Larut dalam air Vitamin dan Mineral

Praktis Belajar Biologi untuk Kelas XI 104 air contohnya adalah vitamin B dan C. Vitamin ini diserap bersama air di sepanjang usus dan tinggal dalam waktu yang singkat dalam tubuh sebelum akhirnya dikeluarkan. Berikut tabel sumber, fungsi, dan gejala kekurangan beberapa vitamin. Vitamin A. Larut dalam lemak Vitamin A Vitamin D Vitamin E tokoferol Vitamin K

B. Larut dalam air

Vitamin B 1 thiamin Vitamin B 2 riboflavin Vitamin B3 niasin Vitamin B 12 Vitamin C asam askorbat Tabel 6.1 Sumber, Fungsi, dan Gejala Kekurangan Beberapa Vitamin Sumber Fungsi Gejala Kekurangan Putih telur, mentega, sayuran hijau, dan minyak hati ikan Susu, hati, telur, dan minyak ikan Minyak sayur, mentega, susu, dan sayuran Sayuran hijau, tomat, dan minyak kedelai Ikan laut, daging sapi, sereal, susu, dan kacang kedelai Susu, telur, daging sapi, ragi, dan kacang kedelai. Sayuran hijau, selai kacang, kentang, sereal, ikan, daging, dan tomat Hati Kentang, jeruk, tomat, dan sayuran Pertumbuhan, kulit sehat, dan mata Pertumbuhan, menjaga membran sel, fungsi reproduksi Pembekuan darah, fungsi hati Metabolisme karbohidrat, otot dan fungsi saraf Metabolisme karbohidrat, pertumbuhan jaringan otot, dan fungsi saraf Metabolisme karbonat, pertumbuhan Pertumbuhan, metabolisme karbonat, pencernaan makanan, fungsi saraf Produksi sel darah merah, fungsi saraf Pertumbuhan, kesehatan gusi Rabun senja, perubahan kulit, dan pertumbuhan yang terhambat Kelainan pertumbuan tulang dan gigi Belum diketahui Pendarahan Beri-beri, pertumbuhan yang terhambat, kelainan saraf Beri-beri, pertumbuhan yang terhambat, penuaan dini Gangguan pencernaan dan saraf Anemia Radang gusi, sariawan, pendarahan kulit Mineral merupakan komponen dari enzim. Mineral menambah kekuatan pada tulang dan gigi, serta sangat penting untuk aktivitas saraf dan otot. Mineral berfungsi juga sebagai penyangga buffer dan terlibat dalam proses perubahan energi serta osmosis. Mineral didapat dalam bentuk aslinya atau dalam kombinasi dengan molekul organik lain. Sumber mineral dapat berasal dari hewan maupun tumbuhan. Mineral diserap dari tumbuhan, tetapi dalam jumlah yang sangat sedikit karena biasanya mineral terdapat dalam serat tumbuhan. Contoh makanan yang banyak mengandung mineral adalah sereal, roti, lemak, dan gula. Berikut tabel contoh beberapa mineral beserta sumber, fungsi, dan gejala kekurangannya. Sumber: Heath Biology, 1985 Di unduh dari : Bukupaket.com Sistem Pencernaan 105 Mineral Kalsium Fosfor Iodin iodium Natrium Klorin Kalium Magnesium Zat besi Tabel 6.2 Sumber, Fungsi, dan Gejala Kekurangan Beberapa Mineral Sumber Fungsi Gejala Kekurangan Susu dan produk olahannya, sayuran hijau Sebagian besar makanan Ikan laut, garam beriodium Daging dan garam Garam Buah-buahan Kacang-kacangan, sayuran hijau, ikan laut, cokelat Daging, sayuran hijau Formasi tulang dan gigi, penjalaran saraf, kontraksi Pertumbuhan tulang, transfer energi dalam sel Aktivitas tiroid Transmisi saraf, kontraksi otot Pembentukan HCl Pengaturan detak jantung, keseimbangan cairan tubuh Katalis untuk pembentukan ATP Pembentukan hemoglobin Osteoporosis, rakhitis Gondok Dehidrasi, kejang-kejang Kontraksi otot abnormal Disfungsi jantung Kelelahan, keseimbangan mental Anemia B Sistem Pencernaan pada Manusia Makanan merupakan struktur kompleks yang terbuat dari protein, karbohidrat, lemak, dan zat-zat lain. Oleh karena itu, makanan tersebut harus dicerna terlebih dahulu sebelum diserap dan digunakan tubuh. Melalui proses mencerna, makanan dipecah menjadi partikel yang lebih kecil untuk selanjutnya diserap tubuh. Proses mencerna dapat dilakukan melalui dua cara, yaitu secara kimiawi dan secara mekanik. Pencernaan secara kimiawi menggunakan enzim sebagai pengurai makanan. Adapun pencernaan secara mekanik memecah makanan menjadi partikel yang lebih kecil secara fisik tanpa melibatkan enzim. Kerjakanlah di dalam buku latihan Anda. 1. Apakah fungsi makanan bagi tubuh? 2. Sebutkan jenis-jenis makanan yang penting bagi tubuh. 3. Apa yang terjadi jika kita kekurangan vitamin A? 4. Apa yang dimaksud dengan asam amino esensial dan asam amino nonesensial? Soal Penguasaan Materi 6.1 Sumber: Heath Biology, 1985 Di unduh dari : Bukupaket.com Praktis Belajar Biologi untuk Kelas XI 106 Sistem pencernaan makanan tersusun atas alat-alat pencernaan dan enzim pencernaan. Alat-alat pencernaan terdiri atas mulut, kerongkongan esofagus, lambung ventrikulus, usus halus intestinum, usus besar colon, dan anus. Adapun enzim pencernaan dihasilkan oleh kelenjar pencernaan, yaitu kelenjar ludah, hati, pankreas, dan empedu. Pencernaan eksternal external digestion merupakan pencernaan yang terjadi di luar tubuh makhluk hidup. Ketika laba-laba menangkap lalat, ia menyuntikkan enzim pada korbannya. Enzim ini mencerna jaringan dalam lalat. Setelah itu, laba-laba akan mengisap cairan bernutrisi hasil kerja enzim tersebut. Sumber: Concise Encyclopedia ature, 1994 Wawasan Biologi

1. Rongga Mulut