Penelitian Yang Relevan KAJIAN PUSTAKA

29

B. Penelitian Yang Relevan

Penelitian yang dilakukan oleh Desi Susilawati 2009 dengan judul Upaya Meningkatkan Kemandirian Belajar Dan Kemampuan Matematika Siswa Kelas X SMA N 1 Gamping Dengan Menggunakan Lembar Kerja Siswa. Dalam penelitiannya Desi menguraikan dan membahas tentang meningkatkan kemandirian belajar dan kemampuan matematika siswa menggunakan LKS. Hasil penelitian yang dilakukan oleh Desi, memperoleh data sebagai berikut: Kemandirian belajar siswa kelas XA SMA N 1 Gamping mengalami peningkatan ditandai dengan peningkatan persentase jumlah siswa yang tergolong dalam kategori minimal baik dari 40,91 menjadi 72,73 . Hal ini juga ditandai dengan peningkatan skor rata-rata evaluasi dari 21,57 menjadi 23,16. Penelitian yang dilakukan oleh Valentina Turweny Sekar Kusumastanti 2009 dengan judul Peningkatan Kemandirian Dan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas V SDN Perumnas Condongcatur Dengan Metode Student Teams Achievement Division.Dalam penelitiannya Valentina menguraikan dan membahas mengenai Kemandirian dan Hasil belajar IPA dengan menggunakan metode Student Teams Achievement Division. Hasil penelitian yang diperoleh Valentina memperoleh data sebagai berikut: Kemandirian belajar siswa kelas V SD N Perumnas Condongcatur terjadi peningkatan, dengan metode pembelajaran kooperatif model Student Teams Achievement Division serta hasil belajar IPA siswa kelas V SDN Perumnas Condongcatur terjadi peningkatan setelah diberi tindakan dalam pembelajaran, dengan menggunakan metode pembelajaran kooperatif model Student Teams Achievement Division. 30 Penelitian ini berjudul Upaya Peningkatan Kemandirian Belajar Teknologi Informasi dan Komunikasi TIK Siswa Kelas X Melalui Pemanfaatan Modul TIK di SMA N 1 Ngemplak.Penelitian ini ada kemiripan dengan penelitan yang dilakukan oleh kedua penelitian diatas yaitu tentang peningkatan kemandirian dan prestasi belajar siswa namun perbedaannya adalah metode pengajaran atau media yang digunakan. Penelitian yang dilakukan oleh Desi menggunakan LKS sebagai media pembelajaran. Penelitian yang digunakan oleh Valentina menggunakan metode Student Teams Achievement Division, sedangkan pada penelitian ini menggunakan media berupa modul TIK.

C. Kerangka Berfikir