Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Pada kesempatan yang lain, Yuanita Hartanti 2007 juga melakukan penelitian yang berkaitan tentang kohesi dan koherensi. Penelitian ini berjudul Kohesi dan Koherensi dalam Wacana pada Buku Teks Bahasa dan Sastra Indonesia untuk SMA Kelas X Karangan Dawud, dkk. Terbitan Erlangga Tahun 2004 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa penanda kohesi leksikal dan kohesi gramatikal yang ditemukan pada buku teks Bahasa dan Sastra Indonesia untuk SMA Kelas X Karangan Dawud, dkk. Terbitan Erlangga Tahun 2004 ini memiliki hubungan antarkalimat yang dijalin dengan baik adanya. Penanda kohesi leksikal ditandai dengan repetisi, sinonim, antonim, hiponim, dan ekuivalensi. Penanda kohesi gramatikal yang ditemukan meliputi referensi, substitusi, elipsis, dan kolokasi. Pada penanda koherensi yang ditemukan meliputi kausalitas, kontras, aditif, temporal, perurutan, dan intensitas. Titik Mindarti 2013 juga melakukan penelitian yang berkaitan dengan kohesi dan koherensi. Penelitian ini berjudul Analisis Peranti Kohesi dan Koherensi pada Tulisan Narasi Siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Tawangmangu Kabupaten Karanganyar Tahun Ajaran 20122013 . Dalam penelitiannya, tulisan narasi siswa Kelas VII SMP Negeri 1 Tawangmangu menggunakan kohesi gramatikal dan kohesi leksikal yang tepat sehingga mampu membentuk wacana yang memiliki kepaduan bentuk. Aspek kohesi gramatikal yang digunakan adalah pengacuan, ellipsis, dan konjungsi, sedangkan aspek kohesi leksikal yang digunakan adalah repetisi, sinonimi, antonimi, dan hiponimi. Adapun pemakaian piranti kohesi dan koherensi pada tulisan narasi siswa kelas VII SMP Negeri 1 Tawangmangu Kabupaten Karanganyar Tahun Ajaran 20122013 yang sangat dominan digunakan adalah referensi yang berupa kata ganti personal mencapai 49,45. Pemakaian koherensi pada tulisan narasi siswa kelas VII SMP Negeri 1 Tawangmangu Kabupaten Karanganyar Tahun Ajaran 20122013 yang sangat dominan digunakan adalah hubungan makna tempo yang mencapai 83,33. Sementara itu, Antonius Nesi 2011 juga telah melakukan penelitian yang berkaitan dengan kohesi dan koherensi. Penelitian ini berjudul Kohesi dan Koherensi Wacana Bahasa Indonesia dalam Surat Kabar: Studi Kasus Wacana Berita Utama dan Surat Pembaca Kompas, Republika, Kedaulan Rakyat, dan Bernas Jogja Edisi Agustus 2009 . Hasil penelitian menunjukkan bahwa kohesi wacana Bahasa Indonesia dalam surat kabar juga meliputi kohesi gramatikal dan kohesi leksikal. Kohesi gramatikal yang terdapat dalam wacana surat kabar adalah referensi, substitusi, penghilangan, dan konjungsi. Sedangkan kohesi leksikal yang terdapat dalam surat kabar adalah pengulangan, sinonimi, antonimi, hiponimi, ekuivalensi dan kolokasi. Koherensi wacana Bahasa Indonesia dalam surat kabar juga meliputi koherensi tekstual, koherensi ko-tekstual dan koherensi logis. Koherensi ko-tekstual yang ditemukan meliputi koherensi wacana promotif dan koherensi wacana normatif. Koherensi ko-tekstual meliputi koherensi ko- tekstual endofora anaforis dan koherensi ko-tekstual endofora kataforis. Koherensi logis yang ditemukan adalah koherensi kausalitas, pengontrasan, definisi dan simpatisan. Maria Dian Putriyanti 2009 dengan penelitiannya yang berjudul Kohesi dan Koherensi dalam Rubrik “Teras Muda” pada Majalah Bulanan Matabaca Edisi 2006-2007 juga menunjukkan adanya jenis kohesi yang digunakan pada rubrik

Dokumen yang terkait

PENGGUNAAN KOHESI DAN KOHERENSI ANTARKALIMAT DALAM KARANGAN DESKRIPSI SISWA KELAS IX SMP NEGERI 2 SAPURAN KABUPATEN WONOSOBO

2 13 69

PERUBAHAN MAKNA DALAM KARANGAN NARASI SISWA KELAS X SMA NEGERI I GEYER Perubahan Makna Dalam Karangan Narasi Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Geyer Tahun Pelajaran 2015/2016.

0 2 20

KOHESI GRAMATIKAL ANTARKALIMAT DAN ANTARPARAGRAF DALAM KARANGAN ARGUMENTASI KELAS X SMA NEGERI I SUKODONO KABUPATEN SRAGEN.

0 0 6

Analisis kohesi dan koherensi karangan narasi siswa kelas X semester I SMA GAMA (Tiga Maret) Yogyakarta tahun ajaran 2016/2017.

0 2 230

Kohesi dan koherensi dalam karangan deskripsi siswa kelas X semester I SMA Negeri I Oksibil Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua tahun ajaran 2015/2016.

0 2 292

Deskripsi konsep diri siswa kelas IX SMP YPPK Bintang Timur Mabilabol Kabupaten Pegunungan Bintang-Papua tahun pelajaran 2015/2016 dan implikasinya terhadap usulan topik-topik bimbingan pribadi-sosial.

0 0 96

Analisis kohesi dan koherensi karangan narasi siswa kelas X semester I SMA GAMA (Tiga Maret) Yogyakarta tahun ajaran 2016 2017

1 26 228

ANALISIS JENIS WACANA DESKRIPSI DALAM KARANGAN DESKRIPSI SISWA KELAS X SMA NEGERI 1 PATIMUAN TAHUN AJARAN 2011-2012

0 0 10

Analisis Kohesi dan Koherensi Karangan Narasi Siswa Kelas VIII Semester I SMP Pangudi Luhur Srumbung, Magelang Tahun Ajaran 2008 2009

0 5 119

Jenis koherensi dan peranti koherensi dalam paragraf deskripsi siswa kelas X semester 1 SMA Sang Timur Yogyakarta tahun ajaran 2011/2012 - USD Repository

0 0 222