Konseling membantu dan memantau perkembangan peserta didik dari berbagai segi yang mempengaruhinya serta memberikan informasi- informasi penting yang dibutuhkan oleh peserta didik.

g. Bimbingan Belajar