Ciri-ciri Kepercayaan Diri Kepercayaan Diri

15 c. Objektif Individu yang selalu memandang segala sesuatu sesuai dengan kebenaran yang ada bukan menurut pendapatnya sendiri. d. Bertanggung jawab Bersedia menanggung segala hal yang menjadi konsekuensi atas hal yang telah diperbuat. e. Rasional dan realistis Memandang dan menganalisa masalah dengan menggunakan pemikiran yang diterima akal dan sesuai dengan kenyataan Berdasarkan pendapat-pendapat para ahli, maka dapat disimpulkan bahwa aspek kepercayaan diri meliputi 1 keyakinan akan kemampuan diri, 2 optimis, 3 objektif, 4 rasional dan realistis, 5 bertanggung jawab, dan 6 bersedia menerima kritikan dari orang lain.

4. Ciri-ciri Kepercayaan Diri

Menurut Enung Fatimah 2006:149 ciri-ciri orang yang mempunyai rasa percaya diri adalah: a. Percaya akan kemampuan atau kompetensi diri, hingga tidak membutuhkan pujian, pengakuan, penerimaan, ataupun hormat orang lain. b. Tidak terdorong untuk menunjukkan sikap konformis demi diterima orang lain atau kelompok. c. Berani menerima dan menghadapi penolakan orang lain. d. Mempunyai pengendalian diri yang baik tidak moody dan emosinya stabil. e. Memiliki internal locus of control memandang keberhasilan atau kegagalan, bergantung pada usaha diri sendiri dan tidak mudah menyerah 16 pada nasib atau keadaan serta tidak bergantung atau mengharapkan bantuan orang lain. f. Mempunyai cara pandang yang positif terhadap diri sendiri, orang lain, dan situasi di luar dirinya. g. Memiliki harapan yang realistik terhadap diri sendiri, sehingga ketika harapan itu tidak terwujud, ia tetap mampu melihat sisi positif dirinya dan situasi yang terjadi. Menurut Darajat dalam Nur Ashriati, Asmadi Alsa Titin Suprihatin, 2006: 3 ciri-ciri kepercayaan diri adalah sifat-sifat yang dimiliki seseorang yang meliputi sifat ambisius, tidak mementingkan diri sendiri, toleran, tidak perlu dukungan orang lain, optimis, mampu bekerja secara efektif, serta bertanggung jawab terhadap pekerjaannya. Menurut Hakim 2005: 5 orang yang mempunyai rasa percaya diri antara lain memiliki ciri-ciri sebagai berikut: a. Selalu bersikap tenang dalam mengerjakan sesuatu b. Mempunyai potensi dan kemampuan yang memadai c. Mampu menetralisir ketegangan yang muncul di dalam berbagai situasi d. Mampu menyesuaikan diri dan berkomunikasi di berbagai situasi e. Memiliki kondisi mental dan fisik yang menunjang penampilan f. Memiliki kecerdasan yang cukup g. Memiliki tingkat pendidikan formal yang cukup h. Memiliki keahlian atau keterampilan lain yang menunjang kehidupan i. Memiliki kemampuan bersosialisasi j. Memiliki latar pendidikan yang baik 17 k. Selalu bereaksi positif di dalam menghadapi berbagai masalah Berdasarkan uraian tersebut dapat disimpulkan bahwa ciri-ciri kepercayaan diri adalah 1 yakin dan percaya pada diri sendiri, 2 tidak bergantung pada orang lain, 3 berani menerima penolakan dari kelompok, 4 memiliki kecerdasan yang mumpuni, 5 kemampuan bersosialisasi yang baik dan 6 mempunyai cara pandang yang positif baik pada diri sendiri maupun orang lain serta kondisi lingkungan sekitar.

5. Ciri-ciri Kepercayaan diri Rendah