Latar Belakang Masalah PENDAHULUAN

Ekatherina O. K : Analisis Pengaruh Harga Jual Produk terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Mega Eltra persero Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Perusahaan adalah suatu organisasi modern yang mempunyai kegiatan tertentu untuk mencapai tujuan yang sudah ditetapkan. Tujuan perusahaan disamping mencari laba, juga mencakup : pertumbuhan yang terus menerus, kelangsungan hidup, kesan positif di mata publik. Lingkungan baik di sekitar perusahaan maupun di dalam perusahaan turut berperan serta dalam proses pencapaian tujuan tersebut, seperti contohnya : persaingan ekonomi. Persaingan ekonomi terus menerus meningkat tanpa memperdulikan apakah para peserta bisnis telah siap atau belum untuk menghadapi segala resiko yang mungkin terjadi. Situasi ekonomi yang demikian memaksa mereka yang mempunyai kepentingan terhadap perkembangan suatu perusahaan untuk terus mengikuti perkembangan dunia bisnis dan segala konsekuensi yang terkandung di dalamnya. Salah satu hal yang sangat perlu untuk diketahui dalam perkembangan dunia bisnis adalah mengenai posisi keuangan perusahaan dan hasil yang telah dicapai oleh perusahaan. Kompleksnya kegiatan suatu perusahaan menuntut agar dapat memperoleh informasi yang lengkap demi efisiensi dan efektivitas yang akhirnya berguna dalam proses pengambilan keputusan oleh pihak-pihak yang mempunyai kepentingan terhadap suatu perusahaan, terutama bagi pihak manajemen perusahaan sebagai pihak yang Ekatherina O. K : Analisis Pengaruh Harga Jual Produk terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Mega Eltra persero Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 paling dekat dengan perusahaan dari sudut pandang sehari-hari, yang sekaligus juga bertanggung jawab atas kinerja jangka panjang. Dalam memenuhi kebutuhan tersebut, diperlukan suatu alat bantu yang dapat digunakan untuk mengevaluasi keadaaan perusahaan. Alat bantu yang dimaksud adalah laporan keuangan. Laporan keuangan merupakan hasil akhir dari proses akuntansi dan sepenuhnya tanggung jawab dari menajemen. Laporan keuangan berisi tentang angka-angka yang memberikan informasi keuangan perusahaan yang menggambarkan kondisi keuangan dalam keadaan sehat atau tidak sehat dan sejauh mana tingkat keberhasilan dari pihak manajemen perusahaan dalam mengelola perusahaannya. Data perusahaan akan lebih berarti bagi pihak-pihak yang berkepentingan apabila data tersebut diperbandingkan untuk dua periode atau lebih, dan dianalisa lebih lanjut sehingga dapat diperoleh informasi yang berguna dalam membuat keputusan. Penganalisaaan lebih lanjut berarti menggali dan mengungkapkan lebih banyak informasi yang di dalamnya. Tujuan dilakukannya analisis keuangan yaitu untuk menentukan perkiraan dan prediksi yang paling tepat mengenai kondisi dan kinerja di masa yang akan datang. Salah satu alat analisis yang biasa digunakan adalah rasio keuangan, yang menghubungkan dua data keuangan dengan jalan membagi satu data dengan data lainnya. Secara umum, metode yang sering digunakan yaitu analisa rasio yang terbagi dalam rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio efisiensi atau aktivitas, rasio profitabilitas. Profitabilitas perusahaan ialah perbandingan antara laba usaha dengan modal sendiri dan modal asing yang digunakan untuk menghasilkan laba tersebut Ekatherina O. K : Analisis Pengaruh Harga Jual Produk terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Mega Eltra persero Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 dan dinyatakan dalam persentase. Profitabilitas sering digunakan sebagai penilaian kinerja menajemen dalam mengukur efisiensi penggunaan modal dalam suatu perusahaan dalam menghasilkan laba sehingga semakin tinggi tingkat efisiensi dan efektivitas pada akhirnya akan membawa perusahaan pada pencapaian profitabilitas yang tinggi. Masalah Profitabilitas lebih penting daripada masalah laba, karena laba yang besar belum merupakan ukuran bahwa perusahaan dapat bekerja efisien. Efisiensi baru dapat diketahui dari cara perusahaan menghasilkan laba dengan kekayaan atau modal yang dimiliki, baik modal asing maupun modal sendiri equity. Sehingga yang harus diperhatikan perusahaan ialah tidak hanya bagaimana usaha untuk memperbesar laba, tetapi juga usaha untuk mempertinggi profitabilitasnya. Salah satu cara yang paling umum