Diagram Aliran Data Data Flow Diagram Basis Data Data base Diagram Hubungan Entitas Entity Relationship Diagram

2.4. Alat Analisis dan Perancangan Sistem 2.4.1. Aliran Bagan Flowchart Flowchart adalah bagan-bagan yang mempunyai arus yang menggambarkan langkah-langkah penyelesaian suatu masalah. Flowchart merupakan cara penyajian dari suatu algoritma. Ladjamuddin, 2005:263 Ada dua macam flowchart yang menggambarkan proses dengan komputer, yaitu Ladjamuddin 2005:263: 1. Flowchart Sistem System Flowchart Flowchart sistem adalah bagan yang memperlihatkan urutan proses dalam sistem dengan menunjukkan alat media input, output serta jenis media penyimpanan dalam proses pengolahan data. 2. Flowchart Program Program Flowchart Flowchart program adalah bagan yang memperlihatkan urutan instruksi yang digambarkan dengan simbol tertentu untuk memecahkan masalah dalam suatu program.

2.4.2. Diagram Aliran Data Data Flow Diagram

Diagram aliran data data flow diagram atau DFD, adalah suatu gambaran grafis dari suatu sistem yang menggunakan sejumlah bentuk-bentuk simbol untuk menggambarkan bagaimana data mengalir melalui suatu proses yang berkaitan. DFD mungkin suatu cara ilmiah untuk mendokumentasikan proses McLeod, 2004:429. DFD merupakan suatu alat yang digunakan pada metodologi pengembangan sistem yang terstruktur structured analysis and design. DFD dapat menggambarkan arus data di dalam sistem dengan terstruktur dan jelas. Tingkat atau level DFD terdiri atas: 1. Diagram Konteks Diagram konteks adalah diagram yang terdiri dari suatu proses dan menggambarkan ruang lingkup suatu sistem. Diagram konteks merupakan diagram yang tertinggi dari DFD yang menggambarkan seluruh input ke sistem atau output dari sistem. 2. Diagram Nol Diagram nol adalah diagram yang menggambarkan proses dan DFD. Diagram nol memberikan pandangan secara menyeluruh mengenai sistem yang ditangani, menunjukan tentang fungsi-fungsi utama atau proses yang ada, aliran data dan eksternal entity. Pada level ini sudah dimungkinkan adanya gambaran data strore yang digunakan. 3. Diagram Rinci Diagram rinci adalah diagram yang menguraikan proses apa yang ada dalam diagram zero atau diagram level di atasnya. Ladjamudin, 2004:64

2.4.3. Basis Data Data base

Database merupakan kumpulan file yang saling berhubungan. Akan tetapi, data base tidak hanya kumpulan file. Record di dalam tiap file harus dapat dihubungkan dengan record di dalam file lain. Whitten, 2004:548. Suatu basis data adalah koleksi data yang bisa mencari secara menyeluruh dan secara sistematis memelihara dan me-retrieve informasi. Suatu basis data bisa terkomputerisasi atau tidak terkomputerisasi. Simarmata, 2007:2.

2.4.4. Diagram Hubungan Entitas Entity Relationship Diagram

Diagram Hubungan Entitas Entity Relationship Diagram atau ERD adalah model yang menggunakan beberapa notasi untuk menggambarkan data dalam konteks entitas dan hubungan yang dideskripsikan oleh data tersebut Whitten, 2004:281. Komponen-komponen pokoknya antara lain: a. Entitas Digambarkan dengan kotak segi empat dan digunakan untuk menunjukkan sekumpulan orang, tempat, objek, kejadian atau konsep tentang apa yang kita perlukan untuk mengambil dan menyimpan data. Jenis entitas entity type dapat berupa: 1. Elemen lingkungan, 2. Sumber daya 3. Transaksi, yang penting bagi organisasi sehingga perlu medokumentasikan data. Contoh jenis- jenis entitas adalah pelanggan, pegawai dan kartu absensi. Jenis entitas didokumentasikan dalam ERD dengan segi empat, setiap segi empat diberi label nama dari jenis entitas Whitten, 2004:420. b. Hubungan atau Relasi Digambarkan dengan kotak berbentuk diamond dengan garis yang menghubungkan ke entity yang terkait. Hubungan atau relasi menunjukkan abstraksi dari sekumpulan hubungan yang mengakibatkan antara entity yang berbeda. Hubungan Relationship adalah suatu asosiasi yang ada diantara dua jenis entitas. Hubungan digambarkan dengan belah ketupat. Tiap belah ketupat diberi label kata kerja. Seperti seorang pegawai mengisi kartu absensi atau dapat juga dibaca mundur: kartu absensi diisi oleh pegawai McLeod, 2004:423. c. Atribut Menunjukkan karakteristik dari entitas atau sesuatu yang menjelaskan entitas atau hubungan. Dari setiap atribut-atribut entitas terdapat satu atribut yang dijadikan sebagai kunci key. Ada beberapa jenis key yaitu: 1 Primary key, atribut yang tidak hanya mengindentifikasi secara unik kemunculan pada sebuah entitas candidate key. 2 Candidate key, sebuah atribut yang dapat mengindentifikasi secara unik sebuah kemunculan sebuah entitas yang spesifik. 3 Composite key, candidate key yang terdiri dari dua atribut atau lebih. 4 Foreign key, atribut pada satu relasi yang cocok pada candidate key dari beberapa relasi. d. Kardinalitas Kardinalitas mendefinisikan jumlah kemunculan baik minimum maupun maksimum satu entitas yang dapat dihubungkan dengan kemunculan tunggal entitas lain Whitten, 2004:285. Karena semua hubungan bersifat dua arah maka kardinalitas harus didefinisikan untuk setiap hubungan. 1 Satu ke satu one to one atau 1:1 Tingkat hubungan dinyatakan satu ke satu jika suatu kejadian pada entitas pertama hanya mempunyai satu hubungan dengan satu kejadian pada entitas kedua. Demikian juga sebaliknya, satu kejadian pada entitas yang kedua hanya bisa mempunyai satu hubungan dengan satu kejadian pada entitas yang pertama. Gambar. 2.5 Diagram ER One to One McLeod, 2004:421 2 Satu ke banyak one to many atau 1 : M Tingkat hubungan satu ke banyak 1:M adalah sama dengan banyak ke satu M:1, tergantung dari arah mana hubungan tersebut dilihat. Untuk satu kejadian pada entitas yang pertama dapat mempunyai banyak hubungan dengan kejadian pada entitas yang kedua. Sebaliknya satu kejadian pada entitas yang kedua hanya bisa mempunyai satu hubungan dengan satu kejadian pada entitas yang pertama. Gambar. 2.6 Diagram ER One to Many McLeod, 2004:421 3 Banyak ke banyak Many to many atau M : N Tingkat hubungan banyak ke banyak terjadi jika tiap kejadian pada sebuah entitas akan mempunyai banyak hubungan dengan kejadian pada entitas lainnya. Baik dilihat dari sisi entitas yang pertama maupun dilihat dari sisi entitas yang kedua. Pada setiap kejadian hubungankardinalitas relasi banyak ke banyak dapat ditangani dengan cara membuat file baru sedemikian sehingga relasi langsung banyak ke banyak berubah menjadi relasi tidak langsung satu lawan banyak melalui file konektor. Isi file konektor adalah minimal berisi dua buah primary key , relasi banyak ke banyak akan menghasilkan tiga relasi baru Ladjamudin, 2005:151. Gambar. 2.7 Diagram ER Many to Many Ladjamudin, 2005:151

2.4.5. Normalisasi