Pengertian Positive Self Talk Manfaat Positive Self Talk

19 e. Memiliki latar belakang pendidikan keluarga yang kurang baik f. Memiliki perkembangan yang kurang baik semasa kecil g. Kurang memiliki kelebihan pada bidang tertentu dan tidak tahu bagaimana mengembangkan diri untuk memiliki kelebihan tertentu. h. Sering menyendiri dari kelompok yang dianggapnya lebih dari dirinya i. Mudah putus asa j. Cenderung tergantung pada orang lain dalam menghadapi masalah k. Pernah mengalami trauma l. Sering bereaksi negatif dalam menghadapi masalah Berdasarkan dari pendapat ahli-ahli di atas, maka dapat disimpulkan bahwa ciri-ciri individu yang memiliki kepercayaan diri rendah adalah 1 pesimis, 2 takut berbicara di depan umum, 3 takut terhadap penolakan, 4 tidak menerima kekurangan diri, 5 cemas menghadapi masalah, 6 pasif dalam kegiatan di dalam kelas maupun di luar kelas, 7 mengalami demam panggung jika di suruh maju di depan kelas dan 8 mudah putus asa.

B. Positive Self Talk

1. Pengertian Positive Self Talk

Menurut ahli-ahli kognitif dalam Yustinus Semiun, 2006: 481 self talk adalah dialog internal di mana orang berbicara mengenai segala sesuatu dengan dirinya sendiri saat individu atau seseorang menginterpretasikan peristiwa- peristiwa. Dita Iswari Nurul Hartini, 2005: 14 menyatakan bahwa self talk adalah suatu teknik dalam Terapi Rasional Emotif TRE dengan mengulang- 20 ulang kata-kata atau ungkapan positif yang disesuaikan dengan masing-masing individu selama waktu tertentu. Davis dalam Dita Iswari Nurul Hartini, 2005: 9 menambahkan bahwa bila self talk itu dilakukan secara akurat dan berhubungan dengan rasional, berarti orang tersebut berfungsi dengan baik. Namun, bila tidak rasional dan tidak benar, maka orang tersebut dapat mengalami stres dan gangguan emosional. Jadi self talk itu ada dua macam yaitu yang rasional dan tidak rasional. Menurut Jeremy 2008: 1 positive self talk saat di mana sebagai individu berpikir atau berbicara pada diri sendiri tentang apa yang menguntungkan. Positive self talk adalah segala yang dipikirkan, atau ucapan yang dikatakan kepada diri sendiri yang bersifat positif. Jerm dalam Agung Edi Rustanto, 2012: 32 mengungkapkan bahwa positive self talk ialah pembicaraan dalam diri yang dilakukan sewaktu-waktu dimana seorang individu berpikir atau berkata pada diri sendiri dengan akhir yang menguntungkan. Pendapat Jerm ini senada dengan pendapat Jeremy diatas bahwa positive self talk adalah bicara pada diri sendiri yang berakhir menguntungkan dirinya juga. Berdasarkan pendapat-pendapat di atas, maka dapat disimpulkan bahwa positive self talk adalah berbicara pada diri sendiri secara sadar dan sengaja dalam hal yang positif dan bersifat menguntungkan serta dapat memberikan kekuatan dan semangat pada dirinya untuk beraktifitas. 21

2. Manfaat Positive Self Talk

Menurut Waidi 1977: 51 mengatakan bahwa dengan menggunakan positive self talk yang semakin sering dan intens frekuensinya, semakin baik, sehat, dan kuat pikiran seorang individu. Menurut Zastrow dalam Dita Iswari Nurul Harini, 2005: 9 mengatakan bahwa self talk dapat memberi suasana hati yang positif saat tubuh dalam keadaan yang lelah, dengan cara mengucapkan kata-kata atau kalimat dalam pikiran yang memiliki konotasi positif. Dita Iswari Nurul Harini 2005: 9 menjelaskan mengenai manfaat self talk yaitu : semakin positif kata-kata yang diucapkan pada diri maka perasaan yang mengikuti kalimat tersebut juga semakin positif. Jadi sebaiknya meminimalisir penggunaan kalimat yang negatif agar perasaan juga tidak negatif juga. Guntur Utomo 2009: 2 menyatakan bahwa self talk efektif untuk meningkatkan kualitas penampilan, kepercayaan diri dan motivasi diri. Berdasarkan pendapat para ahli di atas, maka dapat disimpulkan bahwa manfaat dari positive self talk ialah dapat memberi perasaan yang menenangkan dan juga memberikan suasana hati yang baik pada diri sendiri.

3. Hal yang Perlu Diperhatikan dalam Penggunaan Positive Self Talk