Ruang Pajang Elektronik Web Perusahaan

Oleh sebab itu KPP Pratama Medan Timur hanya bersifat menerima berdasarkan dari hasil transaksi pembayaran pajak yang ada di bank.

6. Ruang Pajang Elektronik

Ruang pajang elektronik adalah ruang pamer atau toko fisik dalam Web. Melalui ruang pajang elektronik, e-business dapat menampilkan dan menjual berbagai produknya. Ruang pajang tersebut dapat meliputi katalog elektronik yang berisi berbagai deskripsi, grafik,dan mungkin kajian produk. Kebanyakan ruang pajang elektronik memiliki berbagai fitur dan fungsi yaitu: katalog elektronik, kereta belanja, mekanisme pembayaran untuk pengiriman, pemrosesan pembayaran dan berbagai sistem pemenuhan pesanan lainya. Namun pada KPP Pratama Medan Timur tidak dilengkapi dengan fasilitas ruang pajang elkktronik, dikarenakan KPP Pratama Medan Timur tidak melayani pembelian ataupun penjualan berupa barang atau produk. KPP Pratama Medan Timur hanya melayani hal-hal mengenai perpajakan sesuai wilayah yang sudah ditentukan.

7. Web Perusahaan

Web Perusahaan adalah lingkungan terbuka untuk mengelola dan menyampaikan berbagai aplikasi Web. Web perusahaan menggabungkan berbagai layanan dari banyak penjual dalam lapisan teknologi yang melitasi platform serta sistem bisnis pesaing, hingga menciptakan dasar untuk pembangunan aplikasi dengan biaya lebih rendah. Dasar ini terdiri atas berbagai layanan yang paling umum digunakan oleh aplikasi Web, termasuk integrasi bisnis, kerja sama, manajemen isi, manajemen identitas dan pencarian, yang semuanya bekerja sama melalui teknologi pengintegrasi seperti middleware, pengembangan berbasis komponen, dan layanan Web. Lingkungan Web perusahaan melintasi seluruh perusahaan dan tersedia bagi semua pengguna. Lingkungan ini menawarkan berbagai keuntungan: Menyediakan dasar yang sama untuk berbagai aplikasi Web yang dibangun dalam platform hingga mengurangi biaya Universitas Sumatera Utara infrastruktur dan pengembangan. Menginterasikan berbagai sumber daya dari berbagai sistem ke dalam aplikasi Web meningkatkan pengembalian atas sistem tersebut. Terakhir, menciptakan pengalaman pengguna yang sama bagi para pengguna di lintas perusahaan untuk bekerja sama akan menggerakkan produktivitas perusahaan serta meningkatkan laba. Lingkungan Web perusahaan tersedia di semua vendorpenjual peranti lunak terkenal, seperti Microsoft, IBM, SAP, Oracle, BEA, Peoplesoft. Pada KPP Pratama Medan Timur layanan web bisa diakses pada situs www.pajak.go.id.

E. Lingkungan Komputasi yang Berkembang