Halim 2002 Ningrum 2003 Indrawati 2003 Penelitian Terdahulu

8

BAB II TINAJAUAN PUSTAKA

2.1. Penelitian Terdahulu

Penelitian sebelumnya yang pernah dilakukan oleh pihak lain yang dapat dipakai sebagai bahan masukan serta bahan pengkajian yang terkait dengan penelitin ini, telah dilakukan oleh:

1. Halim 2002

a Judul : “Anggaran Daerah dan Fiscal Stress Sebuah Studi Kasus Pada Anggaran Daerah Propinsi Di Indonesia”. b Permasalahan: Apakah ada kemungkinan penurunan proporsi peran anggaran dan realisasi total penerimaan pendapatan daerah sebelum dan saat “fiscal stress” dengan focus pada Pemerintah Propinsi se- Indonesia. c Kesimpulan : 1 Bahwa setahun setelah fiscal stress yang terjadi di tahun 1997 ternyata secara rata-rata dari seluruh propinsi di Indonesia tidak belum menurunkan PAD terhadap total anggaran penerimaan atau pendapatan daerah propinsi. 2 Dari komponen primadona PAD yang terpengaruh secara signifikan adalah proporsi peran hasil retribusi daerah, sementara untuk hasil pajak daerah, proporsi peran terhadap PAD tidak terpengaruh bahkan proporsi sedikit naik. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 9

2. Ningrum 2003

a Judul : “Kinerja Keuangan Daerah Pada Era Otonomi Daerah.” b Permasalahan: Apakah terjadi perbedaan kinerja keuangan pemerintah daerah sebelum dan sesudah adanya otonomi daerah? c Kesimpulan: 1 Terdapat perbedaan tingkat kemampuan pembiayaan dan mobilitas pemerintah daerah kabupaten atau kota sebelum berlakunya UU otonomi daerah. 2 Terdapat perbedaan desentralisasi fiscal antara sebelum dan sesudah berlakunya UU otonomi daerah.

3. Indrawati 2003

a Judul : Perbedaan Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Sebelum Dan Sesudah Otonomi Daerah Pada Propinsi Jawa Timur. b Permasalahan: 1 Apakah terdapat perbedaan rasio kemandirian antara sebelum dan sesudah otonomi daerah? 2 Apakah terdapat perbedaan rasio keserasian antara sebelum dan sesudah otonomi daerah? 3 Apakah terdapat perbedaan rasio pertumbuhan antara sebelum dan sesudah otonomi daerah? Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 10 c Kesimpulan: 1 Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat perbedaan rasio kemandirian antara sebelum dan sesudah otonomi daerah. 2 Tidak terdapat perbedaan rasio keserasian antara sebelum dan sesudah otonomi daerah. 3 Terdapat perbedaan rasio pertumbuhan antara sebelum dan sesudah otonomi daerah. Adapun persamaan penelitian sekarang dengan penelitian terdahulu adalah sama-sama membahas mengenai faktor – faktor yang mempengaruhi kinerja keuangan pemerintah daerah, sedangkan perbedaannya yaitu terletak pada objek dan periode penelitian, sehingga penelitian ini bukan merupakan replikasi.

2.2. Landasan Teori