Kerangka Konseptual TINJAUAN PUSTAKA

pengambilan sampel pada penelitian ini adalah dengan menggunakan metode sensus yaitu sampel penelitian menggunakan semua anggota populasi. Metode analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian adalah secara simultan dua variabel bebas pengalaman kerja dan prestasi kerja mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap variabel terikat yaitu penerimaan upah. Dan secara parsial pengalaman kerja dan prestasi kerja juga berpengaruh signifikan. Tabel 2.1 Perbedaan Penelitian Terdahulu dengan Penelitian Sekarang Perbedaan Kudsiyah 2012 M. Rifqi Fajar 2011 Sekarang 2015 Judul Pengaruh Pengembangan, Senioritas, dan Prestasi Kerja terhadap gaji karyawan di CV. Top Ten Tobaco Kediri Pengaruh pengalaman dan prestasi kerja terhadap tingkat penerimaan upah karyawan pada CV. DHARMA UTAMA Duta Catering Kota Batu Analisis Pengaruh Pendidikan, Masa Kerja dan Prestasi Kerja terhadap Penetapan Gaji Karyawan pada Bank Muamalat Indonesia Cabang Jember. Objek Penelitian Karyawan CV. Top Ten Tobaco Kediri karyawan pada CV. DHARMA UTAMA Duta Catering Kota Batu Karyawan pada Bank Muamalat Indonesia Cabang Jember Variabel Penelitian Pendidikan X 1 Kepuasan Kerja X 2 Senioritas X 3 Gaji Y Pengalaman Kerja X 1 Prestasi Kerja X 2 Upah Y Pendidikan X 1 Masa KerjaX 2 Prestasi Kerja X 3 Gaji Y Metode Analisis Analisis regresi linier berganda Analisis regresi linier berganda Analisis regresi linier berganda Sumber: Diolah dari berbagai sumber, 2014

2.3 Kerangka Konseptual

Kompensasi atau gaji merupakan hal yang kompleks dan sulit, karena didalamnya melibatkan dasar kelayakan, logika, rasional dan dapat dipertanggung jawabkan. Serta menyangkut faktor emosional dari aspek karyawan. Pemberian kompensasi atau gaji yang tepat akan mendorong gairah kerja karyawan ntuk mencapai prestasi kerja yang maksimal sehingga tujuan utama dari pendirian perusahaan dapat terlaksanan dengan baik. Akan tetapi tidak menutup kemungkinan terjadi sebaliknya jika teryata kompensasi atau gaji diberikan tanpa mempertimbangkan hak-hak dan keadilan untuk karyawan maka sudah dapat dipastikan kinerja yang akan dihasilkan karyawan tidak akan sesuai dengan keinginan perusahaan atau malah akan lebih buruk lagi. Dasar penetapan kompensasi atau gaji dapat dilaksanakan dengan melihat dari berbagai segi asalkan tetap memikirkan tingkat keadilan dan kelayakan karyawan, misalkan gaji berdasarkan prestasi kerja yang telah dihasilkan karyawan, gaji berdasarkan tingkat pendidikan karyawan baik pendidikan dasar karyawan tersebut maupun pelatihan-pelatihan yang diadakan perusahaan, gaji berdasarkan masa kerja dan pengalaman kerja karyawan dan lain-lain. Guna mengetahui pengaruh variabel-variabel independent yang terdiri atas: pendidikan X1, masa kerja X2 dan prestasi kerja X3 karyawan terhadap variabel dependent yaitu gaji Y maka dikembangkan kerangka konseptual yang digunakan pada penelitian ini dan disajikan pada gambar 2.1 berikut. Gambar 2.1 Kerangka Konseptual Penelitian Keterangan: : Berpengaruh secara Simultan : Berpengaruh secara Parsial Pendidikan X 1 Masa Kerja X 2 Prestasi Kerja X 3 Penetapan Gaji Y H 1 H 2 H 3 H 4 Berpijak dari pemikiran tersebut, dikemukakan bahwa kerangka konseptual yang berfungsi sebagai penuntun sekaligus mencerminkan alur pemikiran dalam penelitian ini. Kerangka konseptual menggambarkan adanya pengaruh pendidikan, masa kerja dan prestasi kerja terhadap penetapan gaji karyawan serta variabel yang lebih dominan dalam pengaruhnya terhadap variabel penetapan gaji.

5.4 Hipotesis