Metode Penelitian Lokasi Penelitian Waktu Penelitian

BAB III PENDEKATAN LAPANGAN

3.1 Metode Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Pendekatan kualitatif merupakan penelitian aras mikro yang hanya meliput sejumlah kecil orang atau kasus peristiwa dan gejala lokal, sehingga membatasi peluang generalisasi 2 . Pendekatan kualitatif ini dipilih karena peneliti hanya melakukan penelitian pada kelompok-kelompok usaha pengrajin tahu tempe yang berada di Kedaung. Adapun strategi penelitian yang digunakan adalah studi kasus, karena peneliti bermaksud mempelajari lebih dalam tentang proses pemberdayaan berbasis modal sosial yang terjadi pada kelompok usaha pengrajin tahu tempe di Kedaung. Penelitian dimulai dengan melihat gambaran komunitas usaha pengrajin tahu tempe secara menyeluruh kemudian dikerucutkan dengan melihat gambaran kelompok secara lebih spesifik. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara mendalam dan observasi langsung, dan studi literatur. Wawancara mendalam dan observasi langsung digunakan pada saat peneliti ingin mengetahui konstruksi modal sosial, proses pemberdayaan ekonomi rakyat berbasis modal sosial yang berlangsung, serta pengaruh proses pemberdayaan tersebut terhadap kesejahteraan kelompok usaha rumah tangga pembuat tempe dan tahu. 2 MT. Felix Sitorus, 1998, Metode Penelitian Kualitatif.

3.2 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian yang dipilih yaitu Desa Kedaung, Ciputat. Lokasi ini dipilih dengan pertimbangan: 1 Para pengrajin tahu tempe tersebut berasal dari satu daerah yaitu pengrajin tahu berasal dari Tasikmalaya dan pengrajin tempe berasal dari Pekalongan; 2 nilai-nilai di tingkat mereka menarik. Karena nilai- nilai kekeluargaan, kebersamaan, dan toleransi antar mereka masih sangat kuat di tengah-tengah daerah perkotaan; 3 sesuai dengan objek kajian karena di desa ini masih banyak masyarakat yang melakukan usaha rumah tangga; dan 4 strategis dan mudah dijangkau oleh peneliti.

3.3 Waktu Penelitian

Penelitian akan dilaksanakan kurang lebih satu bulan yaitu dari awal bulan Mei 2009 sampai dengan awal bulan Juni 2009. Namun sebelumnya peneliti telah melakukan pemetaan awal ke tempat penelitian pada tanggal 13 April 2009. 3.4 Penentuan Unit Analisis, Informan, dan Responden 3.4.1 Penentuan Unit Analisis