digunakan yaitu dengan meningkatkan penjualan. Penjualan dapat ditingkatkan dengan dua cara yaitu dengan meningkatkan harga jual atau meningkatkan volume penjualan. Banyaknya volume penjualan berhubungan dengan penetapan harga jual yang merupakan kebijaksanaan perusahaan. Penetapan harga jual yang dihasilkan oleh para produsen mempunyai beberapa tujuan yaitu : mendapatkan laba maksimal, mendapatkan pengembalian investasi, mencegah atau mengurangi persaingan, mempertahankan atau memperbaiki market share. PT Mega Eltra Persero yang terletak di Jl. Komplek Mutatuli Indah Block AA no. 52 Medan ini merupakan perusahaan dagang yang bergerak dalam bidang eksport – import, kontraktor, distributor bahan-bahan kimia, cat, semen, Ekatherina O. K : Analisis Pengaruh Harga Jual Produk terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Mega Eltra persero Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 dan pupuk. Dilihat dari aktivitas perusahaan, PT Mega Eltra Persero cabang Medan lebih banyak terfokus pada bidang distributor semen, yang akan menjadi objek penelitian peneliti. Aktivitas perusahaan ini merupakan hasil keputusan dari manajemen. Pengaruh keputusan operasi manajemen terhadap kinerja perusahaan tertuang dalam laporan laba rugi. Sedangkan mengenai efisiensi penggunaan sumber daya perusahaan dilihat dalam neraca perusahaan. Berikut ini adalah data harga jual dalam kaitannya dengan penjualan dan profitabilitas PT. Mega Eltra Persero Cabang Medan yang terdapat pada tabel 1.1 sebagai berikut: Tabel 1.1 Data harga jual, Total sales, NIAT dan Profitabilitas ROI Perusahaan Periode Harga Jual Rpzak Total Sales Semen Rp NIAT ROI Tahun 2003 18.779,18 11.046.742.545 1.050.694.730 16,296 Tahun 2004 20.835,47 21.157.758.230 1.215.671.920 12,549 Tahun 2005 25.317,59 36.344.235.393 2.641.032.037 12,816 Sumber : Hasil Olahan, 2007 Dari data diatas, kita dapat melihat ketidakstabilan profitabilitas ROI yang dicapai perusahaan dalam waktu 3 tahun. Dimana dari tahun 2003 ke tahun 2004 profitabilitas mengalami penurunan 16,296 ke 12,549, sedangkan pada tahun 2005 kembali meningkat 12,549 ke 12,816 walaupun jumlahnya sedikit dibandingkan dengan profitabilitas yang pernah dicapai pada tahun 2003. Perubahan yang tidak stabil ini tentunya sangat tidak diharapkan oleh perusahaan karena profitabilitas sangat penting untuk perkembangan perusahaan. Ekatherina O. K : Analisis Pengaruh Harga Jual Produk terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Mega Eltra persero Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009 Sebagaimana kita ketahui bahwa salah satu usaha untuk meningkatkan profitabilitas yaitu dengan meningkatkan pernjualan yang merupakan kegiatan utama dari PT Mega Eltra Persero Cabang Medan sebagai perusahaan dagang yang akhirnya berdampak dengan peningkatan laba bersih. Tinggi rendahnya penjualan semen banyak dipengaruhi oleh harga jual semen sebagai produk utama dari perusahaan tersebut. Namun bila kita lihat dari data diatas, ketika harga jual meningkat yang berdampak pada penjualan yang juga meningkat serta peningkatan laba tetapi malah sebaliknya tidak terjadi demikian dengan profitabilitas. Ini bisa dilihat di tahun 2004, profitabilitas mengalami penurunan dan di tahun 2005, meskipun penjualan dan laba meningkat banyak tetapi profitabilitas perusahaan hanya mengalami kenaikan sedikit saja. Oleh karena itu, sorotan penelitian ini difokuskan pada harga jual perusahaan dalam kaitannya dengan profitabilitas perusahaan. Sebagaimana diketahui, profitabilitas sangat penting dalam memprediksi perkembangan perusahaan ke depan dan penetapan harga jual produk merupakan keputusan penting perusahaan dalam menargetkan laba yang diinginkan sehubungan dengan profitabilitas perusahaan. Hubungan antara kedua hal tersebut menarik untuk dikaji lebih jauh agar dapat diperoleh jawaban secara teoritis dan dapat dipertanggungjawabkan sehingga dapat diketahui seberapa besar pengaruh harga jual produk tehadap profitabilitas perusahaan. Oleh karena itu, peneliti akan membahasnya dalam skripsi yang diberi judul : “Analisis Pengaruh Harga Jual Produk Terhadap Profitabilitas Perusahaan Pada PT Mega Eltra Persero Cabang Medan.” Ekatherina O. K : Analisis Pengaruh Harga Jual Produk terhadap Profitabilitas Perusahaan pada PT. Mega Eltra persero Cabang Medan, 2008. USU Repository © 2009

B. Perumusan Masalah