Sejarah dan Perkembangan Perusahaan

terdapat penduduk Suku Lampung seperti desa Halangan Ratu di afdeling II, desa Negara Ratu. Topografi wilayah perkebunan pada umumnya datar dan bergelombang. Jenis Tanah perkebunan adalah Podsolik Merah Kuning dengan tekstur tanah liat liat berpasir. Curah Hujan rata-rata di perkebunan Unit Usaha rejosari adalah 1500 – 2100 mm dengan hari hujan sekitar 77 - 122 haritahun, sedangkan bulan kering 3– 4 bulantahun.

C. Tenaga Kerja

Unit Usaha Rejosari memiliki 557 pekerja. Keberadaan perusahaan PTPN VII Persero merupakan sumber penyedia lapangan kerja dan harapan kesejahteraan bagi tidak kurang 2.102 orang pekerja dan batihnya. Berdasarkan jenis kelamin jumlah tenaga kerjanya yaitu pria sebanyak 527 orang dan wanita sebanyak 30 orang. Berdasarkan pendidikan, dapat dilihat pada Tabel 1, yaitu: Tabel 6. Komposisi SDM berdasarkan Pendidikan No. Pendidikan Jumlah orang 1. S2 1 2. S1 15 3. Diploma 10 4. SLTA 136 5. SLTP 37 6. SD 358 Berdasarkan Tabel 6, jenjang pendidikan karyawan yang paling banyak adalah berpendidikan SD Sekolah Dasar, kemudian diikuti dengan jenjang pendidikan SLTA sebanyak 136 orang, dan jenjang pendidikan paling tinggi yaitu S2 dimana hanya ada satu orang saja. Penetapan jadwal kerja karyawan bertujuan untuk meningkatkan dan menjaga kedisiplinan karyawan PTPN Unit Usaha Rejosari. Jadwal kerja karyawan dibagi menjadi dibagi menjadi 3 bagian yang disajikan pada Tabel 7. Tabel 7. Jam kerja karyawan PT. Perkebunan Nusantara VII Persero Unit Usaha Rejosari . Bagian Hari Shift Pukul Kantor Sentral TUK dan SDMUmum Senin – kamis Jumat Sabtu - - - - - 07.00 – 12.00 14.00 – 16.00 07.00 – 11.00 14.00 – 16.00 07.00 – 13.00 Satpam Senin – Minggu I II III 07.00 – 15.00 15.00 – 23.00 23.00 – 07.00 Pengolahan Senin – Minggu I II 07.00 – 15.00 15.00 – 22.00 Sumber : PT Perkebunan Nusantara VII Unit Rejosari Proses pengolahan yang dilakukan di PT.Perkebunan Nusantara VII Persero Unit Usaha Rejosari dilakukan selama 16 jam yang terbagi dalam dua shift giliran. Shift pertama berlangsung pada pukul 07.00–15.00 dan shift kedua berlangsung pada pukul 15.00–22.00. Untuk menjaga produktivitas karyawan, setiap enam hari sekali shift tersebut bertukar waktu kerja.

D. Kegiatan Pengolahan pada PPKS

Pabrik Pengolahan Kelapa Sawit PPKS milik PT. Perkebunan Nusantara VII Persero mengolah bahan baku yang bermutu tinggi yaitu tandan buah segar TBS yang diolah menjadi Crude Palm Oil CPO dan Inti sawit Kernel dengan kapasitas 25 Ton TBSjam. Kegiatan produksi kelapa sawit meliputi beberapa hal yaitu pengadaan bahan baku dan proses pengolahan kelapa sawit.